Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

8 Anime Horor untuk Tontonan Malam Halloween, Mencekam!

Cocok untuk nobar!

Audia Natasha Putri

Anime horor bisa jadi alternatif buat kamu yang bosan menonton film horor. Biasanya anime horor punya subgenre yang menarik seperti thriller, psychological, mystery, dan apocalyptic.

Pada malam Halloween ini, kamu bisa menguji adrenalinmu dengan menyaksikan anime horor atau thriller. Tontonan seram ini menghadirkan suasana mencekam dan penuh teror dalam setiap alur ceritanya.

Saat menontonnya, kamu akan merasakan takut dan tidak tenang. Sehingga kamu mungkin tak ingin sendirian saat menyaksikannya. Kalau kamu adalah salah satu di antara penikmat horor, berikut Popbela sajikan rekomendasi anime horor paling seram yang bikin kamu merinding.

1. Corpse Party: Tortured Souls

Anime horor paling seram yang pertama adalah Corpse Party: Tortured Soul. Merupakan OVA anime, tayangan kartu ini hanya menampilkan 4 episode saja. Uniknya, anime ini merupakan adaptasi dari waralaba serial game Corpse Party yang populer.

Untuk versi OVA-nya mengambil latar dari seri Corpse Party: Blood Covered dan menyorot Ayumi Shinozaki sebagai tokoh utamanya. Ceritanya tentang sekelompok siswa SMA yang menjalankan ritual persahabatan bernama Sachiko Ever After.

Siapa sangka, ritual tersebut malah membuat mereka pindah dimensi ke sekolah angker bernama SD Heavenly Host. Berlatar di tahun 1970-an, di sekolah itulah mereka bertemu dengan hantu jahat bernama Sachiko Shinozaki.

2. Highschool of The Dead

Kalau suka tontonan bertema zombie, maka Highschool of The Dead bisa jadi pilihan. Sebagai informasi, anime ini menampilkan banyak elemen gore dan sadis yang membuatmu ngilu. Disarankan untuk tidak menyaksikan anime ini kalau kamu takut darah, ya.

Adaptasi manga serupa karya Daisuke Satou ini mengisahkan invansi zombi yang melanda Jepang secara tiba-tiba. Akan musibah itu, banyak masyarakat Jepang yang terkena gigitan zombie dan berubah menjadi zombie juga.

Situasi ini membuat Jepang benar-benar porak poranda. Sementara fokusnya sendiri tentang perjuangan para siswa SMA Fujimi yang untung bisa bertahan hidup di tengah serbuan mayat hidup yang tak terhitung jumlahnya tersebut.

3. Junji Itou Series

Yap, karya masterpiece dari Bapak Horor Jepang ini telah diadaptasi menjadi serial anime. Junji Itou sendiri adalah nama mangaka horor Jepang yang terkenal akan karyanya yang mencekam, absurd, dan tidak bisa dijelaskan dengan nalar sehat.

Bahkan, pengguna di forum My Anime Lists menobatkan manga karyanya sebagai salah satu yang terbaik yang pernah diciptakan. Beberapa bab dari manga horor karya Junji Ito telah diadaptasi menjadi anime di bawah naungan Studio Deen.

Sejumlah karakter ikonisnya pun sudah muncul, seperti Tomie, Souichi Tsujii, Fuchi, dalam serial antologi ini Adapun bab manga yang telah diangkat jadi anime adalah Tomie, Gyo, dan Soichi: Junji Itou Story.

4. Hell Girl

Anime horor bergenre supranatural ini berlatar di era modern. Dalam anime ini, tokoh utamanya adalah seorang jigoku shoujo atau hell girl bernama Ai Enma. Bukan julukan sembarang, Ai Enma bertugas seperti algojo yang membawa orang-orang masuk neraka.

Agar bisa membawa orang-orang tersebut ke neraka, Enma membuat situs web misterius bernama Jigoku Tsushin yang hanya bisa diakses pada tengah malam. Konon, orang yang masuk neraka adalah orang yang namanya diketik dalam website tersebut.

Bisa dibilang, Jigoku Tsushin menerima permintaan dari mereka yang disakiti dan ingin pelaku dikirim ke neraka. Namun, ada harga yang harus dibayar dari setiap permohonan yang dikabulkan. Yakni, orang yang mengajukan permintaan akan masuk neraka setelah meninggal.

5. Another

Anime horor ini mengingatkanmu akan waralaba film Final Destination. Di mana setiap karakter di dalamnya tidak bisa menghindari takdir kematian mereka dan tewas secara mengenaskan.

Merupakan adaptasi novel, Another berkisah tentang misteri supernatural yang menargetkan para siswa SMP Yomiyama beserta keluarga mereka.

Misteri ini tentu membuat siswa baru bernama Koichi Sakakibara turut kritis dalam memecahkan serangkaian insiden berdarah tersebut. Apalagi kejadian tragis ini juga melibatkan siswi misterius bernama Mei Misaki.

6. Elfen Lied

Elfen Lied berlatar pada keberadaan makhluk mutasi bernama Diclonius. Mereka adalah makhluk dengan karakteristik bertanduk dan memiliki indra keenam. Dengan kemampuan tersebut, para Diclonius dipercaya sebagai makhluk "pilihan Tuhan" yang bertugas untuk menghancurkan manusia.

Tokoh utama Elfen Lied adalah Lucy, perempuan Diclonius yang berhasil melarikan diri. Ia dengan sadis membantai semua penjaga dan petugas laboratorium.

Selama pelariannya, Lucy menerima luka di kepala dan akhirnya memiliki kepribadian ganda. Saat pelariannya itu, ia bertemu dengan Kouta dan Yuka yang ikut terseret dalam konspirasi yang melibatkan pemerintahan.

7. Yami Shibai: Theatre of Darkness

Yami Shibai: Theatre of Darkness adalah anime horor bertajuk antologi dan punya durasi singkat, yaitu sekitar 4-5 menit. Cerita di setiap episodenya juga berbeda dan tidak ada kesinambungan satu sama lain.

Anime ini dibuka dengan pendongeng misterius bertopeng kuning yang akan muncul saat senja demi menceritakan berbagai urban legend Jepang yang menyeramkan.

Pendongeng tersebut menggunakan yamishibai, yakni semacam alat penggulung kertas tradisional yang memberi efek visual mengerikan terhadap narasi ceritanya yang kian menakutkan.

8. School-Live!

Jangan terjebak dengan visual animenya yang kawaii dengan karakter perempuan yang manis ya, Bela! Karena School-Live! adalah anime horor bertajuk zombie yang mewabah di sebuah sekolah.

Action dan horor yang disajikan di dalam anime ditampilkan secara pas. Faktor kontradiktif dengan pembawaan karakternya yang imut, terasa tak sejalan dengan alur cerita yang ditawarkan. Tapi, inilah yang membuat School-Live! menjadi tayangan yang menarik untuk ditonton.

Anime ini menceritakan Yuki Takeya yang menganggap bahwa wabah zombie di sekolah mereka hanyalah ilusi. Sehingga ia tampak menjalani hidup secara normal. Teman-teman Yuki yang ingin menjaga keceriannya, bekerja sama untuk melawan para zombie yang datang. Serta memastikan bahwa zombie hanya "ilusi" seperti yang dibayangkan Yuki.

Jadi pertanyaannya, apakah kamu berani menonton anime di atas?

IDN Channels

Latest from Inspiration