Masih single di Usia 25 tahunan? Isi dalam hidupmu 4 hal penting yang menjadi kejutan istimewa untuk seseorang yang akan menjadi pendamping hidupmu nanti.
1. Pendidikan
Pendidikan sangat penting bagi kehidupan seseorang. Jika kamu kemarin lulus S1 sekarang coba untuk melanjutkan pendidikan di S2. Itu tidak mungkin karena sekarang sedang bekerja? Kamu bisa kok mengambil perkuliahan sabtu dan minggu tepatnya di hari weekend dan dihari lainnya kamu masih bisa bekerja. Siapa tahu di pendidikan selanjutnya yang sedang kamu tempuh, kamu bertemu dengan Dia. Dan dia akan terarik padamu karena Ia mencari wanita yang akan menjadi calon ibu cerdas untuk anak-anaknya kelak.
2. Wawasan yang luas
Seorang pria akan tertarik padamu jika kamu memiliki wawasan yang luas. Apalagi kamu bisa mengajarkannya tentang hal yang selama ini belum dia ketahui dan itu sangat baru baginya. Misalkan kamu bisa berbahasa Jepang karena dulu pernah ikut kursus bahasa jepang. Kamu bisa tahu tempat wisata bersejarah bahkan tempat penginapan murah ala backpaker di daerah itu. Kamu memberitahu padanya bahwa tradisi di negara Korea , Kita tidak boleh makan dulu sebelum yang usianya lebih tua terlebih dulu menyuap makanan ke mulutnya sekali sendok atau sumpit, kemudian baru kita boleh mulai makan. Itu semua kamu pelajari ketika kamu masih sendiri.
3. Tabungan
Selama masih sendiri. Kamu harus pintar mengatur keuanganmu. Kamu harus bisa membedakan mana yang keinginan dan yang mana kebutuhan. Untuk yang wanita, tidak ada salahnya kalau kamu juga menabung untuk berbuka bisnis atau membeli rumah sebagai investasi. Walaupun si dia di masa depan sudah mempersiapkannya untuk kehidupan kalian tidak ada salahnya kamu juga mempunyai persiapan sendiri. Siapa tahu akan menjadi modal untuk bisnis masa depan kalian berdua.
4. Hobi
Kembangkan hobimu. Mengembangkan hobi bisa menjadi nilai plus bagi kamu di mata pasangan masa depanmu. Contohnya, kamu adalah hobi sekali memasak bahkan sering mencoba memasak bermacam menu dari berbagai daerah ataupun negara. Si dia yang suka berkuliner akan sangat jatuh hati padamu. Dan alangkah manisnya kalau kamu dan si dia punya hobi yang sama. Kalian tidak sengaja dipertemukan di suatu tempat karena memiliki hobi traveling. Atau si dia yang tidak pernah traveling menjadi suka traveling juga karena kamu telah menunjukkan padanya artinya sebuah perjalanan dan sisi dunia yang berbeda.
Nikmati masa single dan persiapkan dirimu! Sampai waktu mempertemukan kalian.
photo credit: Jackie Movie/Bliss Media/www.imdb.com
Informasi lebih lengkapnya, kamu bisa cek di sini.