Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Weton Kamis Legi: Watak, Karier, Asmara, dan Rezeki

Dianggap bijaksana

Nafi' Khoiriyah

Hari kelahiran dalam masyarakat Jawa masih dikaitkan dengan kepercayaan tentang weton. Salah satunya adalah weton Kamis Legi yang dianggap memiliki berbagai keistimewaan. Mereka yang lahir pada weton ini disebut pandai bergaul dan pekerja keras. 

Weton Kamis Legi ini mempunyai neptu yang besar, yakni 13. Tak heran jika banyak keistimewaan dari weton yang satu ini. 

Kalau kamu ingin tahu lebih lengkap tentang weton Kamis Legi mulai dari watak hingga asmara, simak ulasan di bawah ini, ya!

1. Watak weton Kamis Legi

Pexels.com/Leeloo Thefirst

Orang dengan weton Kamis Legi dijuluki Pahang Ora Pinuju Ing Ati. Artinya, orang yang memiliki weton ini diibaratkan sebagai seseorang yang kuat hatinya. Dalam astrologi Jawa, mereka yang lahir dengan weton Kamis Legi dianggap punya watak baik hati, bijaksana, dan berwawasan luas.

Mereka juga punya karakter dermawan, royal, dan suka membantu. Kemampuan interpersonal pemilik weton Kamis Legi yang baik bisa mengatasi masalah dengan tenang. Namun di sisi lain, mereka juga mudah tersinggung, suka membantah, dan sulit mengendalikan emosi. 

2. Karier weton Kamis Legi

Freepik.com/pressfoto

Mengenai urusan karier dan pekerjaan weton Kamis Legi, mereka kebanyakan lebih cocok untuk bekerja sendiri atau berwirausaha. Sebab, karakternya yang suka membantah bisa memberikan efek buruk di tempat kerja. 

Jangan pernah memaksa pemilik weton Kamis Legi untuk bekerja di tempat yang tidak nyaman karena akan menyebabkan kerjanya tidak optimal. Orang dengan weton ini juga punya jiwa kreatif sehingga cocok berwirausaha. 

Meski cocok dengan wirausaha, tetapi mereka perlu memperhatikan aspek manajemen bisnis dan pemasaran. 

3. Asmara weton Kamis Legi

Pexels.com/Luis Zambrano

Mereka yang punya weton Kamis Legi juga punya neptu besar yakni 13. Nah, pemilik neptu tersebut diramalkan cocok menjalin hubungan dengan orang yang punya neptu 16 atau 11. 

Weton yang memiliki neptu tersebut antara lain adalah Senin Pon, Selasa Kliwon, Rabu Wage, Rabu Pahing, Kamis Kliwon, dan Jumat Legi. Jika pemilik weton Kamis Legi bertemu dengan salah satu weton di atas, maka diprediksi asmaranya akan lancar.

4. Rezeki weton Kamis Legi

freepik.com/benzoix

Terakhir, mengenai urusan rezeki weton Kamis Legi, mereka diramalkan punya rezeki yang baik. Sifatnya yang pekerja keras dan tanggung jawab juga akan mengundang banyak rezeki dalam kehidupannya. 

Sosoknya yang mampu menghadapi tantangan dan bisa bangkit dari kesulitan akan membuatnya bisa pulih dari kesulitan ekonomi yang dihadapi. Jika mereka yang mempunyai weton ini mencapai kesuksesan sebelum usia 30 tahun, maka ekonominya akan stabil dengan seterusnya. 

Ramalan tentang weton Kamis Legi di atas bisa kamu percaya atau tidak sesuai dengan kepercayaan masing-masing. Namun perlu diketahui, banyak masyarakat Jawa yang masih berpedoman dengan weton sampai saat ini. 

TOPIC

IDN Channels

Latest from Single