Bela, kamu pasti sering dengar banyak mitos seputar pernikahan yang bikin kamu deg-degan. Benar nggak, sih, mitos-mitos tersebut? Nah, Popbela akan ajak kamu melihat fakta di balik mitos-mitos pernikahan yang sudah banyak dipercaya. Simak baik-baik, ya!
1. Mitos: Anak adalah kunci kebahagiaan pasangan
aceshowbiz.com
Fakta: Nggak punya anak bukan berarti kehidupan rumah tangga kalian nggak bahagia. Tahu nggak, punya anak itu justru bisa membuat pasangan suami istri sering bertengkar dan tertekan, lho Sebaliknya, banyak pasangan yang nggak memiliki anak tapi tetap harmonis dan bahagia. Mereka memiliki kesibukan dan hobi yang mereka jalani dan besarkan bersama.
2. Mitos: Semakin banyak perbedaan, semakin sering berantem
theodysseyonline.com
Fakta: Perbedaan itu nggak bisa dihindari. Semakin banyak perbedaan, kalian malah akan saling melengkapi. Yang bikin kalian sering berantem sebenarnya bukan perbedaan kalian, tapi sikap kalian dalam menanggapi perbedaan.
3. Mitos: Kehidupan seks memudar setelah punya anak
hismastersreview.com
Fakta: Mengurus anak memang bikin kalian kurang tidur dan capek secara emosi. Tapi nggak berarti api di antara kalian harus padam. Setelah pusing bekerja dan merawat anak seharian, berhubungan intim pada malam hari sebelum tidur bisa membuat kalian sangat bergairah karena akhirnya kalian bisa melakukan sesuatu yang nikmat!
4. Mitos: Jangan bertengkar di depan anak
o.canada.com
Fakta: Pada kenyataannya, anak butuh belajar cara bertengkar dan menyelesaikan pertengkaran dengan baik. Anak juga harus melihat bahwa bahkan kedua orang yang saling mencintai pun bisa beradu pendapat. Bertengkarlah dengan sehat, jangan saling membentak dan menuduh. Tapi kalau kalian sudah terlalu emosi, hindari bertengkar di depan anak.
Nah, sekarang kamu bisa bernafas dengan lega. Sebenarnya kunci dari pernikahan yang bahagia itu terletak pada bagaimana kamu dan pasanganmu berkomunikasi, bukan berdasarkan mitos-mitos yang banyak dipercaya orang. Jadi jangan mudah percaya mitos-mitos dan selamat membangun keluarga kecilmu!