7 Momen Kecil Ini Tunjukkan Kemajuan Besar dalam Hubungan

Jangan disepelekan, Bela!

7 Momen Kecil Ini Tunjukkan Kemajuan Besar dalam Hubungan

Apa momen berharga dalam hubunganmu dengan pasangan yang selalu kamu kenang, bahkan mungkin kalian berdua rayakan? Kencan pertama, bertemu orangtua masing-masing, saling berkomitmen untuk menjalani hubungan serius, tunangan dan lamaran, hingga menikah. Semua ini merupakan momen besar yang berkesan dan nggak akan pernah terlupakan dalam hidup. Melihat kembali ke belakang, momen-momen seperti ini seakan menjadi titik-titik besar dalam peta perjalanan cinta kamu dan pasangan, ya.

Namun, tahukah kamu kalau ada banyak momen kecil dalam hubungan, yang sebenarnya menggambarkan kemajuan dalam kisah kasih kalian berdua? Mungkin nggak begitu berkesan sehingga kadang nggak terekam dengan jelas dalam memori. 

Namun melansir dari Huffington Post, ada beberapa momen kecil yang sebenarnya sangat berharga dan berpengaruh besar dalam hubungan. Apa saja?

1. Momen pasangan pertama kali menangis di hadapanmu

7 Momen Kecil Ini Tunjukkan Kemajuan Besar dalam Hubungan

Laki-laki terkenal jarang menunjukkan emosinya, karena itu membuatnya terlihat 'lemah'. Maka ketika pasangan menangis di depanmu itu adalah momen ia menunjukkan bahwa dirinya benar-benar mencintaimu dan mau menunjukkan sisi rentannya padamu.

2. Momen pasangan mengunggah foto berdua denganmu di media sosialnya

Meski semua orang menggunakan media sosial, nggak semua orang nyaman mengunggah fotonya bersama pasangan ke akun pribadinya. Umumnya, laki-laki yang merasakan hal seperti ini. Sebagai pasangan, mungkin kamu akan memakluminya. Jadi ketika ia mau mengunggah foto kamu dengannya di akun media sosialnya, ini merupakan momen yang nggak boleh dilupakan! Sebab, pasangan pasti merasa begitu mencintaimu sampai ia ingin semua orang tahu kalau kalian berdua menjalin hubungan.

3. Momen pasangan membawamu ke acara kantornya

Sebagian perusahaan selalu mengadakan acara santai bersama karyawannya dan meminta mereka mengajak keluarga atau orang terdekatnya. Mungkin kamu dan pasangan belum berstatus sebagai suami-istri. Karena itu, kamu nggak berharap dirinya mengajakmu dalam acara tersebut. Namun jika pasangan mengajakmu, ini merupakan momen kecil yang sangat berkesan. Sebab artinya, ia mau memperkenalkan kamu sebagai pasangan ke rekan-rekan kerjanya.

4. Momen kalian pertama kali traveling bersama

Merencanakan destinasi tujuan, membeli tiket perjalanan, mengatur jadwal perjalanan, mengemas barang dan tas yang akan dibawa. Proses mempersiapkan traveling bareng ini sungguh menyenangkan sekaligus sedikit mengesalkan ketika ada perbedaan pendapat. Lalu ketika kalian jalan bersama, ada kalanya kalian menikmati perjalan bersama, ada kalanya kalian bertengkar karena hal-hal nggak terduga yang terjadi dalam perjalanan.

Traveling bersama pasangan bak ujian dalam hubungan. Sebab saat traveling bersama ini, kamu dan pasangan benar-benar menunjukkan diri kalian yang sebenarnya, terutama dalam menghadapi situasi nggak terduga. Jika kalian dapat melewatinya dengan baik, traveling ini dapat memberikan pengaruh baik dalam hubungan.

5. Momen pertama kali mengungkapkan keinginan seks yang variatif dengan pasangan

Seks adalah salah satu topik yang sulit dibahas bersama pasangan dan juga cukup vital. Ketika kamu dan pasangan akhirnya menikah, kamu akan bisa lebih saling terbuka mengenai minat serta keinginan seks yang bervariatif. Jika kalian berdua menerimanya dengan pikiran terbuka, ini menjadi momen kecil yang sanga berharga. Lebih jauh lagi, momen ini dapat memberi dampak besar dalam kehidupan seks kalian.

6. Momen bertemu teman-teman pasangan pertama kalinya

Sama seperti keluarga, teman adalah bagian penting dalam hidup pasangan. Ketika ia mau membawa dan memperkenalkanmu dengan teman-temannya, tandanya ia ingin orang-orang di sekitarnya tahu dirimu adalah orang penting baginya. Berikan kesan yang baik pada teman-teman pasangan sehingga mereka pun dapat menerimamu. Sebab, ada kalanya pasangan mendengarkan pendapat temannya tentang dirimu.

7. Momen saat pasangan terbuka padamu secara emosional

Masing-masing pribadi tentu menyimpan rahasia terbesar yang nggak dapat dibagikan pada semua orang. Jadi ketika pasangan menjadi terbuka di hadapanmu, berbagi rahasia terdalam dirinya, artinya ia percaya padamu. Pasangan mempercayakan dirimu atas rahasia yang ia miliki. Selain itu, ini juga menjadi tanda kalau ia mau menjalin hubungan serius denganmu. Sebab jika ia ingin menghabiskan sisa hidupnya bersamamu, ia harus siap terbuka seutuhnya padamu.

Itulah 7 momen kecil yang sebenarnya menunjukkan kemajuan besar dalam hubungan. Tentunya, masing-masing pasangan punya momen-momen kecilnya sendiri. Ada yang menganggap momen kecil berharga adalah saat pasangan menonton dirinya konser, mengerjakan suatu proyek bersama atau mengatakan cinta pada hewan peliharaan kesayangan. Kalau kamu, apa ada momen kecil lain yang sangat spesial dalam hubunganmu dengan pasangan?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved