Kota Bogor memang menjadi salah satu tempat tujuan wisata yang sering kali dikunjungi oleh masyarakat di sekitar Jabodetabek. Selain jaraknya dekat, Bogor juga masih punya banyak objek wisata alam yang siap untuk di eksplor.
Curug adalah wisata alam yang kerap kali ada di Bogor. Curug apa saja yang sudah kamu kunjungi di Bogor? Salah satu yang cukup terkenal ialah Curug Ciburial, Bela. Nah, pada kesempatan kali ini Popbela ingin membagikan pesona Curug Ciburial, nih. Disimak terus artikelnya, ya!
1. Curug Ciburial ini terletak di kecamatan Babakan Madang, Bogor. Lokasinya cukup dekat dari pusat kota, lho. Berada di kawasan perbukitan sehingga udaranya masih sangat sejuk.
2. Curug Ciburial ini memiliki daya tarik tersendiri, yaitu airnya yang jernih berwarna biru kehijauan tertampung di dalam kolam alami. Di sekeliling kolam terdapat bebatuan alami yang bisa digunakan untuk menyebrang.
3. Kolam alam yang tepat berada di pancuran air terjun memang cukup dalam, sehingga masyarakat setempat menambahkan tali sebagai penunjang. Namun, tenang masih ada bagian dangkalnya, kok. Kamu pun bisa berenang menggunakan pelampung.
4. Curug Ciburial adalah air terjun pada tingkatan pertama, dari tiga air terjun dua di antaranya adalah Curug Kembar dan Hordeng. Curug Ciburial ini hanya memiliki ketinggian sekitar 5 meter.
5. Konon katanya, curug ini ditemukan oleh warga yang sedang mencari kayu di tengah hutan. Ia mendengar gemericik air dan menelusuri asal suara tersebut.
6. Kalau kamu eksplor lebih jauh, air terjun di Curug Ciburial ini mengalir dengan deras, membelah batuan besar di kedua sisinya. Kalau aliran air sedang tidak deras kamu bisa, lho berendam di celah batuan tersebut.
7. Dikelola masyarakat, sudah terdapat berbagai fasilitas di dalamnya, seperti mushola, toilet, kamar bilas, area parkir, saung dan camping ground, lho. Hanya saja untuk camping ground dikenakan biaya terpisah, ya.
8. Faktanya, Curug Ciburial merupakan asal air yang mengaliri Curug Leuwi Hejo, lho.
9. Berjarak sekitar 1 jam dari pusat kota Bogor, berikut adalah alamat lengkap Curug Ciburial. Jalan Gunung Wangun di Kampung Cibereum, Cibadak, Kecamatan Sukamakmur, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat.
10. Curug Ciburial buka setiap hari dari pukul 07.00 pagi sampai dengan pukul 17.00 sore. Waktu terbaik berkunjung ke curug ini yakni saat hari biasa mulai dari pukul 10.00–14.00 WIB.
11. Tarif masuknya cukup terjangkau, lho. Kamu akan dikenakan HTM sebesar Rp20 ribu/orang, dengan biaya parkir motor Rp5 ribu, dan parkir mobil Rp10 ribu. Sedangkan, biaya camping ground sekitar Rp35 ribu/orang dan belum termasuk sewa tenda.
Itulah pesona Curug Ciburial yang ada di Bogor. Tertarik untuk berkunjung, Bela? Semoga bisa menjadi salah satu referensi tempat wisata alam di Bogor, ya.