5 Resep Menu Buka Puasa Berkuah a La Devina Hermawan

Mau coba yang mana, Bela?

Buka puasa bisa menjadi momen yang paling ditunggu-tunggu selama bulan Ramadan, apalagi kalau menunya istimewa. Chef Devina Hermawan, dengan segala kreativitasnya, punya beragam pilihan menu buka puasa berkuah yang lezat, lho.

Dari hidangan a la rumahan hingga Jepang, bisa kamu coba praktikkan agar suasana buka puasamu makin spesial. Nah, kira-kira apa saja menu andalan buka puasa yang menggugah selera dari Chef Devina Hermawan? Yuk, simak berbagai resepnya.

1. Resep Sup Ayam Spesial

Bahan:

  1. 900 gram paha bawah ayam, dipotong
  2. 10 siung bawang merah, iris
  3. 3 siung bawang putih, geprek
  4. 300 gram wortel, dipotong
  5. 300 gram kentang, dipotong
  6. 200 gram kol, dipotong
  7. 2 batang daun bawang, dipotong
  8. 6 batang daun seledri, dipotong
  9. 2 buah tomat merah, dipotong
  10. 1 buah pala
  11. 4 buah kapulaga
  12. 1/2 sdt lada putih
  13. 2-3 sdm Masako Kaldu Spesial Rasa Ayam
  14. 2-3 liter air
  15. 2-3 sdm minyak

Bahan pelengkap:

  1. Bawang goreng secukupnya
  2. Jeruk limau secukupnya

Cara membuat:

  1. Panaskan minyak, kemudian masukkan bawang merah dan goreng di api sedang kecil.
  2. Pisahkan sebagian bawang goreng. Masukkan bawang putih dan lada putih, lalu aduk.
  3. Tambahkan batang daun bawang sambil mulai besarkan api, kemudian masukkan ayam dan tumis hingga sedikit kecokelatan.
  4. Tambahkan air, masak hingga mendidih dan kecilkan api kembali.
  5. Masukkan kentang dan wortel, lalu aduk rata. Tambahkan pala dan kapulaga.
  6. Tambahkan bumbu Masako, lalu aduk dan masukkan tomat, daun bawang, seledri, serta kol. Masak selama kurang lebih 5 menit.
  7. Sup ayam sebagai menu buka puasa berkuah siap disajikan dengan taburan bawang goreng dan jeruk limau di atasnya.

2. Resep Sup Bakso Lohoa

  • Share Artikel

TOPIC