Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Bikin Kopi A la Kafe di Rumah dengan 7 Teknik Brewing Ini

Yuk, coba brewing di rumah!

Dina Lathifa

Suka dengan kopi, Bela? Masing-masing orang tentu memiliki jenis minuman kopi yang mereka sukai, maupun menikmati kopi di kafe favoritnya. Namun di saat sedang menjalani pembatasan sosial berskala besar ini, sulit bagi kamu dan para pecinta kopi untuk mendapatkan kopi dari kafe favoritmu, ya. Mungkin kamu bisa memesannya atau membeli literan untuk stok di rumah dalam waktu lama. Namun, sensasinya tetap saja berbeda dengan menikmatinya langsung di kafe, bukan begitu?

Sebenarnya, kamu bisa menyajikan kopi a la kafe di rumah, loh. Caranya adalah dengan belajar menyeduh kopi menggunakan teknik brewing yang barista lakukan. Apa saja? Melansir dari Good Housekeeping, ini teknik brewing yang dapat kamu pelajari untuk menyeduh kopi a la kafe di rumah.

1. French Press

Pexels.com/Lisa Fotios

French Press merupakan teknik brewing paling klasik juga paling mudah. Kamu menyeduh kopi dengan merendam bubuk kopinya langsung dalam air panas, lalu menekan plunger ke bawah untuk memisahkan biji dari kopinya.

Kamu membutuhkan alat French Press untuk melakukan teknik ini. Caranya, masukkan bubuk kopi kasar ke dalam carafe, lalu isi dengan air mendidih sebelum mengaduknya. Setelah menunggu selama 4 menit untuk kopi meresao, taruh penutup dan perlahan tekan plunger ke bawah untuk memisahkan antara bubuk dan kopi. Sajikan kopi pada cangkir terpisah atau memindahkannya pada carafe lainnya karena kopi akan terus diseduh dan membuat rasanya semakin pahit jika terlalu lama menekannya. Hasilnya, kopi akan kaya rasa.

2. Pour Over

Instagram.com/Corvuscoffee

Termasuk dalam salah satu cara kuno untuk menyeduh kopi, metode pour over ini adalah menuangkan air panas ke bubuk kopi yang ditempatkan di atas penyaring sehingga kopi menetes perlahan ke dalam vessel.

Bagaimana cara menyeduh dengan teknik ini? Tempatkan filter dalam coffee cone dripper yang berada di atas gelas atau carafe. Bilas filter dengan air panas untuk menghilangkan rasa kertas dan menahan filter tetap berada di tempatnya. Lalu, tiriskan air tersebut.

Selanjutnya, masukkan bubuk kopi halus ke dalam filter sebelum menuangkan air mendidih untuk merendamnya. Tunggu selama 30 detik, lalu tuangkan kembali air mendidih dengan gerakan sirkular atau melingkar sehingga air membasah bubuk kopi secara merata sehingga kamu mendapatkan banyaknya kopi sesuai yang diinginkan. Teknik ini akan menghasilkan kopi dengan rasa yang halus.

3. Chemex

Instagram.com/Burak.raw

Teknik brewing Chemex ditemukan pada tahun 1941, dengan cara menuangkan kopi pada wadah kaca berbentuk jam pasir dan menggunakan filter khusus yang 20-30% lebih berat dari biasanya. Filter tipe ini membantu mengatur aliran air yang melewati bubuk kopi.

Untuk menyeduh kopi dengan teknik ini, pertama tempatkan filter Chemex dalam botol, sejajarkan sisinya dengan beberapa lipatan dengan cerat. Basahi filter dengan air panas dan tiriskan. Masukkan bubuk kopi ke dalam filter dan tuangkan air mendidih untuk merendamnya, lalu aduk. Setelah menunggu selama 30 detik, lanjutkan menuangkan air dengan gerakan sirkular atau bolak-balik agar bubuk kopi terendam secara merata sehingga kamu mendapatkan jumlah seduhan yang diinginkan. Kamu akan mendapatkan kopi dengan cita rasa murni.

4. Aeropress

Instagram.com/Beckynorman_

Praktis dan ringan, teknik brewing aeropress terbilang baru karena ditemukan pada tahun 2005. Cara menyeduhnya kopi adalah dengan menekan plunger ke bawah untuk menciptakan tekanan udara sehingga mendorong kopi turun melalui ke filter sampai ke cangkir.

Lalu, bagaimana cara menyeduh kopi dengan teknik aeropress? Masukkan kertas filter ke dalam penutup plastik, lalu basahi kedua alat itu dengan air panas. Tiriskan, kemudian putar filter penutup itu ke dalam ruang aeropress dan tempatkan aman di atas cangkir. Masukkan bubuk kopi ke dalam ruang tersebut dan masukkan air mendidih, aduk. Masukkan plunger dan tekan ke bawah perlahan sampai plunger mencapai bubuk kopi. Dengan teknik ini, kamu akan mendapatkan kopi dengan rasa yang halus dan bersih.

5. Moka Pot

Pexels.com/Ba Tik

Moka pot, juga dikenal dengan istilah stovetop espresso maker, merupakan penemuan asal Italia. Cara menyeduh ini dengan menuangkan air mendidih yang diberi tekanan oleh uap ke bubuk kopi, menghasilkan kopi yang kuat seperti espresso.

Cara membuatnya, isi wadah paling bawah Moka pot dengan air mendidih sampai ke garis panduan. Lalu, isi bagian penyaring dengan bubuk kopi. Pastikan bubuk rata namun nggak terlalu padat, dan nggak berserakan pada tepi penyaring. Tempatkan pada bagian bawah dan pasangkan cerat bagian atas sebelum meletakkan pot di atas kompor dengan api sedang. Angkat dari kompor setelah mendengar bunyi mendidih. Kamu akan mendapatkan kopi dengan rasa yang kuat dan kencang.

6. Siphon

Instagram.com/Thecoffeewall

Siphon adalah jenis pembuat kopi vakum yang menyeduh dengan menggunakan tekanan vapor untuk mendorong air naik ke ruang atas dan bercampur dengan bubuk kopi, lalu membiarkan gravitas meneteskan air ke bagian bawah alat melalui filter.

Sepertinya teknik penyeduhan yang menarik, bagaimana caranya? Rendam filter dalam air hangat sebelum memasangnya pada bagian atas siphon atau hopper. Pasang erat pada gelas tubing. Lalu, isi bagian bawah siphon atau bulb dengan air. Masukkan hopper ke dalam bulb sebelum menempatkannya di atas api.

Ketika air mendidih dan naik ke hopper, kecilkan api dan tambahkan bubuk kopi ke dalam hopper, lalu aduk. Biarkan selama 60-90 detik, lalu angkat siphon dari api dan aduk kopi lagi. Tunggu sampai kopi mengalir ke dalam bulb, lalu sajikan. Hasilnya, kopi akan memiliki rasa yang bersih dan beraroma.

7. Cold Brew

Instagram.com/Mod_kamonporn

Cold brew merupakan teknik brewing yang sedang hits di masa kini. Kopi cold brew disajikan dengan merendam bubuk kopi kasar dalam air bersuhu dingin atau bersuhu ruangan selama periode waktu tertentu, umumnya 12 jam atau lebih. Lalu, saring biji kopi sehingga kamu akan mendapatkan konsentrat kopi. Sajikan dengan air atau susu.

Bagaimana cara membuatnya? Tambahkan biji kopi kasar dan air dalam wadah atau ke dalam cold brew maker. Aduk sebelum menyimpannya ke dalam kulkas atau dalam ruang tertentu. Rendam selama 12 jam. Saring ke dalam wadah bersih menggunakan saringan jala yang dilapisi dengan penyaring kopi. Simpan ke dalam kulkas. Kamu akan mendapatkan kopi dengan cita rasa halus.

Itulah 7 teknik brewing kopi yang dapat kamu coba di rumah. Masing-masing teknik memiliki alatnya sendiri sehingga kamu perlu membelinya sesuai dengan keinginanmu. Selain itu, pastikan kamu menggunakan biji atau bubuk kopi berkualitas terbaik. 

Ada baiknya untuk menggunakan biji kopi lalu menggilingnya karena itu akan memberikan perbedaan pada hasil kopi. Sedangkan untuk rasio air dan kopi, panduan dasar rasionya adalah 1:17 kopi pada air, artinya setiap 1 gram kopi membutuhkan 17 gram air. 

Dengan tips dan teknik brewing ini, kamu akan mendapatkan kopi dengan cita rasa terbaik di rumah, a la kafe! Selamat mencoba, Bela.

IDN Channels

Latest from Food