Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Resep Saus Dimsum Pedas Manis Terenak

Nikmat jadi cocolan aneka hidangan dimsum

Cynthia Claudia

Dimsum adalah sebuah sebutan bahasa Kanton yang berarti "makanan kecil". Makanan tradisional Tiongkok ini biasanya dinikmati di restoran untuk makan siang. Kebanyakan hidangan dimsum modern umumnya diasosiasikan dengan masakan Kanton, meskipun hidangan dimsum juga ada dalam masakan Tiongkok lainnya.

Cara terbaik menikmati hidangan dimsum adalah dengan saus cocolan. Rasa kuat dari sausnya sangat memanjakan lidah. Ada banyak saus yang cocok dipadukan dengan hidangan dimsum tertentu. Salah satu jenis saus dimsum yang paling sering ditemukan adalah saus pedas manis.

Kamu bisa coba buat saus ini dari rumah karena bahan-bahannya cukup sederhana. 

Berikut ini adalah resep saus dimsum pedas manis yang terbaik. Dijamin bikin kamu semakin selera makan!

Bahan-bahan yang dibutuhkan

youtube.com/evadaud
  1. 5 bh cabe rawit
  2. 7 bh cabe keriting
  3. 2 siung bawang putih
  4. 1/2 sdt garam
  5. 3 sdm gula pasir
  6. 1 sdt cuka
  7. 1 sdt maizena yang sudah dilarutkan dengan 1 sdt air
  8. 150 ml air yang merupakan sisa rebusan cabai dan bawang putih

Cara membuat saus dimsum pedas manis

unsplash.com/Sehajpal Singh
  1. Siapkan sebuah panci untuk merebus bahan-bahan
  2. Tuangkan air dan didihkan dahulu. Setelah airnya mendidih, rebus cabai rawit, cabe keriting, dan bawang putih selama 5 menit. Angkat dan tiriskan
  3. Masukkan bahan-bahan yang sudah direbus tadi dalam sebuah chopper. Tuangkan sisa air rebusan, lalu proses hingga halus
  4. Siapkan sebuah panci. Saring olahan hasil chopper tadi ke dalam panci. Lalu masukkan garam, gula pasir, dan cuka
  5. Masak sausnya dengan api kecil sampai gularanya larut dan sausnya mendidih. Aduk sesekali agar tidak gosong
  6. Jika sausnya sudah mendidih, tuangkan larutan maizena dan aduk kembali hingga sausnya tercampur rata
  7. Masak kembali hingga sausnya mendidih
  8. Saus dimsum pedas manis siap disajikan dengan hidangan dimsum pilihanmu

Itulah cara membuat saus dimsum pedas manis yang terbaik, Bela. Saus ini cocok dijadikan cocolan aneka hidangan dimsum, mulai dari dimsum kukus hingga gorengan.

Selamat mencoba!

Disclaimer: artikel ini sudah pernah tayang di laman IDNTImes.com dengan judul "Resep Saus Dimsum Ayam yang Enak dan Mudah, Begini Cara Membuatnya " ditulis oleh Dhiya Awlia Azzahra

IDN Channels

Latest from Food