Berkarier di Hollywood jadi impian banyak aktor dan aktris, tak terkecuali di Korea Selatan. Sebagian telah berhasil mewujudkannya. Tak tanggung-tanggung, bahkan ada yang langsung ditarik untuk bergabung ke Marvel Cinematic Universe yang punya penggemar di berbagai belahan dunia.
Di bawah ini, Popbela mengumpulkan 9 nama aktor dan aktris yang telah berhasil debut di Hollywood. Ada siapa saja, ya?
1. Park Seo Joon bikin heboh karena bergabung dengan MCU. Perannya adalah sebagai Prince Yan, suami Captain Marvel (Brie Larson) yang akan muncul di film The Marvels
2. Sebelumnya, sudah ada Ma Dong Seok alias Don Lee yang bergabung ke MCU. Ia tampil sebagai Gilgamesh di film Eternal pada 2019
3. Yoo Teo baru-baru ini makin populer usai membintangi serial Netflix Love To Hate You. Namun, aktor kelahiran Jerman ini sudah tampil di Past Lives, salah satu film Hollywood yang diputar di Sundance Film Festival
4. Aktris serial zombie Netflix Kingdom, Bae Doona tercatat sudah tiga kali berperan di karya garapan Wachowski Bersaudara, yaitu film Cloud Atlas (2012), film Jupiter Ascending (2015), dan serial Sense8 (2015–2018)
5. Di serial Sense8, aktor Son Sukku juga bergabung di musim kedua sebagai Detektif Mun
6. Tak hanya populer sebagai penyanyi, Rain turut menuai kesuksesan di dunia akting. Salah satu proyek film Hollywood yang melambungkan namanya adalah Ninja Assassin
7. Pernah berperan sebagai orang Amerika di drama Mr. Sunshine, Lee Byung Hun rupanya memang melebarkan karier aktingnya di sana. Salah satu pemeran franchise G.I. Joe ini bahkan jadi aktor Korea pertama yang memberikan piala Oscar di Academy Awards
8. Terpukau dengan adegan action Han Hyo Joo di drama Happiness? Kalau iya, kamu harus nonton debut serial Hollywood-nya yang berjudul Treadstone
9. Terakhir, ada Jun Ji Hyun yang debut di Hollywood pada 2006. Dengan nama Gianna Jun, ia terlibat sebagai pemeran utama film Blood: The Last Vampire
Semoga saja di masa depan akan ada lebih banyak nama yang bergabung, ya, Bela.