MTV Video Music Awards 2023 (MTV VMAs 2023) yang digelar Rabu (13/09) di Prudential Center, New Jersey kemarin menghadirkan sejumlah musisi papan atas untuk tampil dan menerima penghargaan. Tak hanya musisi asal Amerika Serikat, namun perhelatan itu juga turut mengundang grup idol asal Korea Selatan untuk ikut tampil di panggung.
Salah satunya Stray Kids yang berhasil memenangkan kategori Best K-Pop serta tampil membawakan lagu "S-Class" . Namun selain penampilan mereka yang berhasil memikat penonton, Lee Felix yang menjadi rapper grup bentukan JYP Entertainment itu juga menjadi bahan perbincangan warganet lantaran rambut blonde yang berhasil mencuri perhatian.
Seperti apa sosok Felix yang dipertanyakan oleh warganet? Simak profilnya yang sudah Popbela rangkum di sini.
1. Bernama asli Lee Yongbok. Lahir dan besar di Sydney, Australia, 15 September 2000 dari orang tua berdarah asli Korea Selatan
2. Tahun 2017, ia bergabung dengan JYP Entertainment untuk menjadi trainee setelah melalui audisi yang ditawarkannya melalui pesan online
3. Meski berdarah asli Korea Selatan, Felix kesulitan untuk berbicara Bahasa Korea saat menjadi trainee karena sudah tinggal di Australia sejak lahir dan berbicara Bahasa Inggris dengan fasih
4. Sebelum debut bersama Stray Kids, Felix lebih dulu mengikuti survival show berjudul sama buatan JYP Entertainment bersama member lainnya. Ia diperkenalkan dengan role Rap dan Dance
5. Perjalanan Felix sebagai peserta Stray Kids harus terhenti di episode 8 karena dirinya tereliminasi. Namun, di episode akhir acara tersebut, Felix diberikan kesempatan untuk debut bersama member lainnya.
6. Felix resmi debut bersama Stray Kids pada 25 Maret 2018 dengan mini album mereka, I AM NOT dan masih memegang rolenya sebagai lead dancer dan rapper.
7. Meski memiliki wajah yang imut, namun Felix dikenal dengan suaranya yang sangat berat. Hal ini yang menyebabkan lagu-lagu Stray Kids memiliki sebuah ciri khas yang berbeda dan mudah dikenali.
8. Bersama Lee Know dan Hyunjin, Felix juga tergabung dalam satu sub-unit Stray Kids, Danceracha yang berfokus pada kemampuan tari dan koreografi.
9. Sebagai grup yang memproduksi lagu-lagu mereka sendiri, Felix juga ikut berkontribusi membuat lagu untuk Stray Kids, salah satunya adalah "FNF" dari album terbaru mereka, 5-Star
10. Pada Agustus 2023, Felix diangkat menjadi House Ambassador untuk brand kelas dunia, Louis Vuitton
11. Bersama Stray Kids, Felix juga sudah banyak meraih penghargaan di Korea Selatan maupun internasional. Baru-baru ini, mereka memenangkan kategori Best K-Pop di MTV VMAs 2023.
12. Di ajang itu pula Felix menjadi perbincangan hangat warganet lantaran penampilannya dan rambut blonde yang mencuri perhatian penonton saat tampil membawakan "S-Class" di panggung MTV VMAs
Menurutmu bagaimana sosok Lee Felix dari Stray Kids? Apakah kamu juga terpesona dengan penampilan Felix di MTV VMAs 2023 kemarin?