Belajar Lebih Seru Lewat Program #SamaSamaBelajar di TikTok

Belajar bisa lewat apa saja dan di mana saja

Belajar Lebih Seru Lewat Program #SamaSamaBelajar di TikTok

Setelah diluncurkan tahun lalu dan mendapatkan sambutan positif dari masyarakat, TikTok, platform distribusi video singkat, kembali melanjutkan program #SamaSamaBelajar 2021 yang fokus menghadirkan konten edukasi di platform digital. Program yang didukung oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) Republik Indonesia ini bertujuan untuk memberikan akses dan kesempatan yang sama kepada siapa pun untuk belajar dan berbagi inspirasi kepada masyarakat melalui konten edukasi di TikTok.

Kamu juga bisa ikutan program ini, serta berkesempatan untuk mendapatkan apresiasi dari TiKTok dan pelatihan gratis. Bagaimana Caranya? Simak di artikel ini, ya!

Pemanfaatan teknologi untuk mendukung pembelajaran jarak jauh

Belajar Lebih Seru Lewat Program #SamaSamaBelajar di TikTok

Pemanfaatan internet dan platform digital untuk dunia pendidikan semakin meningkat seiring dengan diberlakukannya kebijakan pembelajaran jarak jauh. Berdasarkan data dari Badan Pusat Statisik tahun 2020, terjadi peningkatan hampir 100% terhadap penggunaan internet untuk kegiatan belajar di tingkat SMA/sederajat dan juga bangku perkuliahan, dibandingkan tahun 2016.

Pemerintah, melalui Kemendikbudristek, pun menaruh fokusnya pada peningkatan teknologi dan infrastruktur guna mendukung program Merdeka Belajar yang memberi kemerdekaan setiap unit untuk berinovasi. Pengembangan teknologi ini menjadi sangat signifikan seiring diberlakukannya pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas dengan metode hybrid learning.

"Program Merdeka Belajar yang diusung oleh Kemendikbudristek sejak tahun lalu pasti akan menghadapi banyak tantangan lain ke depannya. Teknologi dan platform digital yang ada saat ini merupakan salah satu inovasi dan solusi yang membantu keberhasilan kegiatan belajar mengajar. Di sinilah perlu peran berbagai elemen masyarakat untuk memanfaatkan teknologi yang ada, termasuk oleh peserta didik dan tenaga pengajar. Sehingga, inovasi ini dapat memberikan kesempatan yang lebih luas dan mudah bagi siapa pun untuk belajar, seperti yang digaungkan oleh program Merdeka Belajar," kata Rachmadi Widdiharto, Direktur Guru dan Tenaga Kependidikan Pendidikan Dasar, Direktorat Guru dan Tenaga Kependidikan, Kemendikbudristek Republik Indonesia, dalam virtual press conference, Kamis, 20 Mei 2021.

Rangkaian program #SamaSamaBelajar 2021

Pemberian akses bagi siapa saja untuk belajar dan berbagi inspirasi inilah yang menjadi fokus pada program #SamaSamaBelajar di tahun 2021. TikTok Indonesia telah mempersiapkan serangkaian kegiatan untuk dilangsungkan sepanjang tahun, antara lain sebagai berikut.

  • Kompetisi #SamaSamaBelajar #MerdekaBelajar. Kompetisi ini bertujuan untuk mengapresiasi para kreator yang telah memberikan kesempatan dan akses kepada siapapun untuk belajar dan berbagi inspirasi.
  • TikTok Class. Memberikan kesempatan kepada siapapun untuk menjadi kreator
    edukasi dengan sesi pelatihan bersama tim TikTok Indonesia.
  • TikTok University Week. Kegiatan webinar di delapan kota di Indonesia dengan materi yang berisikan cara membuat konten edukasi yang menyenangkan dan engaging. Kegiatan ini bertujuan untuk membangun semangat berbagi dan belajar kepada generasi muda.

Peluang besar di TikTok

Menurut Angga Anugrah Putra, Head of Operations TikTok Indonesia mengatakan bahwa di TikTok bukan hanya untuk bersenang-senang. Lebih dari itu, banyak peluang dapat ditemukan di platform video singkat tersebut, mulai dari mengembangkan diri, peluang karier, hingga belajar banyak hal baru.

"TikTok terus berkomitmen untuk menjadi platform tempat siapapun dapat bersenang-senang dan menciptakan konten yang menghibur, positif dan bermanfaat. Kami senang program SamaSamaBelajar dapat membuktikan bahwa siapapun memiliki kesempatan yang sama untuk belajar dan memberikan inspirasi kepada orang lain," kata Angga.

Konten edukasi dengan tagar #SamaSamaBelajar saat ini telah menempati top konten di TikTok, yakni dengan total jumlah views lebih dari 59 Miliar. Jumlah ini akan terus bertambah seiring dengan semakin banyak konten kreator baru yang muncul setiap harinya.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved