4 DIY Ornamen Chic untuk Dekorasi Rumah

Sekaligus belajar kreatif saat #dirumahaja

4 DIY Ornamen Chic untuk Dekorasi Rumah

Kini aktivitas dan waktu luang yang lebih banyak karena #dirumahaja, dapat memicu kita untuk berpikir lebih kreatif. Manfaatkan kesempatan tersebut untuk berkreasi menciptakan ornamen-ornamen istimewa buat di rumah, mulai dari taman terarium sampai dengan membuat bath bomb yang membuat aktivitasmu di bathtub menjadi lebih menyenangkan. Siapa tahu, jika hasilnya sempurna malah bisa diperdagangkan, Bela.

Penasaran bagaimana caranya? Ini dia 4 tutorial DIY yang bisa kamu terapkan di rumah.

1. Taman terarium mini

4 DIY Ornamen Chic untuk Dekorasi Rumah

Taman berukuran mini yang tersimpan dalam wadah kaca ini bisa menjadi pilihan yang mengasyikkan untuk mempercantik dekorasi rumahmu. Taman mini ini bisa kamu letakkan di ruang tamu, keluarga atau bahkan kamarmu sendiri. 

Bahan-bahan: 

  1. Tanaman berukuran mini yang stabil, dapat disimpan di tempat teduh dan dapat toleransi dengan kelembapan tinggi
  2. Wadah kaca transparan
  3. Tanah untuk di masukkan dalam pot
  4. Batu kecil atau kerikil
  5. Lembaran lumut yang berfungsi untuk menyimpan kelebihan air
  6. Hiasan dekorasi (tentatif sesuai selera dan kebutuhan)
  7. Sarung tangan

Cara Membuat:

  • Siapkan wadah kaca sebagai tempat penyimpanan dalam kondisi bersih dan kering.
  • Masukkan lapisan pertama dengan beberapa arang dan taburan batu-batu kecil atau kerikil untuk drainase.
  • Tahapan selanjutnya, tambahkan lapisan lumut. Saat menyusunnya jangan lupa menggunakan sarung tangan.
  • Untuk lapisan ketiga, beri tanah yang ketinggiannya disesuaikan dengan jenis tanaman dan panjang akarnya.
  • Setelah semua tersusun dengan rapih, letakan tanaman dan beri dekorasi sesuai keinginan.

2. Lilin Marmer

Bosan dengan lilin dekorasi yang itu-itu saja atau bahkan polos, mari kreasikan lilin berhias motif marmer ini. Siap menerangi ruangan di rumahmu dengan pesonanya, berikut tutorialnya:

Bahan-bahan:

  1. Wadah untuk merendam lilin
  2. Satu set lilin (ukuran besar atau kecil sesuai keinginan)
  3. Cat enamel minimal 2 warna, maksimal 3 warna
  4. Air secukupnya
  5. Koran atau kertas bekas
  6. Tongkat untuk mengaduk
  7. Cairan aseton
  8. Sarung tangan

Cara Membuat:

  • Siapkan bahan-bahan dan tentukan desain yang diinginkan. Disarankan saat mengaplikasikan cat enamel dilakukan di  ruangan yang memiliki ventilasi baik atau di luar ruangan karena cat tersebut dapat menghasilkan asap.
  • Isi ember dengan air keran bersuhu ruang yang cukup untuk merendam lilin-lilin yang tersedia.
  • Kocok botol cat enamel, kemudian teteskan beberapa titik warna ke atas permukaan air. Kemudian lanjutkan ke warna kedua dan ketiga.
  • Cat yang sudah diteteskan kemudian di aduk pada bagian permukaannya saja.
  • Kemudian pegang sumbu lilin erat-erat dan rendam ke dalam air tersebut menggunakan gerakan yang cepat. Sebelum mengeluarkannya jangan lupa siapkan alas berupa koran atau kertas bekas. Jika sisa cat menetes dan menempel pada perangkatmu, hilangkan menggunakan cairan aseton yang biasa dipergunakan untuk menghapus cat kuku.
  • Angkat dari ember dan biarkan lilin tersebut mengering.
  • Lilin motif marmer siap dipergunakan

3. Mason jar multifungsi

Bosan dengan gelas mason jar yang biasa kamu gunakan untuk minum, mari ubah fungsinya menjadi hiasan dekoratif dan sulap sebagai gelas penyimpan.

Bahan-bahan:

  1. Beberapa gelas mason jar polos transparan
  2. Cat warna yang diinginkan (misalnya warna keemasan dan pink)
  3. Kuas

Cara Membuatnya:

  • Cat seluruh bagian permukaan gelas dengan warna yang diinginkan menggunakan kuas.
  • Selanjutnya warnai bagian atas mason jar menggunakan warna emas untuk memberikan kesan mewah. 
  • Keringkan dan mason jar dapat segera dipergunakan. 

4. Bath bomb

Ingin merasakan sensasi mandi di bathtub lebih menyenangkan? Yuk, ciptakan bath bomb buatanmu sendiri. 

Bahan-bahan:

  1. Soda kue 250 gram
  2. Krim tartar 60 gram
  3. Pati jagung 120 gram
  4. Garam 120 gram
  5. Minyak asiri 2 sendok teh untuk memberikan efek harum dan wewangian
  6. Minyak seperti minyak zaitun dkk 1 sendok teh yang berfungsi untuk melembabkan (opsional)
  7. Pewarna makanan 1 atau 2 sendok teh (opsional)

Cara Membuat:

  • Siapkan bahan-bahan untuk membuat 1 buah bath bomb seukuran bola baseball, jika ingin ukuran yang berbeda kamu dapat melakukan penyesuaian takaran. Pisahkan bahan-bahan basah dan kering
  • Masukkan bahan-bahan kering yaitu soda kue, krim tartar, pati jagung dan garam ke dalam mangkuk kaca atau logam. Kemudian aduk hingga merata.
  • Masukkan bahan-bahan basah seperti pewarna makanan dan minyak zaitun (atau lainnya) ke mangkuk yang terpisah
  • Setelah tercampur di masing-masing mangkuk, campurkan adonan basah ke dalam adonan kering secara bertahap. Gunakan sarung tangan agar tangan tetap terlindungi.
  • Tambahkan paling banyak 1 sendok air untuk membuat campurannya merata.
  • Kemudian, bentuk dan padatkan seperti bola baseball. Caranya buat setengah bagian terlebih dahulu kemudian baru gabungkan supaya lebih kokoh. Jika kamu ingin bentuk lain, masukkan dalam cetakan es batu.
  • Biarkan hingga bath bomb mengeras dan mengering selama beberapa jam.
  • Bath bomb siap dipergunakan dan dicelupkan ke dalam bathtubmu.

Sudah siap mencoba, Bela?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved