Fakta Menarik dan Sinopsis 'Ne Zha 2', Film Terlaris Tahun Ini!

Ne Zha 2 akhirnya tayang di bioskop Indonesia

Setelah dinantikan oleh banyak penggemar animasi, akhirnya Ne Zha 2, sekuel dari film animasi fenomenal asal Tiongkok, siap menyapa penonton Indonesia. Setelah sukses besar di pasar domestik, film ini dijadwalkan untuk tayang di bioskop Tanah Air mulai 21 Maret 2025, membawa kembali kisah epik tokoh mitologi Tiongkok, Ne Zha, dalam petualangan yang lebih seru dan emosional. 

Sebelum menyaksikan keseruannya, berikut sederet fakta menarik film Ne Zha 2 dan sinopsisnya, Bela!

1. Aktor ternama Tiongkok jadi pengisi suara di Ne Zha 2

Dalam penggarapan film Ne Zha 2 menggaet sejumlah aktor ternama Tiongkok sebagai pengisi suara, di antaranya Joseph Cao dan Mo Han yang masing-masing mengisi suara karakter Ne Zha dan Ao Bing. Cao, yang berpengalaman dalam pengisian suara, pernah mengisi suara di sejumlah film Tiongkok seperti Run, Tiger Run! dan The Storm.

Sementara itu, bagi Han, serial Ne Zha ini menandai debutnya di dunia film layar lebar. Ada juga Yu Chen yang memberikan suara untuk Ao Guang dalam wujud manusianya, sementara Li Nan mengisi suara untuk Raja Naga Ao Guang.

Lü Qi mengisi suara untuk Lady Yin, ibu Ne Zha yang juga kepala suku di Chentang Pass bersama suaminya, Lord Li Jing. Tak ketinggalan sosok Zhang Jiaming yang mengisi suara untuk Master Taiyi Zhenren.

2. Keberhasilan sutradara Jiao Zi

  • Share Artikel

TOPIC