10 Potret Rumah Kang Ki Young 'Extraordinary Attorney Woo'

Asri dan luas banget!

Nama Kang Ki Young saat ini tengah ramai dibicarakan. Ia memerankan karakter Jung Myung Seok, atasan langsung dan mentor Woo Young Woo (Park Eun Bi) di Extraordinary Attorney Woo. 

Ia dinilai apik dalam memainkan perannya sehingga penonton larut dalam emosi yang Kang Ki Young ciptakan. Bukan hanya kemampuan aktingnya, tetapi rumah Kang Ki Young pun menerima pujian dari warganet.

Warganet menganggap rumah Kang Ki Young bak galeri mewah. Lantas, seperti apa rumah Kang Ki Young yang ditinggali bersama keluarga kecilnya? Melansir dari Pannchoa, intip kemegahan rumah Kang Ki Young di bawah ini. 

Sebelum menikah, Kang Ki Young mengaku tinggal di apartemen studio dan belum memikirkan desain interior rumah

Menikah di tahun 2019, Kang Ki Young telah dikarunai seorang putra dan tinggal bersama dengan ketiga anjing pudel peliharaan mereka

Desain interior rumah Kang Ki Young terinspirasi setelah ia menikah. Rumah tersebut didominasi dengan warna monokrom

  • Share Artikel

TOPIC