Saat ini, warga Korea Selatan sedang menikmati musim panas sebelum berganti menjadi musim gugur. Di tengah keramaian festival di berbagai sudut kota, layanan OTT dan bioskop juga diramaikan dengan berbagai judul film baru yang akan tayang di bulan Agustus ini.
Tak terbatas hanya tayang di Korea Selatan, nantinya judul-judul film berikut juga akan didistribusikan secara internasional. Ada judul film baru apa saja di bulan Agustus kali ini? Berikut daftarnya.
1. Revolver - 7 Agustus
Kisah dalam Revolver dimulai ketika Ha Soo Young (Jeon Do Yeon) dijebak melakukan korupsi sehingga ia harus mendekam di penjara. Setelah keluar, Ha Soo Young berniat membalas dendam kepada sosok Mad Dog (Ji Chang Wook).
Di sisi lain, Mad Dog sebenarnya adalah sosok bengis yang tidak mengenal kata ampun. Andy—yang lebih dikenal sebagai Mad Dog—tidak pernah menepati janji apalagi bertanggung jawab, dan Ha Soo Young adalah salah satu korbannya.
2. Mission: Cross - 9 Agustus
Mission: Cross mengisahkan pasangan suami istri, Kang Moo (Hwang Jung Min) dan Mi Sun (Yum Jung Ah) yang saling menyembunyikan rahasia satu sama lain. Ternyata, sebelum menikah, Kang Moo adalah seorang agen rahasia. Namun, ia tak pernah mengungkapkan fakta ini kepada Mi Sun.
Di sisi lain, Mi Sun adalah seorang detektif dari divisi kriminal. Suatu hari, Mi Sun menyadari ada yang tidak beres dengan Kang Moo. Rumah tangga yang mulanya tenang pun mulai memercikkan kejanggalan. Untuk itu, Mi Sun diam-diam menyelidiki Kang Moo dan berakhir setelah menemukan fakta yang mengejutkan.
3. Victory - 14 Agustus
Seorang siswa bernama Pil Sun (Hyeri) dan sahabatnya Mi Na (Park Se Wan) selalu bersemangat tentang apapun yang berhubungan dengan menari. Sayangnya, di sekolah mereka tidak memiliki ruang di mana keduanya dapat menari sepuasnya.
Suatu hari, sekolah mereka kedatangan seorang murid baru dari Seoul bernama Se Hyun (Jo A Ram). Ternyata, Se Hyun memiliki ketertarikan yang sama tentang menari. Ketiganya pun membentuk klub pemandu sorak pertama di sekolah mereka yang diberi nama "Millennium Girls".
4. The Land of Happiness - 14 Agustus
Film terakhir dari mendiang Lee Sun Kyun akhirnya akan segera tayang. The Land of Happiness menceritakan Jung In Hoo (Jo Jung Suk) yang harus membela Park Tae Joo (Lee Sun Kyu) sebagai seorang pengacara.
Park Tae Joo sendiri merupakan tentara yang berdedikasi. Namun, saat dituduh menjadi dalang dari pembunuhan presiden, kehidupan Park Tae Joo pun berbalik 180 derajat. Lantas, mampukah Jung In Hoo mengungkap setiap kebenaran yang ada?
5. Spring Garden - 21 Agustus
Sutradara Koo Tae Jin yang sebelumnya sukses menggarap The Medium kembali dengan karya terbarunya Spring Garden. Film yang diangkat dari kisah nyata ini mengisahkan Sohee (Jo Yun Hie) yang hidupnya berubah setelah sang suami mengakhiri hidupnya sendiri.
Sohee yang saat itu hamil pun keguguran karena kepergian suaminya. Namun, ia kembali terkejut saat mengetahui fakta bahwa sang suami meninggalkan warisan sebuah rumah mewah di desa.
Tak disangka-sangka, baru beberapa hari tinggal di sana, Sohee mulai merasakan keanehan yang ternyata berhubungan dengan kematian sang suami. Meski takut, Sohee pun mulai mencari tahu kebenaran di balik keanehan yang dialaminya.
6. Because I Hate Korea - 28 Agustus
Because I Hate Korea merupakan film garapan sutradara Jang Kun Jae yang diangkat dari novel karangan Jang Kang Myung. Film yang sudah rampung diproduksi sejak 2023 ini mengisahkan Gye Na (Go Ah Sung) yang sedang mencari kebahagiaannya.
Gye Na yang merasa frustasi dan tidak puas dengan kehidupannya di Korea semakin lelah karena ibunya terus mencoba memanfaatkan pacarnya yang kaya. Imbas dari hal tersebut membuat Gye Na akhirnya mengambil keputusan untuk meninggalkan pekerjaan, keluarga, dan pacarnya lalu pergi ke Selandia Baru.
Itulah judul film Korea terbaru yang akan tayang di bulan Agustus. Namun, tanggal yang tertera di atas adalah jadwal penayangan untuk bioskop di Korea Selatan. Sampai artikel ini dimuat, belum ada konfirmasi kapan film di atas akan tayang di bioskop Tanah Air.