[EKSKLUSIF] Babak Baru Dalam Karier Bermusik RINNI lewat "Crescent"

Rinni Wulandari resmi ubah nama panggung jadi RINNI

[EKSKLUSIF] Babak Baru Dalam Karier Bermusik RINNI lewat "Crescent"

Industri tarik suara Tanah Air telah mencatat sejumlah musisi yang memutuskan untuk mengganti nama panggung mereka. Mulai dari Mulan Kwok yang berganti menjadi Mulan Jameela, Agnes Monica kini dikenal sebagai Agnez Mo, hingga Vidi Aldiano yang menyingkat nama panggungnya menjadi VIDI. 

Tahun lalu, penyanyi asal Medan, Rinni Wulandari turut membuka lembaran baru dalam karier bermusiknya dengan—kembali—mengganti nama panggungnya menjadi RINNI (all capslock). Awalnya, RINNI dikenal sebagai Rini Idol usai keluar menjadi juara dalam ajang Indonesian Idol tahun 2007. 

[EKSKLUSIF] Babak Baru Dalam Karier Bermusik RINNI lewat "Crescent"

Setelah beberapa tahun, ia kemudian mengganti nama panggungnya menjadi Rinni. Dalam era Rinni (hanya awalnya saja yang menggunakan huruf besar) salah dua lagu populer yang dinyanyikan penyanyi kelahiran tahun 1990 ini adalah “Mimpi Besarku” yang dirilis pada tahun 2012, serta “Bebas” yang masuk dalam album R&B dan soul miliknya bertajuk Independent part 1

Kemudian, Rinni kembali mengubah nama panggungnya, kali ini masyarakat mengenalnya sebagai Rinni Wulandari. Sampai tahun 2023, masih dengan nama Rinni Wulandari, ia terus aktif merilis karya baru untuk para pendengar setianya. Mulai dari “Cintai Aku” yang terekam dalam album I Am Independent, “Bertahan” yang memiliki aransemen dengan dominasi denting piano, hingga “switch” yang lahir pada 2 Juni 2023 lalu. 

Tepatnya pada 27 Oktober 2023 kemarin, Rinni Wulandari resmi mengubah nama panggungnya menjadi RINNI sekaligus merilis EP terbaru miliknya bertajuk Crescent. Kira-kira, alasan apa yang mendorong RINNI untuk kembali mengubah nama panggungnya, ya? Saat berdatang ke kantor POPBELA, RINNI pun menjelaskannya dengan gamblang.

"Sebagai perjalanan yang baru karena aku baru masuk ke label dan manajemen yang baru juga. Aku pengen rebranding image lagi dan membuat nama RINNI itu lebih simple, lebih bold, dan ketika ngeganti dari Rinni Wulandari orang juga manggilnya cuma Rinni, gitu. Jadi, yaudah, kenapa kita nggak make it simple aja, ya, RINNI. Dan dengan logo yang baru yang lebih bold juga.” 

Lanjutnya, "Dari lagu genrenya tetep R&B tapi kalau untuk dalam segi bermusik, eksplorasi dalam bermusik, itu menurut aku tetep envelope sih dari yang dulu sama yang sekarang. Masih terus bakal berubah-ubah. Tapi di sini, yang lebih ditekankan dalam perubahan itu dari segi logo dan namanya aja. Tapi, dari bermusiknya, gaya panggungnya, looknya itu masih sama, sih.”

Makna 'Crescent' dalam EP terbaru RINNI

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved