Say Bye-Bye to Kulit Kusam dengan 7 Skincare Berbahan Dasar Kopi

Bantu angkat kulit mati secara optimal

Say Bye-Bye to Kulit Kusam dengan 7 Skincare Berbahan Dasar Kopi

Nggak hanya nikmat dikonsumsi, kopi menyimpan segudang manfaat baik untuk kesehatan, salah satunya adalah kulit. Dengan kandungan kafein, anti-oksidan, mineral, dan asam amino, kopi efektif menutrisi serta mengangkat sel kulit mati. Jadi, kulit akan terasa lebih halus dan glowing. 

Sudah teruji baik untuk kulit, kini kamu nggak perlu lagi membuat masker kopi sendiri. Pasalnya, tujuh skincare di bawah ini sudah menggunakan kopi sebagai bahan dasar. Kira-kira apa saja produknya? Langsung intip aja yuk! 

1. St. Ives Energizing Coconut & Coffee Scrub

Say Bye-Bye to Kulit Kusam dengan 7 Skincare Berbahan Dasar Kopi

Jangan lupa untuk rutin melakukan eksfoliasi karena dapat mengangkat sel kulit mati. Untuk itu, kamu bisa mencoba St. Ives Energizing Coconut & Coffee Scrub ini. Mengandung kafein yang berfungsi membuat kulit terasa lebih cerah dan kencang. Nggak perlu khawatir kulit akan terasa kering, karena kandungan kelapa akan mengembalikan kelembapan. 

2. Tiff Body Original Coffee Scrub in Butter

Brand kecantikan lokal yang wajib banget kamu cicipi. Tiff Scrub in Butter Original Coffee merupakan eksfoliator berbahan dasar kopi yang bisa digunakan untuk wajah dan tubuh. Mengandung coffee, shea butter, grapeseed dan sunflower oil untuk membantu mengangkat sel kulit mati, selulit, kulit kering dan kusam. Jika digunakan secara rutin, maka kulit akan terlihat lebih bercahaya dan lembap. 

3. The Ordinary Caffeine Solution 5% + EGCG

The Ordinary Caffeine Solution 5% + EGCG merupakan eye serum yang efektif menutrisi area mata kamu. Kandungan 5 % caffeine berkonsentrat tinggi akan menghilangkan dark circle dan kantung mata. Karena teksturnya ringan, produk ini bisa diaplikasikan baik pagi ataupun malam hari. Untuk hasil yang lebih optimal, jangan lupa aplikasikan eye cream juga ya! 

4. Skin Dewi Energizing Coffee Clay Mask

Perpaduan antara kopi dan oats mampu menyegarkan kembali kulit mu yang lelah dan stres. Clay mask ini juga berfungsi mengontrol sebum berlebih dan mengangkat sel kulit mati. Seluruh ingredients-nya terdiri dari bahan-bahan natural, sehingga cocok untuk semua jenis kulit, termasuk kulit sensitif. Bisa jadi produk pilihan untuk perawatan mingguan kamu! 

5. A'pieu Milk One Pack Air Pocket Sheet Mask

Menyadari manfaat baik kopi untuk kulit, brand kecantikan asal Negeri Ginseng, A'pieu, turut meluncurkan sheet mask yang mengandung coffee bean extract dan vitamin E. Produk ini berfungsi sebagai anti-oksidan, ekstra melembapkan, dan mengangkat sel kulit mati. Nggak hanya itu, sheet-nya terbuat dari 100% hypoallergenic cotton yang lembut dan tidak mengiritasi kulit. 

6. Gulaco Yummy Lip Scrub Coffee

Nggak mau dong bibir terasa kering ketika mengenakan lipstik? Nah, agar lembap maksimal kamu bisa mencoba Gulaco Yummy Lip Scrub Coffee! Varian ini mengandung Sucrose, Olea europaea, Coffee beans, dan Prunus dulcis yang akan mengangkat kulit mati dan mengembalikan warna natural bibir kamu. Butirannya sangat lembut dan aromanya sukses menangkan pikiran.  

7. For Skin's Sake Buttered Coffee Lip Balm

Akhiri skincare routine kamu dengan For Skin's Sake Buttered Coffee Lip Balm. Dilengkapi dengan SPF 15, produk ini akan menjaga bibir kamu dari bahaya sinar matahari. Teksturnya ringan dengan sedikit shimmer untuk hasil bibir yang lebih plump. Setelah diaplikasikan tidak akan meninggalkan rasa berminyak, sehingga tetap nyaman seharian.  

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved