Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Cocoa Butter untuk Kulit, Bahan Natural yang Kaya Nutrisi

Buat kulit lembap dan anti penuaan

Shavira Annisa

Tidak melulu kandungan aktif, ternyatan bahan-bahan natural masih dipercaya untuk merawat kulit, salah satunya adalah cocoa butter. Ya, cocoa butter adalah salah satu bahan alami yang semakin populer dalam perawatan kulit karena teksturnya yang lembut dan memiliki aroma khas. 

Nah, buat yang belum kenal dengan salah satu bahan alami ini, Popbela akan mengulas manfaat dan cara penggunaan cocoa butter untuk kulit. Simak baik-baik ya, Bela! 

Apa itu cocoa butter?

greenpeople.co.uk/Cocoa Butter untuk Kulit

Cocoa butter adalah lemak alami yang diekstrak dari biji kakao. Proses ekstraksi dilakukan dengan memisahkan lemak dari biji kakao setelah mereka dipanggang dan diolah. Hasilnya adalah lemak padat yang berubah menjadi cair pada suhu tubuh, membuatnya mudah diserap oleh kulit.

Kandungan nutrisi di dalam cocoa butter juga baik untuk kulit, seperti asam lemak essential untuk menjaga kelembapan kulit, vitamin E yang kaya akan antioksidan, dan phytochemicals untuk meningkatkan aliran darah kulit. 

Manfaat cocoa butter untuk kulit

thespoiledmama.com/Cocoa Butter untuk Kulit
  • Melembapkan kulit 
    Memiliki sifat emolien, yang berarti mampu mengunci kelembapan dalam kulit. Ini sangat bermanfaat bagi kamu yang memiliki kulit kering atau dehidrasi.
  • Mengurangi stretch marks
    Banyak perempuan yang menggunakan cocoa butter selama kehamilan untuk mencegah stretch marks. Sifatnya yang melembapkan dan elastis dari cocoa butter membantu kulit tetap lentur dan mengurangi risiko stretch marks.
  • Memperbaiki tekstur kulit
    Rutin menggunakan cocoa butter membantu memperbaiki tekstur kulit, membuatnya lebih halus dan lembut. Ini juga membantu dalam menyamarkan bekas luka dan noda hitam.
  • Anti penuaan
    Kandungan antioksidan dalam cocoa butter membantu melawan tanda-tanda penuaan seperti garis halus dan keriput. Antioksidan melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas yang dapat mempercepat penuaan.
  • Mengurangi iritasi dan peradangan
    Cocoa butter juga memiliki sifat anti-inflamasi yang dapat membantu meredakan iritasi dan peradangan pada kulit. Ini membuatnya ideal untuk digunakan pada kulit sensitif. 

Cara menggunakan cocoa butter untuk kulit

puresense.co.in/Cocoa Butter untuk Kulit
  • Sebagai pelembap 
    Kamu bisa oleskan cocoa butter pada kulit setelah mandi untuk mengunci kelembapan lalu pijat lembut hingga meresap sempurna. 
  • Masker wajah
    Campurkan cocoa butter dengan madu dan yogurt untuk membuat masker wajah alami. Masker wajah dari cocoa butter buat kulit menjadi lebih lembap dah sehat. Aplikasikan pada wajah dan biarkan selama 15-20 menit sebelum dibilas dengan air hangat.
  • Perawatan bibir
    Selain di kulit, ternyata cocoa butter juga bisa digunakan sebagai lip balm untuk melembapkan bibir yang kering dan pecah-pecah.
  • Krim malam
    Gunakan cocoa butter sebagai krim malam untuk memberikan hidrasi ekstra pada kulit selama tidur.
  • Perawatan stretch marks
    Oleskan cocoa butter pada area yang rentan mengalami stretch marks, seperti perut, paha, dan payudara, terutama selama kehamilan.

Cocoa butter adalah bahan alami yang sangat bermanfaat untuk perawatan kulit. Untuk itu, cocoa butter bisa menjadi solusi untuk berbagai masalah kulit. Berniat untuk mencobanya, Bela? 

TOPIC

    IDN Channels

    Latest from Skin