Gucci Beauty kini telah hadir di Indonesia, membuka butik pertamanya yang berlokasi di Pondok Indah Mall 3, Jakarta Selatan. Pembukaan butik ini dirayakan dengan acara opening store yang dihadiri oleh sejumlah seleb, influencer hingga para beauty enthusiasts. Seperti Mahalini Raharja, Tissa Biani dan Ayla Dimitri yang datang meramaikan pembukaan Gucci Beauty dengan personal style masing-masing.
Butik yang didominasi warna pink pastel ini memadukan elemen-elemen terbaik, yang dirancang untuk memberikan suasana yang nyaman serasa di rumah. Setiap sudut butik dipercantik dengan berbagai elemen kekinian nan modis, mulai dari kursi beludru hijau dengan sandaran tangan, meja parfum yang elegan dan furniture bernuansa pink yang kontras dengan lantai warna hitam.
Butik Gucci Beauty menghadirkan koleksi wewangian yang ikonis. Para pengunjung bisa mendapat informasi lengkap tentang koleksi parfum Gucci Bloom, Gucci Guilty dan Gucci Flora yang sedang menjadi highlight karena memiliki karakter wangi bunga segar yang cukup ringan untuk anak muda.
Ada pula koleksi parfum The Alchemist’s Garden, wewangian mewah milik Gucci yang bisa dieksplorasi di butik Gucci Beauty. Selain itu, para pengunjung dapat memberikan sentuhan yang lebih personalized dalam bentuk ukiran inisial monogram pada botol parfum dan sulaman pada kantung Gucci Beauty. Kamu bisa kunjungi butik Gucci Beauty yang berlokasi di lantai dasar Pondok Indah Mall 3, buka mulai jam 10 pagi hingga 10 malam.
Di bawah ini adalah koleksi The Alchemist’s Garden yang memiliki berbagai wewangian personal yang bisa kamu layering. Parfum yang masuk dalam kategori "Luxury Collection" milik Gucci ini memang memiliki price range yang lebih mahal, namum begitu sepadan dengan aroma menarik yang bisa kamu "modifikasi".
Dengan desain botol yang klasik, lengkap dengan "cerita" wewangiannya - seperti The Voice of The Snake, A Gloaming Night, A Midnight Stroll hingga Tears From The Moon, koleksi ini hanya tersedia dalam ukuran 100ML.
Oh iya, dikabarkan untuk koleksi makeup dan skincare-nya menyusul. Stay tuned, Bela!