7 Gaya Graphic Eyeliner yang Bisa Kamu Coba

Mulai dari graphic arrow liner hingga wing liner

Mengaplikasikan riasan mata rasanya belum lengkap apabila kamu belum memulas eyeliner. Tak hanya mempertegas sorot mata saja, eyeliner bisa membuat penampilanmu semakin fresh, beberapa jenis eyeliner lain bisa membuat penampilan kamu tampak statement sekaligus memukau. 

Ya, tidak hanya natural liner saja, ada beberapa jenis grafis eyeliner lain yang bisa sempurnakan penampilanmu, seperti graphic arrow liner, fishtail liner, thick wing liner, all around wing liner, floating crease liner, reverse wing liner hingga wing liner. Lantas, bagaimana grafis eyeliner ini bisa membuat penampilanmu kian menawan?

1. Graphic arrow liner

Ingin tampil beda? Coba jajal graphic arrow liner! Gaya eyeliner ini tidak hanya memberi kesan yang tajam dan tegas, tapi juga bisa membuat penampilan kamu tampak super modern. 

Dengan pulasan garis yang bold dan berbentuk panah, graphic arrow liner bisa memberikan dimensi dan drama yang maksimal di sekitar mata, membuat mata kamu terlihat lebih besar. Gaya eyeliner ini cocok untuk kamu yang gemar tampil dengan statement look yang unik!

2. Fishtail liner

  • Share Artikel

TOPIC