Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Eksotis dan Hangat, Gaya Makeup Sisca Saras Curi Perhatian 

Eks JKT48 yang kini terjun ke dunia akting

Shavira Annisa
Shavira Annisa

Setelah lulus dari JKT48 pada 2023 lalu, Sisca Saras kini fokus berkarier di dunia seni peran. Kabar terbaru, Sisca akan bermain dalam film romantis yang diangkat dari buku populer berjudul Seni Memahami Kekasih. 

Talenta luar biasa yang dimiliki Sisca semakin sempurna karena visual perempuan kelahiran 2000 ini begitu memikat. Apalagi, makeup look yang digunakan Sisca selalu memikat dan curi perhatian. Intip seperti apa, yuk! 

1. Simple makeup look

instagram.com/_siscasaras_

Punya karakter wajah khas perempuan Indonesia, semua mata seakan memuji penampilan Sisca. Untuk sehari-hari, ia suka sekali tampilan simple dengan riasan minimalis seperti ini. Untuk rambut dibiarkan tergerai menambah kesan manis. 

2. Coral fresh makeup look

instagram.com/_siscasaras_

Nuansa coral sepertinya memang cocok digunakan untuk segala tone kulit, ya. Sisca tampak lebih memikat dengan coral fresh makeup look. Sentuhan winged eyeliner menambah kesan mata yang tajam, tak ketinggalan pulasan highlighter di sudut tertinggi wajahnya. 

3. Fresh pinkish makeup look

instagram.com/_siscasaras_

Nggak hanya warna coral aja, fresh pink makeup look juga nggak kalah menyempurnakan penampilannya. Nuansa merah muda di area pipi berikan kesan merona, lalu dipadukan dengan pink nude lips. Untuk complexion, ia juga memilih yang hasil akhirnya satin. 

4. Glittery glam makeup look

instagram.com/_siscasaras_

Aksi panggung milik Sisca terlihat sangat memukau saat ia tampil kenakan glittery glam makeup look. Complexion dibuat sangat flawless dengan sentuhan coral blush dan highlighter. Untuk area bibir, ia gunakan ombre lips agar makin manis. 

5. Feminine makeup look

instagram.com/_siscasaras_

Untuk memancarkan sisi dirinya yang lebih feminin, Sisca gunakan makeup dengan sentuhan merah muda yang romantis. Kali ini, bentuk matanya tampak lebih tajam lewat dramatic winged eyeliner. Area bibir disempurnakan dengan pink lips. So pretty! 

6. Warm and bronze makeup look

instagram.com/_siscasaras_

Next ada warm and bronze makeup look yang sukses memancarkan sisi Sisca yang hangat dan memikat. Dramatic eyelashes dipadukan dengan bronze eyeshadow buat sorot matanya makin curi perhatian. Area bibir, dipulaskan glossy nude lips. 

6. Classic bold makeup look

instagram.com/_siscasaras_

Last but not least, classic bold makeup look yang buat semua penggemar makin jatuh hati dengan penampilan Sisca. Bold makeup dipadukan dengan bronzer buat rona kulitnya makin eksotis. Area mata juga dibuat dramatis dengan winged eyeliner. Perfect! 

TOPIC

    IDN Channels

    Latest from Make Up