Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

10 Artis yang Menjalin Persahabatan Beda Agama, Penuh Toleransi!

Paling suka persahabatan siapa, nih?

Windari Subangkit

Indonesia dikenal sebagai negara yang memiliki keberagaman dalam banyak hal, mulai dari suku, adat, ras, dan agama. Perbedaan yang ada seharusnya tak menjadikan penghalang untuk berhubungan baik pada sesama. Seperti yang dilakukan oleh para selebritas Tanah Air berikut ini.

Perbedaan agama tak menjadi penghalang mereka untuk menjalin persahabatan yang erat. Mereka justru membuat netizen salut karena menjunjung tinggi toleransi dalam persahabatannya. Siapa sajakah itu?

1. Laudya Cynthia Bella dan Julie Estelle

Instagram.com/laudyacynthiabella

Toleransi beragama tergambar jelas pada persahabatan Laudya Cynthia Bella dan Julie Estelle. Saking akrabnya, Bella dan Julie sekilas tampak mirip saat tersenyum seperti ini, ya?

2. Raline Shah dan Millane Fernandez

Instagram.com/ralineshah

Raline Shah dikenal sebagai artis yang menjalin pertemanan dengan artis lokal maupun luar negeri. Kendati demikian, Raline memiliki seorang sahabat yang tak terpisahkan, yakni Millane Fernandez. Meski beda agama, keduanya selalu terlihat bersama dalam beberapa kesempatan.

3. Jessica Iskandar dan Nia Ramadhani

Instagram.com/ramadhaniabakrie

Dibesarkan dalam keluarga yang berbeda keyakinan, nggak heran kalau Jessica Iskandar sangat menjunjung tinggi toleransi beragama. Tak terkecuali dalam hal persahabatan. Ibu satu anak ini dikenal punya persahabatan erat dengan Nia Ramadhani yang beragama Muslim.

4. Pevita Pearce dan Chelsea Islan

Instagram.com/pevpearce

Meski menganut kepercayaan yang berbeda, Pevita Pearce dan Chelsea Islan bisa tetap menjalin hubungan persahabatan yang erat. Terlebih lagi setelah mereka terlibat dalam film fenomenal Sebelum Iblis Menjemput di tahun 2018 lalu.

5. Natasha Wilona dan Ochi Rosdiana

Instagram.com/ochi24

Natasha Wilona dan Ochi Rosdiana yang memang telah bersahabat sejak lama kini disatukan lagi dalam sinetron Anak Band. Meski Wilona menganut agama Katolik dan Ochi seorang Muslim, hal ini tak menjadi penghalang mereka bersahabat dekat.

6. Ranty Maria dan Dea Annisa

Instagram.com/rantymaria

Ranty Maria dan Dea Annisa menambah daftar persahabatan artis yang akrab meski berbeda keyakinan. Keduanya semakin dekat setelah dipertemukan dalam sinetron Cahaya Terindah pada 2019. Meski sinetronnya sudah tamat, mereka masih sering bertemu bahkan sampai liburan bareng, lho.

7. Naysilla Mirdad dan Ririn Dwi Ariyanti

Instagram.com/naymirdad

Sama-sama dikenal sebagai ratu sinetron, ternyata Naysilla Mirdad dan Ririn Dwi Ariyanti juga menjalin hubungan persahabatan yang sangat erat. Dua seleb beda agama ini sudah berteman sejak remaja sampai dewasa seperti sekarang ini.

8. Vidi Aldiano dan Angel Pieters

Instagram.com/vidialdiano

Sudah menjadi rahasia umum kalau Vidi Aldiano dan Angel Pieters merupakan dua penyanyi yang menjalin persahabatan erat. Meski beda agama, hal ini tak membuat persahabatan mereka dibatasi, kok. Malah, keduanya akrab seperti pacaran saja, nih!

9. Dewi Sandra dan Bertrand Antolin

Instagram.com/dewisandra

Dewi sandra dan Bertrand Antolin mulai bersahabat sejak terlibat dalam program musik di salah satu stasiun televisi. Walaupun berbeda agama, persahabatan keduanya bertahan langgeng sampai lebih dari 17 tahun, lho!

10. Verrell Bramasta dan Fero Walandouw

Instagram.com/bramastavrl

Meski beda kepercayaan, tapi Verrell Bramasta dan Fero Walandouw dikenal sebagai persahabatan artis yang sudah seperti bromance goals banget, nih! Mulai dari olahraga bareng sampai double date pernah mereka lakukan, lho.

Di antara persahabatan para artis ini, kamu paling suka hubungan siapa sih, Bela?

IDN Channels

Latest from Single