Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Resmi Keluar, Ini 8 Potret Persahabatan Seunghan dan Member RIIZE

Mereka sangat saling menyayangi dan mendukung

Natasha Cecilia Anandita

Setelah hiatus selama kurang lebih 10 bulan, pada Jumat (11/10/2024) kemarin, SM Entertainment memberi kabar bahagia kalau Seunghan akan kembali beraktivitas dalam grupnya, RIIZE. Sayangnya, beberapa orang merasa tak suka dengan kabar tersebut. 

Bahkan, mereka mengirimkan karangan bunga dukacita berisi ancaman kematian terhadap Seunghan dan juga tuntutan online agar Seunghan keluar dari grup. Wonbin, rekan segrup Seunghan pun sampai ikut buka suara terkait kembali Seunghan. 

Namun, akhirnya Seunghan memilih untuk keluar dari grup pada Minggu (13/10/2024) malam berdasarkan pernyataan dari SM Entertainment. Seunghan sendiri juga menulis surat untuk para penggemarnya dengan mengatakan kalau ia tak ingin merusak citra grup maupun perusahaan yang sangat menyayangi dan mendukungnya. 

Dari diperkenalkan hingga debut, Seunghan menjadi member yang cukup populer. Ia juga terlihat disayang oleh para member RIIZE lainnya. Berikut potret kenangan mereka saat masih bersama di dalam boy grup RIIZE.

1. Seunghan dan Shotaro akrab dari saat trainee

x.com/shotaroasotter

Shotaro, Sungchan, Seunghan, dan Euseok dikabarkan menjalani masa trainee bersama. Mereka juga merupakan trainee SM yang diperkenalkan dan cukup populer pada saat itu. Lahir pada tahun 2003, Seunghan jadi maknae atau anggota termuda yang sangat disayang.

Shotaro pun terlihat sangat dekat dengannya dan selalu menjaga Seunghan. Keduanya sering tampil bersama dalam konten video atau foto-foto yang dibagikan di media sosial. Shotaro menjaga Seunghan seperti adik laki-lakinya sendiri.

2. Sungchan selalu menatap Seunghan dengan dalam

x.com/bunniebambie.

Mengutip dari beberapa pendapat penggemar, mereka kerap menemukan kalau Sungchan selalu menatap Seunghan dengan dalam dan penuh kasih. Sama seperti Shotaro, Sungchan juga menganggap Seunghan seperti adiknya sendiri. Paras mereka pun sekilas terlihat mirip.

3. Hyung favorit Anton, Seunghan suka gemas padanya

x.com/SEUNGHANTL

Seunghan memang bukan maknae di RIIZE, tapi ia adalah salah satu member kesayangaan para anggota. Anton, sang maknae, dikabarkan memilih Seunghan sebagai hyung atau kakak laki-laki favoritnya di RIIZE.

Keduanya memang sering bersama dan memiliki interaksi yang menggemaskan. Anton dan Seunghan sering membuat video TikTok bareng. Sayangnya, kini para penggemar tak akan bisa melihat video baru mereka lagi. 

4. Rekan seperjuangan dari SM Rookies bersama Eunseok

x.com/binsaxy

Pada 2022 lalu, Eunseok, Seunghan, bersama satu trainee lainnya bernama Shohei diperkenalkan SM Entertainment sebagai SM Rookies, atau trainee SM yang akan segera debut. Ketiganya dikabarkan debut di grup NCT, namun akhirnya debut bersama RIIZE. Akan tetapi, Shohei karena masalah pribadi tidak jadi ikut debut bersama. 

Keduanya sangat akrab karena merupakan rekan seperjuangan yang berbeda dua tahun. Eunseok sebagai yang lebih tua, kerap memperlakukan Seunghan sebagai adiknya. 

5. Seunghan dan Sohee yang seumuran

x.com/ctrllhyuck

Seunghan dan Sohee adalah dua anggota RIIZE yang seumuran. Keduanya sama-sama lahir pada tahun 2003. Seunghan pada tanggal 2 Oktober, sementara Sohee pada 21 November.

Meski seumuran, keduanya punya vibes yang cukup berbeda. Seunghan si Libra lebih cool dengan mata tajamnya, sedangkan Sohee si Scorpio lebih terlihat baby face dengan senyum cerahnya. Mereka juga suka bikin konten bareng dan sayangnya tak akan ada lagi konten-konten baru mereka. 

6. Wonbin yang sangat suportif pada Seunghan

x.com/dailyseunghanie

Kembalinya Seunghan ke grup memang menuai banyak reaksi dari para penggemar dan netizen, termasuk kritik dan hujatan sekalipun. Namun, Wonbin langsung pasang badan saat Seunghan dikabarkan akan kembali ke grup. Ia menjadi satu-satunya member yang paling lantang membicarakan hal terkait kembalinya Seunghan ke grup sebagai perwakilan dari member yang lain.

Dalam pesannya, Wonbin mengatakan kalau ia, para anggota, Seunghan, dan SM Entertainment memang sudah berdiskusi terkait hal tersebut dan ingin membuat penggemar bahagia. Mereka ingin berkarya bersama-sama dalam sebuah grup dan membuat BRIIZE (sebutan untuk para penggemar) bangga pada mereka.

7. RIIZE pernah menjadi grup 7 laki-laki yang mengejar mimpi

x.com/picseunghan

RIIZE debut pada 4 September 2023 lalu yang berisi 7 orang laki-laki yang mengejar mimpi di dunia K-Pop. Sejak diperkenalkan hingga merilis lagu-lagu pra-debut, mereka begitu disukai penggemar K-Pop. Namun, tak sedikit juga kontroversi yang silih berganti menimpa mereka.

8. Disebut grup paling Gen Z yang kompak

x.com/riizefolder

RIIZE juga disebut grup paling Gen Z dengan konten-konten mereka yang aktif dan mengikuti tren, selain karena anggotanya pun para Gen Z. Saat banyak kritik atau kontroversi yang dibuat oleh para haters untuk mereka, semua anggota tetap tenang dan kompak, bahkan tak segan untuk melontarkan jawaban savage untuk para pembencinya.

Kini, mereka hanya tinggal berenam setelah Seunghan memutuskan keluar usai 10 bulan hiatus pada Minggu (13/10/2024) lalu. Seunghan memilih keluar karena tak ingin merusak grup dan perusahaan yang telah mendukungnya.

Itulah potret hangat Seunghan dan member RIIZE lain yang kini tinggal kenangan.

IDN Channels

Latest from Single