Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Doa Nabi Sulaiman untuk Meluluhkan Hati Seseorang

Yuk, amalkan!

Astri Amalia
Astri Amalia

Di dalam ajaran agama Islam, meluluhkan hati seseorang yang keras bisa dilakukan dengan perantara doa kepada Allah SWT. Sebab, doa memiliki kekuatan dahsyat yang dapat mengubah segala kesulitan menjadi kemudahan, hal yang tidak mungkin menjadi mungkin, juga mengubah hati manusia yang semula keras, menjadi lunak.

Salah satu doa yang paling terkenal dalam meluluhkan hati seseorang ialah doa Nabi Sulaiman, ketika beliau menyeru seorang ratu yang berkuasa di Kerajaan Saba, Ratu Balqis, untuk menyembah Allah SWT, melalui sebuah surat yang disampaikan oleh burung Hud-Hud. Pada akhirnya, Ratu Balqis pun tunduk dan beriman kepada Allah.

Doa ini bisa kamu amalkan apabila berhadapan dengan seseorang dengan watak yang keras, yang membuatnya sangat sulit untuk menerima nasihat, maupun kebenaran. Berikut doa Nabi Sulaiman untuk meluluhkan hati seseorang.

Doa Nabi Sulaiman untuk meluluhkan hati seseorang

Pexels.com/Alena Darmel

Doa Nabi Sulaiman untuk meluluhkan hati Ratu Balqis terdapat di dalam salah satu firman Allah, yakni Surat An-Naml ayat 30-31 yang berbunyi:

إِنَّهُۥ مِن سُلَيْمَٰنَ وَإِنَّهُۥ بِسْمِ ٱللَّهِ ٱلرَّحْمَٰنِ ٱلرَّحِيمِ ۞ أَلَّا تَعْلُوا۟ عَلَىَّ وَأْتُونِى مُسْلِمِينَ

Innahu min Sulaimana wa innahu bismillahir-rahmanir-rahim. Alla ta'lu alayya wa'tuni muslimin

Artinya:

"Sesungguhnya surat itu dari Sulaiman dan sesungguhnya (isi)nya: "Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang. Janganlah kamu sekalian berlaku sombong terhadapku dan datanglah kepadaku sebagai orang-orang yang berserah diri."

Salah satu hal penting dari doa Nabi Sulaiman satu ini ialah bacaan Basmalah. Bacaan Basmalah yang terletak di awal doa yang dipanjatkan Nabi Sulaiman menunjukkan kerendahan hati bahwasanya segala kekuasaan hanyalah milik Allah SWT semata.

Doa meluluhkan hati seseorang lainnya

Pexels.com/Thirdman

Selain doa Nabi Sulaiman, ada pula beberapa doa lainnya yang bisa kamu amalkan untuk meluluhkan hati seseorang. Berikut kumpulan doanya untukmu.

Doa Nabi Musa untuk meluluhkan hati seseorang

Pexels.com/Thirdman

Ketika Nabi Musa diutus Allah SWT untuk menemui Fir’aun, beliau memanjatkan sebuah doa supaya mudah bagi Nabi Musa untuk berbicara kepada Fir’aun, serta makna yang terkandung di dalamnya mudah untuk dipahami. Berikut doanya:

رَبِّ اشْرَحْ لِي صَدْرِي وَيَسِّرْ لِي أَمْرِي وَاحْلُلْ عُقْدَةً مِنْ لِسَانِي يَفْقَهُوا قَوْلِي

Robbisy rohlii shodrii, wa yassirlii amrii, wahlul 'uqdatam mil lisaani yafqohu qoulii

Artinya:

"Ya Allah, lapangkanlah untukku dadaku, dan mudahkanlah untukku urusanku, dan lepaskanlah kekakuan dari lidahku, supaya mereka mengerti perkataanku."

Doa Nabi Daud untuk melunakkan hati seseorang

Pexels.com/Anastasia Shuraeva

Selanjutnya, ada pula doa Nabi Daud yang bisa kamu amalkan untuk melunakkan hati seseorang yang begitu keras dan sulit untuk dinasihati:

اَللَّهُمَّ لَيِّنْ لِيْ قَلْبَهُ لَيِّنْتَ لِدَاوُدَالْحَدِيْد

Allahumma layyinli qalbahu kama layyanta li Dawud al-hadid

Artinya:

"Ya Allah, lunakkanlah hatinya untukku sebagaimana Engkau melunakkan besi untuk Daud"

Doa untuk meluluhkan hati seseorang dari kisah Nabi Yusuf

Pexels.com/Zeynep Sude Emek

Nabi Yusuf merupakan nabi Allah yang memiliki akhlak dan ketampanan yang sangat luar biasa, yang membuat banyak orang yang menyukai dan mengagumi beliau. Adapun doa dari kisah Nabi Yusuf yang bisa kamu amalkan agar mendapatkan wajah yang bercahaya, disukai banyak orang, serta mudah meluluhkan hati orang lain adalah sebagai berikut:

الَّلهُمَّ جَئَلْنِى نُوْرُ يُوْسُفَ عَلَى وَجْهِي فَمَنْ رَ اَنِى يُحِبُّنِي مَحَبَّتَنْي

Allaahummaj 'alnii nuuru yusufa ala wajhii fa man ro aanii yuhibbunii mahabbatan

Artinya:

"Ya Allah, jadikanlah nur cahaya Nabi Yusuf pada wajahku, dan ketika siapa saja yang melihat akan menjadi luluh hati juga memiliki cinta kasih kepadaku."

Doa untuk meluluhkan hati seseorang dengan menyebut nama

Freepik.com/freepik

Cara meluluhkan hati seseorang juga bisa dengan melantunkan doa dengan menyebut namanya secara spesifik, Bela. Berikut ini doanya:

اللَّهُمَّ إِنَّكَ أَنْتَ الْعَزِيْزُ الْكَبِيْرُ وَأَنَا عَبْدُكَ الضَّعِيْفُ الذَّلِيْلُ الَّذِيْ لَا حَوْلَ وَلَا قُوَّةَ إِلَّا بِكَ

..(nama)..اللَّهُمَّ سَخِّرْ لِيْ

كَمَا سَخَّرْتَ فِرْعَوْنَ لِمُوْسَى وَلَيِّنْ لِيْ قَلْبَهُ كَمَا لَيَّنْتَ الْحَدِيْدَ لِدَاوُدَ

فَإِنَّهُ لَا يَنْطِقُ إِلَّا بِإِذْنِكَ نَاصِيَتُهُ فِيْ قَبْضَتِكَ وَقَلْبُهُ فِيْ يَدِكَ جَلَّ ثَناَءُ وَجْهِكَ يَا أَرْحَمَ الرَّاحِمِيْنَ

Allahumma innaka antal azizul kabir. Wa anaa abduka adhdhoiifudzdzaliil. Alladzii laa haula wa laa quwwata illaa bika. Allahumma sakhirli … (sebut nama orang dimaksud)… Kama sakhkhorta firauna li musa. Wa layyin li qolbahuu kama layyantalhadiida li dawuda. Fa innahu la yantiqu illa bi idznika. Nashiyatuhuu fii qobdhatika. Wa qolbuhuu fi yadika. Jalla tsanau wajhik. ya arkhamar rakhimiin

Artinya: 

"Ya Allah, Engkau Maha Perkasa lagi Maha Besar, dan aku adalah hamba-Mu yang lemah dan hina, tidak ada daya dan kekuatan kecuali dengan-Mu. Ya Allah tundukkan (sebut nama) kepadaku sebagaimana Engkau tundukkan Firaun kepada Musa, dan lembutkan hatinya untukku sebagaimana Engkau melembutkan besi pada Daud. Karena dia tidak berbicara kecuali dengan izin-Mu, ubun-ubunnya ada di tangan-Mu, dan hatinya ada di tangan-Mu."

Itulah doa Nabi Sulaiman untuk meluluhkan hati seseorang, serta doa lainnya yang bisa kamu panjatkan. Semoga artikelnya bermanfaat untukmu ya, Bela!

IDN Channels

Latest from Single