10 Cara agar Pernikahan Bahagia Meski Terpisah Jarak dan Waktu

Semangat bagi kamu yang sedang mengalaminya

10 Cara agar Pernikahan Bahagia Meski Terpisah Jarak dan Waktu

Menjalani pernikahan dengan terpisah jarak dan waktu bukanlah hal yang mudah bagi setiap orang. Tidak ada pasangan yang menginginkan hubungan jarak jauh, terlebih jika sudah berkeluarga. Namun, terkadang ada keadaan yang membuat suami dan istri terpaksa untuk terpisah jarak. 

Dengan situasi seperti ini, ada saja berbagai masalah yang datang bagi pasangan yang sedang menjalani hubungan jarak jauh ini. Jika mereka tidak bijak dalam mempertahankan sebuah pernikahan, rumah tangga mereka akan menjadi rentan untuk hancur. Dalam pernikahan, kerja sama antara suami dan istri adalah faktor penting dalam membuat pernikahan agar tetap bahagia. 

Kali ini, Popbela akan membahas 10 cara agar pernikahan bahagia meski terpisah jarak dan waktu. Keep scrolling!

1. Membangun komitmen bersama

10 Cara agar Pernikahan Bahagia Meski Terpisah Jarak dan Waktu

Membangun komitmen menjadi faktor penting dalam membuat pernikahan yang bahagia. Jika dalam rumah tangga kamu sedang berjarak, bangunlah komitmen dengan pasangan, bicarakan hal-hal yang harus dilakukan maupun yang tidak boleh dilakukan. 

Banyak hal yang bisa dibicarakan, misalnya tentang jadwal kalian untuk video call, atau menyesuaikan jadwal supaya bisa bertemu satu sama lain nantinya. Tak hanya itu, masalah keuangan juga bisa dibicarakan. Berapa besarnya uang bulanan yang akan dikirim dan siapa yang bertanggung jawab dalam hal mengatur keuangan.

2. Memelihara romantisme

Meski terpisah jarak, baik suami ataupun istri harus memelihara romantisme dalam pernikahannya. Ketika waktunya kamu dan pasanganmu bertemu, pastikan kamu bersikap manis kepadanya agar dia terkesan dan selalu mengingat momen manis ini. Romantisme ini akan membuat semakin kuat rasa cinta terhadap pasangan, dan akan memelihara rasa cinta itu supaya tidak mudah pudar.

3. Menjaga komunikasi agar tetap lancar

Cara agar pernikahan bahagia meski terpisah jarak dan waktu yang paling penting adalah menjaga komunikasi. Sesibuk apa pun itu, setiap pasangan suami istri harus memastikan komunikasi mereka tetap lancar dan memberi kabar setiap hari. 

Apalagi sekarang ini teknologi semakin canggih, bagi pasangan yang sedang terpisah jarak akan lebih mudah berkomunikasi. Kamu bisa melakukan video call dengan mudah dan pastinya murah. Yang terpenting ialah kemauan antara keduanya yang berusaha menjaga komunikasi.

4. Beri kejutan sesekali dengan pasangan

Kamu bisa berikan pasanganmu sebuah kejutan yang mengesankan. Ini bisa kamu lakukan misalnya dengan kamu mengunjungi pasanganmu secara rahasia dan berikan hadiah untuknya. Kejutan lainnya bisa kamu lakukan jika kamu nantinya akan menjemput pasanganmu di bandara saat hari kepulangannya.

Di sela kesempatan bersama, kamu bisa membuatkan makanan kesukaannya. Pastikan bahwa pasanganmu benar-benar nyaman dan menikmati momen ini. Maka, pernikahanmu akan tetap bahagia meski terpisah jarak.

5. Selalu memberi perhatian

Meski terpisah jarak, jangan lupa untuk memberi perhatian kepada pasangan hingga hal sepele sekalipun, karena itu bisa menjadi sangat berarti bagi pasanganmu. Seperti mendengarkan keluh kesahnya karena pekerjaan, atau hal lainnya. Dengarkan pasanganmu saat ia menginginkan untuk memeluk atau menyandarkan kepalanya di pundakmu, tetapi tak bisa karena terpisah jarak. 

6. Menjaga kesetiaan satu sama lain

Ujian yang paling berat saat terpisah jarak ialah kesetiaan. Jauh dari pasangan ini memberi kita ujian ketika ada saja kesempatan untuk dekat dengan lawan jenis. Teruslah mengingat bahwa ada hati yang harus dijaga, meski jauh dari pasangan dan dirimu bisa saja melakukan itu.

Lakukan hal yang terbaik dan jangan pernah sesekali mengkhianati kepercayaan pasanganmu. Setiap apa pun yang ingin dilakukan, pertimbangkanlah segalanya dengan pasanganmu.

7. Saling percaya dan terbuka dengan pasangan

Ketika waktunya untuk video call, ceritakan keinginan atau ungkapan yang masih tersimpan di hati. Jangan sampai ada rahasia di antara suami dan istri. Demi pernikahan tetap bahagia meski sedang terpisah jarak, berusahalah untuk selalu percaya dan jangan berprasangka buruk terhadap pasangan.

Selagi tidak ada bukti konkret, maka dia tidak melakukan hal buruk di kejauhan. Jika terus mencurigai pasangan, pikiranmu akan tidak merasa tenang. Yakinkan pada pasangan untuk percaya sepenuhnya.

8. Lakukan phone sex

Cara agar pernikahan bahagia meski terpisah jarak dan waktu yang satu ini mungkin agak aneh. Namun percayalah, jika melakukan phone sex saat terpisah jarak akan membantu menghangatkan kembali hubungan seks yang telah tertahan. Karena, suami dan istri tentunya memiliki libido yang harus dilampiaskan. Phone sex ini menjadi hal yang tepat bagi mereka yang tidak bisa bertemu.

9. Melakukan kegiatan bersama secara virtual

Meski tidak bertatap muka secara langsung, kamu tetapi bisa melakukan kegiatan secara bersama-sama secara virtual. Kamu bisa lakukan ini dengan berbagi layar seperti menonton film bersama, bermain game sambil mengobrol melalui aplikasi, atau makan malam romantis sambil video call.

Selain itu, kamu juga bisa membuat daftar belanja yang sama, meskipun tempat belanja yang dikunjungi berbeda. Cobalah untuk melakukan banyak aktivitas yang biasa dilakukan oleh pasangan serumah agar jiwamu dan si dia seolah menyatu, meski secara fisik berjauhan.

10. Bersyukur

Tips terakhir dan yang paling penting dari semuanya adalah bersyukur. Pentingnya bagi setiap orang untuk bersyukur dengan pernikahannya apapun situasi yang dihadapi. Bersama atau tidak, kamu dan pasanganmu tetap akan mencapai kebahagiaan sepenuhnya. Meski jauh dari pasangan, kamu harus mensyukuri pernikahan dan hari-hari yang telah dilalui. Percayalah kesabaran akan berbuah manis suatu hari nanti.

Itulah 10 cara agar pernikahan bahagia meski terpisah jarak dan waktu. Semoga ini bermanfaat bagi kamu yang sedang menghadapinya, ya.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved