6 Tips Menjaga Hubungan dari Para Pemain Series Vidio ‘Gelas Kaca’

Punya boundaries dan komunikasi itu penting!

6 Tips Menjaga Hubungan dari Para Pemain Series Vidio ‘Gelas Kaca’

Platform streaming Vidio kembali mengeluarkan series terbarunya yang berjudul Gelas Kaca. Berkisah tentang masalah rumah tangga yang kompleks, series satu ini mendapat banyak sorotan dari penonton yang membuat mereka gemas karena karakter-karakternya. 

Dalam bincang-bincang bersama Popbela, para pemain Gelas Kaca, Raihaanun, Aura Kasih, dan Jeff Smith, berbagi pandangan mereka tentang karakter yang dimain, plot Gelas Kaca, hingga pesan-pesan yang disampaikan dari series tersebut tentang masalah percintaan dan persahabatan. 

Berikut ada 6 tips menjaga hubungan, terutama hubungan rumah tangga dari para pemain series Gelas Kaca yang bisa dipetik dari serialnya.

1. Jangan terlalu melibatkan banyak orang

6 Tips Menjaga Hubungan dari Para Pemain Series Vidio ‘Gelas Kaca’

Series Gelas Kaca sendiri bercerita tentang rumah tangga yang harmonis yang menghadapi cobaan dari luar. Ada orang-orang di sekeliling yang iri dan mencoba untuk menghancurkannya. Pasangan tersebut, Laras (Raihaanun) dan Raka (Rio Dewanto), mencoba mencari solusi untuk rumah tangga mereka dengan bertanya pada pihak lain yang akhirnya malam mempersulit keduanya untuk mengatasi cobaan tersebut. 

Aura Kasih, yang berperan sebagai Gita, belajar dari dua tokoh tersebut mengatakan sebaiknya masalah rumah tangga diselesaikan secara internal antara suami dan istri atau orang yang menjalaninya. Ia juga memberi saran untuk tidak terlalu mendengarkan opini banyak orang yang ingin ikut campur dalam masalah rumah tangga.

“Karena kayaknya di masalah keluarganya Laras dan Raka ini banyak orang yang begitu ikut campur, termasuk ibunya Laras. Jadi mungkin dalam suatu hubungan atau rumah tangga, biarkan yang membereskan itu internal aja. 

Ini, kan, kayak Raka minta tolong ke kita, minta tolong ke temannya lagi. Kayak Laras dapat banyak masukan dari sahabatnya, dari orang luar, dari ibunya sendiri. Nah, itu yang bahaya sebenarnya. Jadi segala sesuatu selesaikan internal dulu aja, jangan terlalu melibatkan orang luar,” ujar Aura Kasih.

2. Berintegritas

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved