Kamu suka melakukan meditasi, nggak? Saat ini makin banyak orang yang mulai sadar pentingnya meditasi dan merasakan manfaatnya. Meditasi dipercaya bisa membantu mengurangi rasa stres hingga membantu seseorang untuk memulihkan luka batinnya.
Banyak tempat pelatihan yang menawarkan sesi meditasi bersama untuk keperluan yang bermacam-macam, seperti melepas stres, hidup yang lebih mindful, dan lain sebagainya.
Meditasi dapat dilakukan dengan cara duduk rileks dengan mata terpejam, hening untuk sejenak, fokus pada keadaanmu saat ini, dan berusaha hanya sekedar mengamati setiap memori yang terlintas di dalam kepalamu saat kondisi hening tersebut.
Kalau kamu ingin meditasi dengan panduan, kamu bisa dengan mudah menemukan panduan audio meditasi yang ada di berbagai macam platform sosial media secara gratis.
Selain bisa dilakukan sendirian dan bersama komunitas yang fokus pada pemulihan luka batin, kamu bisa juga melakukannya bersama pasanganmu!
Banyak sekali manfaat yang bisa kamu dan pasangan dapatkan ketika bermeditasi bersama. Berikut ini Popbela rangkum 6 manfaat meditasi bersama pasangan dalam pernikahan yang dilansir dari circlebloom.
1. Menetapkan tujuan dalam pernikahan menjadi lebih mudah.
Kalau kamu dan pasanganmu pernah datang untuk konseling bersama, mungkin kamu tahu kalau dengan menetapkan tujuan dalam pernikahan dengan pasangan, adalah kunci penting agar pernikahan semakin harmonis.
Dengan meditasi, kamu dan pasanganmu bisa lebih terkoneksi dan semakin mudah menetapkan tujuan-tujuan esensial kalian dalam hubungan pernikahan. Contohnya seperti memiliki keturunan, meningkatkan kualitas ibadah, dan lain sebagainya.
Pada akhirnya, kamu jadi bisa meningkatkan komunikasi dan kepercayaan satu sama lain juga, lho!
2. Meningkatkan keterikatan satu sama lain.
Sesampainya di rumah setelah seharian bekerja, mungkin sering kali kamu langsung merebahkan diri dan menonton televisi. Walaupun kegiatan menonton televisi dilakukan bersama pasangan, hal ini nggak akan meningkatkan keterikatanmu dengan pasangan.
Mungkin kamu dan pasangan hanya akan sama-sama fokus menonton televisi. Ingatlah kalau komunikasi itu adalah hal yang paling penting dan mendasar bagi keharmonisan pernikahanmu dan pasangan, jadi dengan meditasi, kalian bisa terus belajar untuk mengenal lebih dalam dan memperbaiki komunikasi kalian.
3. Mengurangi stres berlebihan.
Meditasi terbukti dapat menurunkan tingkat stres seseorang, lho!
Melansir Mayo Clinic, dengan melakukan meditasi, seseorang bisa merasa lebih damai dan rileks, sehingga bisa mengurangi rasa stres yang berlebihan.
Ketika kamu melakukan meditasi dengan pasanganmu, kamu dan dia bisa “menumpahkan” rasa stres dengan cara yang jauh lebih sehat. Kamu juga jadi bisa meredam kemungkinan marah-marah pada pasanganmu saat merasa stres yang akhirnya membuat hubunganmu dengannya nggak akur.
4. Merasa dapat mengandalkan satu sama lain.
Meditasi juga bisa menjadi sarana kamu dan pasanganmu untuk bisa saling mengandalkan satu sama lain.
Saat kamu meditasi, coba, deh, kamu hubungkan dirimu dan pasanganmu dari hati ke hati untuk membangun kepercayaan dan rasa saling mengandalkan di antara kamu dan dia.
Kirimkan afirmasi padanya, seperti “Aku percaya kamu”, “Aku bisa menjadi seseorang yang kamu andalkan”, dan afirmasi positif lainnya, lalu salurkan dengan fokus duduk bersila, kedua mata yang tertutup, bernafas dengan teratur, saling berhadapan, dan menggenggam tangannya.
Dengan merasa bisa mengandalkan dan diandalkan, hubungan pernikahanmu akan semakin terasa aman dan nyaman. Kamu dan pasangan pun menjadi punya rasa tanggung jawab untuk saling menjaga.
5. Sebagai sarana bonding baru.
Bonding sangat diperlukan bagi hubungan pernikahan yang sehat dan harmonis. Dengan meditasi, kamu dan pasanganmu jadi punya aktivitas bonding baru yang tentunya memberikan banyak keuntungan bagi pernikahan kalian berdua.
6. Lebih murah dibandingkan datang untuk terapi.
Meditasi tidak membutuhkan sepeser uang pun untuk dilakukan. Kamu dan pasanganmu hanya butuh waktu dan situasi yang pas untuk fokus dan terhubung satu sama lain.
Selain sebagai media untuk terhubung satu sama lain, meditasi tentu saja bisa membantu masing-masing dari kamu dan pasanganmu untuk mengenal diri sendiri lebih dalam dan akhirnya menciptakan lingkungan yang sehat bagi kehidupan pernikahanmu dengan dia.
Jadi, itulah 6 manfaat yang bisa kamu rasakan dalam pernikahanmu kalau rutin melakukan meditasi dengan pasanganmu. Jangan lupa untuk dicoba, ya, Bela!