Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

9 Tipe Pasangan Ideal untuk Gen Z, Punya Standar yang Tinggi?

Utamakan kepribadian daripada fisik!

Astri Amalia

Menyoal hubungan percintaan yang serius, generasi Z alias gen Z nggak mau sampai salah pilih sosok pasangan. Generasi dengan julukan "digital natives" alias generasi yang mengenal teknologi sejak dini ini diketahui mempunyai standar yang cukup tinggi terkait pemilihan pasangan.

Mereka paham kalau untuk membangun sebuah rumah tangga yang langgeng dan harmonis, haruslah memilih seseorang yang memang mau berkomitmen mewujudkannya bersama. Kalau asal pilih? Ya, rentan bikin hubungan jadi beracun alias toxic, dong!

Para gen Z tentunya nggak mau hal ini terjadi. Oleh karenanya, mereka menetapkan beberapa tipe pasangan yang ideal untuk menjalin hubungan pernikahan bersama mereka kelak.

Lantas, apa saja, tuh tipe pasangan ideal untuk gen Z? Cek jawabannya berikut ini.

1. Dewasa secara emosional

Freepik.com/freepik

Tipe pasangan ideal untuk gen Z yang pertama adalah dewasa secara emosional. Ini berarti mereka perlu memahami bagaimana cara untuk mengelola emosi dengan baik, memiliki tanggung jawab, serta memiliki empati yang baik.

Atau, bisa dikatakan bahwa dewasa secara emosional ini berarti orang-orang dengan pemahaman yang baik tentang dirinya sendiri dan orang lain.

2. Paham mengenai kesehatan mental

freepik.com/rawpixel.com

Nggak bisa dipungkiri bahwa generasi Z merupakan generasi yang paling 'melek' soal kesehatan mental, ketimbang generasi lainnya. Bukan tanpa alasan, informasi terkait kesehatan mental yang semakin mudah diakses oleh para digital natives ini membuat mereka jadi lebih terbuka tentang kondisi serta layanan kesehatan mental.

Mereka paham bahwa kesehatan mental tidak boleh disepelekan, karena sama pentingnya dengan kesehatan fisik. Oleh sebab itu, mereka memerlukan sosok pasangan yang punya pemahaman setara terkait kesehatan mental.

3. Mapan secara finansial

pexels.com/Andrea Piacquadio

Sama seperti generasi lainnya, generasi Z juga menginginkan seseorang yang mapan secara finansial sebagai pasangan hidupnya. Karena bagaimanapun juga, faktor ekonomi merupakan hal terpenting dalam membina sebuah hubungan pernikahan.

Bukan hanya mampu dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari saja, sosok pasangan gen Z juga perlu punya perencanaan yang baik terkait keuangan jangka panjang, seperti investasi, dana pendidikan anak, hingga dana pensiun.

4. Mampu berkomunikasi secara sehat

Pexels.com/cottonbro

Tipe pasangan ideal gen Z berikutnya adalah memiliki kemampuan untuk berkomunikasi secara sehat. Gen Z percaya bahwa hubungan jangka panjang dapat berjalan dengan langgeng dan harmonis apabila kedua pasangan sama-sama mampu mengkomunikasikan kebutuhannya, meresolusi konflik dengan baik (tanpa adanya sikap pasif-agresif maupun manipulasi), mau mendengarkan pasangannya, serta terbuka akan perbedaan pendapat.

5. Punya kepribadian yang baik

Freepik.com/freepik

Semua orang tentu mengharapkan memiliki pasangan dengan kepribadian yang baik, tak terkecuali dengan gen Z. Mereka menilai bahwa kepribadian adalah hal yang jauh lebih penting ketimbang fisik. Mereka menganggap bahwa sangat percuma jika pasangan memiliki fisik yang menarik, namun kepribadian yang buruk.

Sebab, kendati seseorang punya ketampanan yang luar biasa, tetapi jika kepribadiannya buruk hanya akan mencederai hubungan pernikahan.

6. Humoris

freepik.com/ freepik

Yes, gen Z sangat tertarik dengan seseorang yang humoris untuk menjadi pasangan hidupnya kelak. Bayangan untuk tertawa bersama di sepanjang pernikahan jadi faktor yang bikin gen Z menginginkan sosok pasangan yang mahir membanyol.

Apalagi tingkat stres dalam pekerjaan rasanya semakin meninggi. Tentunya dengan tertawa bersama pasangan bisa membantu gen Z untuk menurunkan rasa stres dari hiruk pikuk kehidupan mereka.

7. Menghargai batasan masing-masing

Unsplash.com/unsplash.com

Tipe pasangan ideal gen Z selanjutnya adalah mampu menghargai batasan satu sama lain. Sebab, dengan menghormati batasan personal masing-masing, dapat membantu merawat hubungan yang sehat dengan diri sendiri maupun pasangan, serta melindungi kesejahteraan diri.

Beberapa contoh jenis batasan ini adalah, batasan secara fisik, yakni hal-hal yang boleh ataupun tidak boleh dilanggar terkait sentuhan fisik, batasan emosional, yaitu aturan mengenai kebutuhan emosional, penghargaan terkait perasaan dan juga pikiran, hingga batasan finansial yang berkaitan tentang keuangan.

8. Punya kesadaran tentang trauma masa lalu

unsplash.com/J W

Pasangan paling ideal menurut gen Z juga diharapkan mempunyai kesadaran tentang trauma masa lalunya, termasuk trauma masa kecil alias inner child-nya. Mereka paham kalau trauma yang belum tersembuhkan di masa lalu bisa mengakibatkan pola perilaku negatif pada diri seseorang.

Contohnya seseorang dengan luka pengabaian. Kalau nggak menyadari atas luka tersebut dan enggan menyembuhkannya, ia akan kesulitan membangun hubungan pernikahan yang stabil. Atau seseorang yang masih membawa trauma terkait kekerasan semasa kecil yang bisa mengakibatkannya menjadi pelaku kekerasan.

9. Mau bertumbuh bersama

Freepik.com/Freepik

Tipe pasangan ideal terakhir menurut generasi Z ialah seseorang yang memiliki keinginan untuk bertumbuh bersama. Gen Z berharap bahwa pasangannya kelak memiliki pola pikir untuk terus bertumbuh, baik itu secara emosional, intelektual, maupun spiritual. Tujuannya agar masing-masing pasangan terus berproses untuk menjadi versi terbaik dirinya sendiri.

Nah, jadi itu tadi tipe pasangan ideal untuk gen Z. Gimana menurutmu, Bela?

IDN Channels

Latest from Married