Simak 7 Tanda Pacar Melakukan Kekerasan Psikis padamu

Ini yang sering nggak disadari

Simak 7 Tanda Pacar Melakukan Kekerasan Psikis padamu

Kekerasan dalam pacaran menunjukkan bahwa kamu berada dalam hubungan yang nggak sehat. Kekerasan yang terjadi sebenarnya nggak melulu dalam bentuk fisik, tapi juga bisa lewat ucapan yang menyakitkan. Hal ini memang nggak terlihat secara langsung sehingga banyak orang yang nggak sadar bahwa pacarnya telah melakukan kekerasan secara emosional. Supaya nggak salah langkah, Popbela akan memberikan 7 tanda jika pacarmu melakukan kekerasan tanpa kamu sadari, yang dilansir dari Bolde. 

Simak 7 Tanda Pacar Melakukan Kekerasan Psikis padamu

Meski sudah punya pacar, tentu kamu punya keinginan untuk sesekali pergi bersama keluarga atau sekadar hangout bareng teman-teman. Namun, si dia justru memintamu untuk membatalkannya dengan alasan dia ingin kamu menghabiskan waktu bersamanya. Memang terkesan dia peduli dan nggak mau jauh darimu, tapi sebenarnya hal ini menandakan bahwa dia ingin menjauhkanmu dari orang-orang yang kamu sayangi.

Simak 7 Tanda Pacar Melakukan Kekerasan Psikis padamu

Sebagai perempuan, wajar saja jika kita ingin curhat soal hubungan ke orang terdekat seperti sahabat. Jika si dia nggak suka kalau kamu curhat dengan sahabatmu sendiri, maka ini menandakan bahwa dia ingin “mengendalikanmu”. Dia khawatir jika ucapan dari sahabatmu akan memengaruhi pikiranmu sehingga kamu pergi darinya. Makanya dia mencoba menguasaimu dengan cara membujuk kamu untuk nggak membicarakan soal hubungan kalian pada siapa pun. 

Simak 7 Tanda Pacar Melakukan Kekerasan Psikis padamu

Dia selalu mengatakan apa yang boleh dilakukan dan apa yang nggak boleh dilakukan olehmu dengan alasan bahwa dia ingin yang terbaik untukmu. Terkesan positif memang, tapi sebenarnya ini adalah adalah tanda bahwa dia sangat posesif kepadamu. Mengarahkan memang baik, tapi bukan berarti harus posesif, kan? Hubungan yang sehat ialah jika kedua pasangan tetap memiliki batasan dan nggak saling mengekang secara berlebihan. 

Simak 7 Tanda Pacar Melakukan Kekerasan Psikis padamu

Tanda lainnya bahwa pacarmu telah melakukan kekerasan adalah dia selalu menyebut-nyebut kesalahan yang pernah kamu lakukan. Dengan begitu, dia membuatmu merasa bersalah terus-menerus, meski masalah tersebut sudah lewat. Well, kita pasti sadar bahwa setiap manusia pasti pernah melakukan kesalahan. Tapi jika kamu sudah mengakui kesalahan tersebut dan meminta maaf, lantas mengapa harus terus dibicarakan? 

Simak 7 Tanda Pacar Melakukan Kekerasan Psikis padamu

Dia bisa dengan mudah menyalahkanmu, tapi dia sendiri nggak pernah mau mengakui bahwa dia salah. Dia selalu berhasil memutarbalikan cerita dan menempatkanmu sebagai pihak yang salah. Bahkan ketika dia melakukan suatu hal yang buruk kepadamu, dia akan berkilah dan mengatakan “Kalau kamu nggak begitu juga aku nggak akan kayak gini.” Dia selalu berhasil membuat dirinya menjadi korban meski sebenarnya dia yang salah.  

Simak 7 Tanda Pacar Melakukan Kekerasan Psikis padamu

Siapa sih yang suka jika dibandingkan dengan perempuan lain? Pastinya nggak ada ya, Bela. Tanda lainnya bahwa dia telah melakukan kekerasan psikis kepadamu ialah ia selalu membandingkanmu dengan perempuan lain yang dianggapnya lebih baik. Mungkin dia akan menanyakan mengapa kamu nggak melakukan sesuatu seperti yang dilakukan oleh perempuan lain ke pacarnya. Ini akan membuatmu down dan merasa bahwa kamu nggak bisa menjadi pacar yang baik untuknya. 

Simak 7 Tanda Pacar Melakukan Kekerasan Psikis padamu

Jika dia sudah berani merendahkanmu di depan orang lain, artinya kamu berada dalam hubungan yang nggak sehat. Meski kamu pernah melakukan kesalahan misalnya, tapi bukan berarti dia bisa merendahkanmu di depan orang lain. Hal ini dia lakukan agar membuatmu merasa nggak percaya diri. Padahal sebenarnya kamu pantas mendapatkan cinta, bukannya justru dianggap sebagai orang yang nggak berharga.  

Apakah pacarmu memiliki tanda-tanda seperti ini, Bela? Jika iya, maka sebaiknya saat ini kamu mulai berpikir kembali tentang hubungan kalian.

Baca Juga: Ini Cara Bangkit dari Kekerasan yang Pernah Kamu Alami 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved