Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Kumpulan Tebak-tebakan Galau Lagu ‘Sedih Tak Berujung’ dari Netizen

Steak yang dimasak matang itu apa namanya? We’re done, ya?

Natasha Cecilia Anandita
Natasha Cecilia Anandita

Lagu Glenn Fredly yang berjudul “Sedih Tak Berujung” sempat viral di TikTok. Lagu “Sedih Tak Berujung" ini memiliki makna yang mendalam karena mengisahkan seseorang yang harus merelakan pujaan hatinya menikah dengan orang lain.

Lagu tersebut pun viral dipadukan dengan tebak-tebakan galau tentang patah hati. Netizen berlomba-lomba membuat tebak-tebakan tersebut yang seakan beradu nasib. Hal ini pun cukup menghibur dan mengundang gelak tawa. 

Berikut kumpulan tebak-tebakan galau dari netizen dengan lagu “Sedih Tak Berujung” - Glenn Fredly yang berhasil Popbela kumpulkan.

Tebak-tebakan galau karena putus

Pexels.com/dương-nhân

Berakhirnya sebuah hubungan memang membuat hati sedih. Tragedi menjadi komedi, berikut deretan tebak-tebakan galau karena putus:

1. Steak yang dimasak matang itu apa namanya? We’re done, ya? (Well done)

2. Nama hari setelah Senin itu apa? Selesai ya? (Selasa)

3. Yang buat bajak sawah apa namanya? Pelakor ya? (Traktor)

4. Tempat tinggal untuk mahasiswa itu apa namanya? Bosan ya? (Kosan)

5. Kalau masak nasi kebanyakan air jadinya apa? Bubar ya? (Bubur)

6. Nama sekolah Upin dan Ipin apa sih? Tadinya Mesra bukan? (Tadika Mesra)

7. Nama buah yang dimakan tiap buka puasa itu, trauma ya? (Kurma)

8. Kalau kopi tanpa gula itu, rasanya pamit ya? (Pahit)

9. Kalau tempat cari dan baca buku itu, perpisahan ya? (Perpustakaan)

10. Kalau ikan mentah itu gimana sih baunya? I miss you ya? (Amis)

11. Eh kalau lari itu untuk ngebakar apa? memori ya? (Kalori)

12. peta yang bentuk buku itu apa sih namanya? Ikhlas ya? (Atlas)

13. Colokan banyak itu apa namanya? lost contact ya? (Stop kontak)

14. Mie yang pedes itu apa namanya? Mie ga cocok Ya? (Mie Gacoan)

15. Bahasa Inggrisnya Sabtu Minggu apa? We end ya? (Weekend)

Tebak-tebakan galau karena nice try

pexels.com/kieran white

Siapa yang pernah nice try ke gebetan? Rasanya ingin berjuang tapi keadaan mengharuskan mundur. Berikut beberapa tebak-tebakan galau yang mungkin related sama kamu yang nice try:

1. Pengobatan yang ditusuk-tusuk itu namanya apa? Aku Mundur, ya? (Akupuntur)

2. Setelah puasa itu apa namanya? Lamaran nggak sih? (Lebaran)

3. Pulpen kalau macet itu cintanya abis ya? (Tinta)

4. Kalo bersin-bersin terus itu tandanya mau peluk ngga sih? (Pilek)

5. Biasanya kalau awal bulan dapat uang namanya apa sih? Gajadian ya? (Gajian)

6. Mie korea yang pedas itu apa namanya? Sayang ya? (Samyang)

7. Kalau suhu tubuh naik itu namanya apa sih? Demen ya? (Demam)

8. Masakan daging khas Padang itu apa namanya? Renggang ya? (Rendang)

9. Temannya saus itu apa? Kecup bukan? (Kecap)

Tebak-tebakan galau karena digantung dan friendzone

pexels.com/dương-nhân

Buat kamu yang lagi digantung atau terkena friendzone, berikut tebak-tebakan galau yang mungkin mirip dengan kisahmu:

1. Kertas yang buat nge-print itu apa namanya? HTS ya? (HVS)

2. Kalau telinga sakit periksanya ke dokter apa? PHP ya? (THT)

3. Lirik 'cicak cicak di dinding' habis itu 'diam diam tak dianggap' ya? (Diam diam merayap)

4. Kalo tempe yang digoreng pakai tepung itu apa namanya? Temen doang ya? (Mendoan)

5. Kok warna temboknya luntur, nggak di-chat ya? (Cat)

6. Setelah empat belas itu berapa? Lama balas ya? (Lima Belas)

7. Tempat bermain di Mall itu, friendzone ya? (Time Zone)

8. Tempat narik uang itu apa sih? TTM ya? (ATM)

9. Fungsinya stetoskop itu buat apa ya? Dengerin gantung bukan sih? (Jantung)

10. Bahasa Korea terima kasih itu apa sih? Kamusamadia ya? (Kamsahamnida)

11. Bahasa Inggrisnya hantu apa ya? Ghosting bukan? (Ghost)

12. Keju yang bisa meleleh panjang itu namanya mustirela kan? (Mozarela)

Tebak-tebakan galau random

pexels.com/marcelo-chagas

Berikut beberapa tebak-tebakan galau lainnya yang cukup membuatmu senyum-senyum:

1. Kalau nenek-nenek rambutnya putih namanya apa? Berubah ya? (Beruban)

2. Mata pelajaran yang sulit kamu terima apa sih? Materikah atau fisikku? (Materi dan fisik)

3. Air hujan yang di jalan itu apa? Kenangan ya? (Genangan)

4. Tempat simpan data itu apa namanya? Flashback ya? (Flashdisk)

5. Garam rasanya asing kan? (Asin)

6. Tempat buat simpan kue itu apa namanya? Hopeless ya? (Toples)

7. Kalau belum makan perutnya bunyi itu baper kan ya? (Laper)

8. Wadah isi ulang lamanya apa? Gamon ya? (Galon)

Tebak-tebakan galau karena orang ketiga

Freepik.com/rawpixel.com

Putus cinta karena hadirnya orang ketiga atau perselingkuhan memang menyakitkan. Kepercayaan dan komitmen pun menjadi runtuh, dan hubungan yang dibangun berakhir pupus. Untuk menghibur diri, tidak ada salahnya membaca tebak-tebakan galau lucu di bawah ini:

  1. Kalau kapal berhenti di pelabuhan, namanya apa? Selingkuh ya? (Berlabuh)
  2. Katanya kalau lagi sakit hati itu tandanya dia orang ketiga ya? (Orang menderita)
  3. Aku lupa nama vokalis Sheila on 7. Kalau nggak salah namanya Dusta (Duta), ya?
  4. Aku selalu ada di hatimu, tapi kamu selalu menyembunyikanku. Aku bukan hantu, aku siapa? (Selingkuhan)
  5. Aku bukan lagu, tapi sering jadi pengantar air mata.
    (Pengkhianatan)
  6. Yang halal diselingkuhi, yang haram diperjuangkan. (Cinta terlarang)
  7. Aku bukan makanan, tapi kamu selalu mengunyahku diam-diam.
    Siapa aku? (Dusta)
  8. Apa persamaan tukang selingkuh dan tukang parkir?
    Dua-duanya selalu bilang "Sebentar, masih ada yang kosong!"

Itulah kumpulan tebak-tebakan galau yang bisa kamu mainkan bersama teman untuk menghibur hati yang sedang gundah gulana. Seru, kan?

IDN Channels

Latest from Dating