Kalau biasanya kita hanya bisa menikmati tenan fashion, kecantikan sampai kuliner di bandara udara hanya terbatas, berbeda ketika kita berada di bandar udara Changi Airport, Singapura. Saking luasnya, bandara ini tak hanya memanjakan traveler hanya dengan produk fashion yang dijual di sana, tapi juga hiburan dan spot menarik yang bisa menghapus rasa bosan ketika menunggu jadwal penerbangan. Nggak heran pula kalau Changi Airport mendapat penghargaan World's Best Airport dari Skytrax.
Melihat begitu banyak traveler yang bepergian ke Singapura, Changi Airport Group (CAG) menawarkan layanan yang memanjakan para wisatawan yang sering bepergian melalui bandara Changi Singapura. Jadi, kamu nggak hanya sekedar keliling dan melihat-lihat apa saja yang ada di Changi Airport, tetapi juga bisa mendapatkan dan menikmati hak istimewa jika kamu mendaftarkan diri sebagai anggota Changi Rewards Travel (CRT).
Jika kamu sudah menjadi anggota CRT, kamu bisa menikmati fasilitas seperti mendapatkan kompensasi S$500 atau Rp5,2 juta jika tertinggal pesawat saat transit, atau membutuhkan limusin untuk dari dan ke bandara Changi Airport, atau sambil menunggu penerbangan berikutnya, kamu bisa menghabiskan waktu berenang di kolam renang atap bandara yang pertama di dunia? Iya, jadi anggota CRT kamu bisa kok dapat akses berenang di kolam renang ini atau hanya sekedar relaksasi di jacuzzi.
Kalau kamu tertarik, kamu bisa menjadi anggota CRT dengan pilihan jadi anggota golongan Fly-to-Earn atau Pay-to-Access. Setelah resmi menjadi anggota CRT, kamu bisa mendapat e-Discount, untuk pemesanan hotel, sewa mobil, layanan limusin dan masih banyak lagi. Sudah siap mengeksplor bandara Changi Airport?