5 Swalayan Murah di Jogja, Belanja Bulanan Jadi Lebih Hemat

Belanja jadi makin hemat

5 Swalayan Murah di Jogja, Belanja Bulanan Jadi Lebih Hemat

Mahasiswa yang merantau ke Jogja tentu harus menyiapkan berbagai kebutuhan sehari-hari, mulai dari makanan sampai dengan kebutuhan rumah kos lainnya. Apalagi, menjelang bulan puasa setiap orang harus menyetok makanan untuk sahur. 

Sayangnya, tidak semua swalayan di Jogja bisa menawarkan harga yang terjangkau di kantung mahasiswa. Supaya belanjaanmu bisa lebih terjangkau, swalayan murah di Jogja berikut ini bisa menjadi tujuanmu. 

Selain harganya yang terjangkau, barang yang disediakan pun lengkap untuk kebutuhan sehari-hari. Bahkan, beberapa di antaranya kerap menawarkan promo pada hari atau jam tetentu.

Mana saja swalayan yang murah di Jogja itu? Lihat selengkapnya di bawah ini, ya! 

1. Manna Kampus (Mirota Kampus)

5 Swalayan Murah di Jogja, Belanja Bulanan Jadi Lebih Hemat

Swalayan murah di Jogja yang pertama sudah sangat familier di kalangan mahasiswa yakni Manna Kampus atau sering disebut Mirota Kampus. Swalayan ini mulanya memang menyediakan minuman, roti dan tart, sesuai dengan namanya Mirota. Namun, seiring berjalannya waktu, Mirota kemudian memperluas usahanya di bidang retail dan eceran.

Di swalayan ini, kamu bisa menemukan aneka kebutuhan pokok, mulai dari pangan, pakaian, alat tulis, sampai makeup. Manna Kampus buka setiap hari mulai pukul 08.00-22.00 WIB.

Tak kalah menarik, setiap hari Jumat, Manna Kampus sering menawarkan diskon-diskon, lho. Alamat salah satu cabang Manna Kampus berada di Jalan C. Simanjuntak No.70, Terban, Kec. Gondokusuman, Kota Yogyakarta. 

2. Pamella Swalayan

Selanjutnya, ada Pamella Swalayan yang juga menjadi andalan untuk berbelanja kebutuhan sehari-hari bagi para ibu rumah tangga di Jogja. Swalayan ini menyediakan berbagai kebutuhan sehari-hari dengan harga terbaik. 

Bahkan, kamu bisa menemukan daging segar, sayuran segar, sampai dengan aneka skincare dan makeup yang cocok untuk keperluan anak kos maupun ibu rumah tangga. Didirikan oleh Noor liesnani Pamella, kini swalayan ini sudah memiliki sembilan cabang yang tersebar di Jogja. 

Salah satu cabang Pamella Swalayan berada di Jalan Kusumanegara No.141, Muja Muju, Kec. Umbulharjo, Kota Yogyakarta. 

3. Super Indo

Super Indo memang dikenal sebagai swalayan yang menyediakan aneka kebutuhan rumah tangga lengkap di berbagai kota, salah satunya Jogja. Swalayan ini juga menyediakan aneka sayur, buah-buahan, dan daging segar yang bisa kamu pilih langsung di tempat. 

Namun yang paling spesial dari swalayan murah di Jogja satu ini adalah makanan matangnya seperti ayam geprek yang sangat murah dan gratis piring. Kamu pun bisa mengolah aneka ikan segar langsung di tempat dengan meminta kepada petugasnya. 

Alamat salah satu cabang Super Indo di Jogja ada di Jalan Urip Sumoharjo No.38A, Klitren, Kec. Gondokusuman, Kota Yogyakarta.

4. Swalayan Progo

Untuk memenuhi kebutuhan perabot di kos, biasanya anak rantau mencari toko yang menyediakan aneka perabotan yang terjangkau. Nah, kamu bisa menemukannya di Swalayan Progo.

Kamu bisa menemukan mulai dari rice cooker, kipas angin, sampai panci dengan berbagai harga dan ukuran. Bukan hanya itu saja, toko ini juga menjadi tempat belanja yang murah. Kalau lelah berbelanja, di lantai dasar kamu pun bisa menemukan jajanan enak yang murah. 

Alamat Swalayan Progo ada di Jalan Suryotomo No.29, Ngupasan, Kec. Gondomanan, Kota Yogyakarta.

5. Indogrosir

Swalayan murah di Jogja yang terakhir adalah Indogrosir. Swalayan ini memang sudah tersebar di berbagai kota di Indonesia dan cocok sebagai tempat berbelanja dalam jumlah banyak. 

Itulah mengapa Indogrosir cocok sebagai lokasi para penjual untuk membeli barang dagangnya. Kamu pun bisa mendaftarkan diri menjadi member supaya mendapatkan berbagai promo dan penawaran yang menarik di sini.

Alamat Indogrosir di Jogja ada di Jalan Magelang KM.6 No.lt.1, Kutu Patran, Sinduadi, Kec. Mlati, Kabupaten Sleman. 

Itulah 5 swalayan murah di Jogja yang bisa kamu jadikan tujuan untuk belanja bulanan. Bukan hanya ramah di kantung, tetapi juga lengkap dengan aneka barang yang kamu butuhkan.

Semoga ulasan di atas bisa menjadi referensi untuk berbelanja kebutuhan sehari-hari ya, Bela!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved