8 Destinasi Wisata Dunia yang Menghadirkan Fenomena Alam Terindah

Keindahannya membuat tempat-tempat ini terasa mustahil

8 Destinasi Wisata Dunia yang Menghadirkan Fenomena Alam Terindah

Karya apa yang dapat menandingi keindahan alam di dunia ini? Dalam balutan misteri dan pengetahuan yang tak terselami, pesona alam selalu berhasil memadukan warna, motion, efek suara, dan sejenisnya lainnya yang pelaku seni maupun digital creator tidak akan dapat menandingi.

Ingat saja, bagaimana perasaanmu ketika menyaksikan matahari terbit maupun terbenam, begitu pula saat kamu menyaksikan kehebatan tornado dari layar kaca televisi. Tentu, tidak terbayangkan betapa takjubnya para turis yang telah mengelilingi dunia, menyaksikan begitu banyak fenomena alam.

Eits, kamu mungkin belum sempat menjelajahi negara-negara di dunia ini, tetapi tulisan ini akan membawamu mengintip beberapa fenomena alam terindah di penjuru dunia. Let’s go!

1. Gunung berwarna pelangi

8 Destinasi Wisata Dunia yang Menghadirkan Fenomena Alam Terindah

Lokasi: Provinsi Gansu, China 

Begitu hujan reda, kita seringkali disuguhi keindahan pelangi di langit. Namun, bayangkanlah warna-warna pelangi yang dipadukan dengan keagungan pegunungan. Fenomena alam ini dapat kamu temukan di Gunung Pelangi Zhangye Danxia di China. Dalam formasi perbukitan dan bebatuan, gunung ini hadir dengan garis-garis berwarna-warni yang tampak menyerupai pelangi. Tentu saja, ini adalah lukisan alam yang membawamu pada keindahan yang tak dapat dijelaskan kata-kata.

2. Air terjun dengan api abadi

Lokasi: Taman Nasional Yosemite, California, New York

Kota New York tidak hanya menghadirkan panggung broadway yang gemerlap, tetapi juga keajaiban alam yang tak kalah memukau. Salah satunya adalah Air Terjun Horsetail yang menghadirkan pertunjukan air terjun api atau “Firefall” setiap bulan Febuari. Pada waktu tersebut, air terjun ini menciptakan cahaya merah tua jingga yang menyala di tepi air terjun saat matahari terbenam. Hasilnya? Tercipta ilusi air terjun yang terbakar.  Itulah mengapa, panggung alam ini disebut dengan istilah firefall, yang dari namanya saja sudah mengundang kekaguman.

3. Bentangan gurun garam terbesar di dunia

Lokasi: Bolivia, Amerika Serikat

Di antara banyaknya lokasi kemegahan dunia, terdapat sebuah lanskap luar biasa yang magis, yaitu Salar de Uyuni, sebuah lahan gurun garam terbesar yang membentang seluas 10.582 kilometer persegi. Diketahui, fenomena alam ini berasal dari proses evaporasi dan pengeringan danau kuno di wilayah tersebut. Setiap tetes air yang menguap mewujudkan lapisan garam tebal beberapa meter. Saat hujan turun di atasnya pun, seluruh area tampak seperti cermin raksasa yang memantulkan keindahan langit.

4. Laut bercahaya di malam hari

Lokasi: Pulau Mudhdhoo, Maldives

Dalam suasana cahaya malam yang memikat, pengalaman magis di laut yang berada di Pulau Mudhdhoo atau yang juga dikenal sebagai Pantai Vaadhoo, Maldives, menjadi sesuatu yang tak terlupakan. Bagaimana tidak, pantainya memancarkan cahaya biru dan hijau yang gemerlap karena dinoflagellata bioluminescent yang bergerak atau terganggu. Hasilnya? Seperti langit berkelap-kelip di atas permukaan air laut, menciptakan pemandangan malam yang benar-benar memukau.

5. Lubang biru yang besar di kedalaman laut

Lokasi: Pantai Beliza, Amerika Tengah

Bayangkan jika kamu menemukan sebuah lubang besar di tengah laut lepas, pasti akan terasa menakutkan bukan? Namun, beda cerita dengan temuan lubang biru besar atau great blue hole di Pantai Belize, Amerika Tengah. Di sini, sebuah lubang biru raksasa menjadi pemandangan ajaib yang terbentuk selama ribuan tahun; berawal dari lubang vertikal raksaksa, dan kini telah terbentuk menjadi lingkaran sempurna dengan diameter sekitar 300 meter dan kedalaman mencapai 124 meter. Apabila kamu menyaksikannya dari ketinggian tertentu, pemandangan yang spektakuler indah akan kamu saksikan.

6. Badai petir abadi

Lokasi: Venezuela

Biasanya, badai petir hanya datang pada momen-momen tertentu, tetapi ada suatu kawasan yang benar-benar luar biasa di atas muara Sungai Catatumbo di Venezuela. Di sini, badai petir terjadi tanpa henti atau hampir bisa dibilang abadi, menyajikan kilatan cahaya sebanyak 280 kali per jam. Saat memandang fenomena alam tersebut dari kejauhan, pemandangan ini tak sekadar mengesankan, tetapi juga mencegkeram imajinasi kita akibat pesona kekuatan alam yang luar biasa.

7. Batu bergerak sendiri di atas gurun pasir

Lokasi: Death Valley, Amerika Serikat

Rasanya mustahil membayangkan batu bergerak tanpa bantuan manusia, tetapi keajaiban alam ini sungguh terjadi di Death Valley, Amerika Serikat. Melansir dari IDN Times, para peneliti telah merinci beberapa kondisi yang memungkinkan batu bergerak meninggalkan bekas lintasan panjang, seperti lapisan tipis tanah liat, tekanan angin yang kuat, atau suhu udara yang tinggi. Meski demikian, misteri fenomena alam  ini masih menjadi fokus penelitian mendalam.

8. Matahari hitam di langit senja

Lokasi: Denmark

Bayangkan ketika langit yang indah tiba-tiba diselimuti bintik hitam, seolah-olah matahari itu sendiri memutuskan untuk bersembunyi. Keadaan ini menjadi sebuah pertunjukan ajaib di Denmark, tepatnya saat bulan Maret hingga April. Pada periode ini, satu juta burung terbang di langit senja, menutupi cakrawala dengAN sayap-sayap indah mereka. Hasilnya? Matahari tampak seperti berubah menjadi bayangan hitam misterius dan mengagumkan.

Wah, ternyata ada banyak sekali fenomena alam menakjubkan di seluruh penjuru dunia ini, ya! Kamu pasti terpesona dan ingin sekali mengunjungi tempat-tempat di atas, bukan? Tentu perencanaan yang matang akan membantumu mewujudkannya, Bela!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved