Kalau biasanya kita selalu mengadakan buka puasa bersama di luar dengan teman-teman, Ramadan kali ini coba lakukan sesuatu yang berbeda yuk! Ajak keluargamu bukber di luar supaya lebih akrab dan menghadirkan suasana seru yang berbeda. Untuk lokasi bukbernya, kamu bisa memilih Plataran Dharmawangsa yang homey dan bisa direservasi untuk kelompok besar.
Penasaran bagaimana Plataran Dharmawangsa menghadirkan suasana seru untuk bukber bareng orang terdekat? Simak penjelasannya berikut ini yuk!
Menu Spesial Ramadan Hadir dalam Waktu Sebulan Penuh
Menyambut bulan Ramadan yang akan tiba sebentar lagi, Plataran Venues & Dining kembali menyiapkan rangkaian menu spesial untuk dinikmati selama bulan puasa di beberapa outlet Plataran di Jakarta. Rangkaian menu spesial Ramadan akan hadir selama bulan puasa mulai tanggal 5 Mei 2019 hingga 4 Juni 2019 di Plataran Dharmawangsa, Plataran Menteng, Patio Venue, dan Teras Dharmawangsa.
Untuk melengkapi momen kebersamaan dalam bulan suci ini, Plataran Venues & Dining menyiapkan berbagai macam takjil gratis yang berbeda setiap harinya dan juga Plataran Catering Service bagi para tamu yang akan merayakan buka puasa ataupun gathering. Cocok banget kan dipesan untuk keluarga besarmu?
Menu Khas Timur Tengah Menjadi Andalan Saat Bulan Ramadan
Tahun ini, berbagai menu baru yang terinspirasi dari Timur Tengah seperti Kari Domba Al Hambra dan Nasi Kebuli Udang dikemas dengan cita rasa khas Plataran. Disajikan dalam porsi besar, menu spesial Ramadan dari Plataran dihadirkan untuk menemani momen kebersamaan.
Plataran Venues dan Dining menyiapkan Takjil Corner dengan 7 macam sajian tradisional yang disajikan gratis sebagai pembuka puasa seperti Bubur Kacang Ijo, Bubur Ketan Item, Biji salak, Bubur Sum-Sum Pandan, Bubur jali-Jali, Bubur Talas Ungu, Es Delima atau Es Campur, dan Puding Cantik.
Selain makanan, ada minuman segar bernama Es Temon (Tebu Lemon) yang dihadirkan sebagai penyegar dan pelepas dahaga saat berbuka puasa. Layanan Plataran Catering juga disediakan bagi para tamu yang ingin memesan menu spesial Ramadan ke rumah, kantor, ataupun tempat berkumpul lainnya.
Menu Baru yang Terinspirasi dari Kreasi Masakan Nusantara
Selain menu spesial Ramadan, Plataran Venues & Dining juga menyajikan rangkaian menu baru di empat outlet di Jakarta. Di Plataran Dharmawangsa dan Plataran Menteng akan ada beberapa sajian khas Indonesia yang akan disediakan di awal bulan Mei seperti Kerupuk Ikan Gandum, Gurame Rambutan, Ayam Taliwang, Ikan Kapas, Udang Sambal Durian, dan Ayam Atjeh.
Ada juga menu makan santai seperti Chicken Cutlet Scramble, Chicken Kaarage Mustard, dan Kue Berondong Hijau di Patio Venue dan Sambal Goreng Kentang Ebi juga Iga Bakar BBQ Sauce di Teras Dharmawangsa.
Event Spesial Selama Bulan Ramadan
Bukan hanya dapat menikmati sajian menu lezat bersama dengan keluarga besar, yang istimewa di bulan Ramadan tahun ini adalah adalah live bedug dan azan dari para anak yatim piatu sebelum berbuka puasa yang dihadirkan di Plataran Menteng dan Plataran Dharmawangsa.
Jika suasana bukbernya seperti ini, jadi semakin akrab dengan keluarga bukan?