Untuk kamu si pencinta pedas, pasti sudah nggak asing lagi dengan Mie Gacoan. Tempat makan dengan makanan khas berbahan dasar mi dengan tingkat kepedasan yang bisa kamu atur ini, kini sedang hits dan menjadi favorit banyak orang.
Sebagai pelengkap atau saat menunggu hidangan utama datang, Mie Gacoan memiliki satu camilan yang wajib kamu cicipi. Yakni udang rambutan. Eits.. Camilan ini bukan terbuat dari buah rambutan betulan, lho, ya. Melainkan potongan kulit pangsit yang membalut udang, sehingga bentuknya mirip dengan buah rambutan.
Daripada terus jajan, lebih baik buat sendiri di rumah, yuk! Cara membuatnya gampang dan bahannya mudah didapat. Bagaimana cara membuatnya? Simak resepnya berikut ini.
1. Bahan-bahan yang diperlukan
Sebelum mulai membuatnya, siapkan dulu bahan-bahan yang dibutuhkan. Bahan-bahan tersebut adalah sebagai berikut.
Bahan-bahan:
- 100 gram daging ayam
- 250 gram udang, kupas kulitnya
- 3 sdm tepung maizena
- 1-2 butir putih telur
- 2 siung bawang putih, haluskan
- 1/2 sdm saus tiram
- 1/2 sdt minyak wijen
- 1 sdt kaldu jamur
- 1/2 sdt lada bubuk
- Garam secukupnya
- Gula pasir secukupnya
- 5 lembar kulit pangsit, potong memanjang
- Minyak untuk menggoreng
2. Haluskan udang dan ayam
Langkah pertama untuk membuat udang rambutan ini adalah siapkan chopper. Kemudian masukkan ayam dan udang yang sudah dikupas. Proses semua bahan hingga halus.
3. Buat adonan
Langkah selanjutnya adalah membuat adonan. Setelah bahan halus, campurkan ayam dan udang tersebut dengan tepung maizena dan putih telur. Tambahkan bawang putih halus, saus tiram, minyak wijen, kaldu jamur, lada bubuk, gula pasir dan garam.
4. Bentuk adonan, bungkus dengan kulit pangsit
Setelah adonan selesai dibuat, ambil adonan sebanyak satu sendok makan. Bentuk bulat, kemudian tempelkan kulit pangsit yang sudah dipotong. Setelah itu, diamkan dulu di dalam kulkas selama 10 menit.
5. Goreng udang rambutan hingga matang
Terakhir, panaskan minyak untuk menggoreng. Goreng dengan api kecil supaya matangnya merata. Setelah matang, angkat dan tiriskan. Udang rambutan siap dihidangkan bersama saus atau mayones.
Bagaimana, Bela? Mudah dan simpel banget, kan, cara membuat udang rambutan ini? Kamu bisa membuat banyak, simpan dalam freezer dan goreng saat sedang ingin ngemil. Jadi hemat, kan?
Disclaimer: artikel ini sudah pernah tayang di laman IDNTimes.com dengan judul "Resep Udang Rambutan ala Mie Gacoan, Dimsum Paling Renyah" ditulis oleh Dhiya Awlia Azzahra