Ayam memang salah satu sumber protein yang bisa dibuat menjadi berbagai jenis masakan. Sayangnya karena keterbatasan ide dan kreasi, biasanya ayam hanya dimasak menjadi olahan yang mainstream, seperti ayam goreng dan ayam kecap.
Supaya tidak bosan, kamu bisa mencoba resep olahan ayam yang lagi hits. Resep ini akan membuatmu tidak bosan dan membuat nafsu makan jadi meningkat.
Mulai dari ayam cabe garam sampai bistik ayam, lihat resep selengkapnya di bawah ini.
1. Resep ayam cabe garam
Bahan-bahan:
- 600 gram fillet daging ayam, potong kotak 3 cm
- 100 gram tepung maizena
- 4 siung bawang putih, cincang
- 2 cm jahe, cincang
- 2 buah cabai merah besar, buang bijinya dan cincang kasar
- 6 buah cabai rawit merah, cincang halus
- 2 batang daun bawang, iris
- 1/2 sdt garam
- Minyak untuk menggoreng
- 1 putih telur untuk bumbu marinasi
- 2 sdm saus tiram untuk bumbu marinasi
- 1/2 sdt kaldu ayam bubuk untuk bumbu marinasi
- 1/2 sdt minyak wijen untuk bumbu marinasi
- 1/2 sdt merica bubuk untuk bumbu marinasi
Cara membuat:
- Lumuri dulu daging ayam yang sudah dipotong-potong dengan semua bahan bumbu marinasi sampai merata.
- Setelah itu, diamkan dulu selama kurang lebih 30 menit atau sampai bumbu meresap.
- Lumuri setiap potongan daging ayam dengan tepung maizena.
- Panaskan minyak, lalu goreng daging ayam sampai matang dan kecokelatan. Angkat dan tiriskan. Sisihkan.
- Panaskan margarin pada wajan, tumis bawang putih, jahe, dan cabai sampai harum dan matang.
- Kalau sudah harum, masukkan daging ayam. Aduk sebentar lalu angkat.
- Terakhir, tambahkan garam dan daun bawang, lalu aduk dan sajikan.
2. Resep ayam teriyaki
Bahan-bahan:
- 500 gram paha ayam fillet tanpa kulit, potong dadu 1,5 cm
- 1/2 sdt garam
- 1 sdm air jeruk nipis
- 5 siung bawang putih, haluskan
- 2 cm jahe, parut halus
- 5 buah cabai rawit merah, iris
- 2 batang daun bawang cung, iris
- 3 sdm minyak goreng
- Biji wijen putih dan hitam, sangrai untuk taburan
- 3 sdm kecap asin untuk saus
- 2 sdm kecap manus untuk saus
- 2 sdm saus tiram untuk saus
- 2 sdm minyak wijen untuk saus
- 1 sdm madu untuk saus
- 150 ml air untuk saus
Cara membuat:
- Lumuri dulu potongan daging ayam dengan jeruk nipis dan garam. Lalu diamkan selama 10 menit.
- Panaskan minyak dalam wajan, lalu tumis bawang putih dan jahe sampai harum.
- Tambahkan cabai rawit dan masukkan daging ayam ke dalamnya. Masak sampai berubah warna.
- Masukkan aneka bahan saus, aduk rata. Masak dengan api sedang sampai ayam matang dan bumbu mengental.
- Tambahkan daun bawang cung, aduk kembali sampai rata.
- Tuang ke dalam piring saji dan jangan lupa sajikan bersama taburan biji wijen putih dan hitam.
3. Resep chicken katsu
Bahan-bahan:
- 300 gram ayam fillet
- 100 gram tepung roti
- 80 gram tepung terigu
- 1/2 sdt paprika bubuk
- Garam secukupnya
- 300 ml susu cair
- 1 butir telur
- Minyak unutk menggoreng
Cara membuat:
- Masukkan dulu tepung terigu ke dalam wadah, tambahkan garam, paprika bubuk, telur, dan susu, lalu aduk merata.
- Setelah itu, siapkan tepung roti, ayam fillet, kemudian balut ayam dengan campuran telur lalu tepung roti bergantian.
- Kalau sudah, masukkan ayam ke dalam wajan dengan api sedang dan minyak panas. Goreng sampai kecokelatan.
- Chicken katsu siap untuk disajikan.
4. Resep ayam saus madu
Bahan-bahan:
- 1 buah dada ayam fillet, cuci bersih dan beri perasan jeruk nipis
- Tepung kentucky secukupnya
- 140 ml air
- 1 siung bawang bombai ukuran kecil, iris tipis untuk saus
- 3 siung bawang putih, cincang halus untuk saus
- 1 sdm jahe, cincang halus untuk saus
- 2 sdm kecap manis untuk saus
- 2 sdm saus tomat untuk saus
- 2 sdm madu untuk saus
- Garam secukupnya
- Wijen sangrai secukupnya
- Daun bawang secukupnya
Cara membuat:
- Campurkan tepung kentucky dengan air, lalu aduk rata.
- Rendam ayam fillet ke dalam adonan tepung basah, diamkan selama 15 menit.
- Gulirkan ayam ke sisa tepung yang kering sambil diremas ringan supaya tepung menempel rata.
- Goreng dalam minyak panas sampai kuning kecokelatan, sisihkan.
- Untuk membuat saus, tumis bawang putih dan bawang bombai sampai harum.
- Setelah itu, masukkan jahe, kecap manis, dan saus tomat. Jangan lupa tambahkan madu dan garam. Aduk rata.
- Masukkan ayam kentucky dan ratakan saus.
- Taburi dengan wijen dan daun bawang, ayam crispy saus madu pun siap disajikan.
5. Resep bistik ayam
Bahan-bahan:
- 200 gram daging ayam fillet, iris tipis
- 1 buah tomat merah, cincang halus
- 1/2 buah bawang bombai, iris memanjang
- 1 buah wortel, potong dadu
- 1 buah kentang, potong dadu
- 100 gram buncis, potong panjang 3 cm
- 2 sdm saus tomat
- 3 sdm kecap manis
- 1 sdt gula pasir
- 1/2 sdt pala bubuk
- 1 sdt garam
- 250 ml air
- Minyak untuk menumis
- Bawang goreng untuk taburan
- 3 siung bawang putih untuk bumbu halus
- 4 buah bawang merah untuk bumbu halus
- 1 sdt merica kasar untuk bumbu halus
Cara membuat:
- Panaskan dulu minyak, lalu tumis bumbu halus sampai harum.
- Masukkan ayam dan tomat, aduk sampai berubah warna.
- Masukkan bawang bombai, kentang, dan wortel, lalu aduk rata.
- Setelah itu, tuang air, kecap manis, dan saus tomat. Aduk rata dan masak sampai sayuran matang.
- Tambahkan buncis ke dalamnya, bumbui dengan pala, gula, dan garam. Aduk rata dan masak sampai kuah mengental. Koreksi rasa, angkat.
- Sajikan bistik ayam dengan taburan bawang goreng.
Kumpulan resep olahan ayam yang lagi hits di atas bisa jadi alternatif untukmu yang bosan dengan olahan ayam yang mainstream. Jangan lupa, sajikan dengan nasi hangat dan sayur supaya makin nikmat saat disantap, ya!