Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Mau Jadi Food Vlogger? Intip 5 Langkah Berikut Ini

Yuk, cari tahu gimana caranya...

Suhaiela

Di era digital saat ini tentu semua orang menyukai hal-hal serba instan. Tak heran, menjadi vlogger atau video blogger menjadikan pekerjaan yang menjanjikan pada saat ini. Dengan merekam sesuatu hal yang kita lakukan, dengan sendirinya akan menghasilkan pundi-pundi uang ke kantong pribadi kita dengan mudah.

Tren video blogger saat ini salah satunya adalah Food Vlogger. Sebenarnya apa sih Food Vlogger itu? Food Vlogger adalah pekerjaan yang mengambil atau merekam gambar makanan dan memberikan keuntungan untuk orang yang melakukannya, biasanya dibagikan di YouTube. Dilansir dari vlognation.com, berikut ini lima langkah yang harus kamu lakukan jika ingin jadi food vlogger.

1. Gunakan Judul yang Bombastis

pexels.com/rawpixel.com

Pertama-tama, kamu harus buat judul yang menarik perhatian orang untuk nge-klik video kamu. Judul yang bombastis membuat para viewers akan penasaran seperti apa sih video kamu itu. Judul yang baik itu mencakup kata kunci yang sesuai untuk membantu Google dan YouTube menemukan video kamu. So, luangkan waktu kamu untuk menentukan judul video YouTube yang menarik perhatian viewers.

2. Selalu Hubungkan ke Seluruh Sosial Media yang Kamu Punya

pexels.com/Daria Shevtsova

Menghubungkan ke halaman sosial media kamu dalam deskripsi video kamu juga membantu banget lho dalam banyak hal. Pertama-tama, ini memberi kesempatan viewers YouTube kamu dengan melihat konten apa saja sih yang dihasilkan selain di channel YouTube kamu seperti, Facebook, Twitter, dan Instagram. Ini memungkinkan mereka untuk lebih terlibat dengan kamu dan konten kamu dengan memberikan komentar di dalamnya, Bela.

3. Terlibat dalam Komunitas Food Vlogger

pexels.com/Key Notez

Selanjutnya, libatkan diri kamu untuk memiliki komunitas dengan beberapa food vlogger. Ingat, food vlogger bukan kamu saja. Daripada melihat food vlogger lain seperti pesaing kamu, lebih baik jadikan mereka teman yang bisa diajak kolaborasi untuk membuat video bersama. Banyak dari food vlogger yang juga memiliki banyak pengalaman di dunia vlogging, dan mereka dapat memberi kamu saran dan kiat yang bermanfaat untuk kamu, lho Bela.

4. Gunakan Intro yang Khas untuk Memulai Video Kamu

pexels.com/Stokpic

Berbicara tentang gaya yang khas tentu menjadi sesuatu hal yang kamu inginkan ‘kan, Bela? Mulai video kamu dengan intro pendek dan tidak rumit. Kamu hanya butuh 3-5 detik untuk menampilkan logo vlog kamu dengan sedikit intro musik dan tagline yang cepat dalam video kamu.

5. Akhiri Video Kamu dengan Ajakan Bertindak

Pexels.com/Helena Lopes

Dari tadi kita sudah bahas bagian awal video kamu. Sekarang kita bahas bagian akhir video kamu, nih Bela. Sebaiknya, akhiri video kamu dengan pertanyaan “Apa pendapat kalian tentang video kali ini?”. Kamu juga boleh meminta viewers kamu untuk memberikan komentar, like, dan subscribe untuk channel kamu. Intinya, kamu harus mengajak viewers kamu untuk melakukan apa yang harus mereka lakukan setelah menonton video kamu.

Nah, setelah kamu tahu gimana langkah awal untuk jadi food vlogger, apakah kamu tertarik untuk mencobanya, Bela?

IDN Channels

Latest from Food