Mungkin kita familiar dengan aneka daging barbecue dan jagung bakar sebagai menu wajib khas pesta perayaan. Begitu juga dengan seafood tom yum dan aneka sukiyaki sebagai hidangan berkuah yang gurih-pedas sebagai penyeimbang menu bakaran yang smokey tadi.
Namun apabila kamu ingin jamuan suatu perayaan makin variatif, sajian seafood bakar bisa menjadi inspirasi untukmu. Selain ikan, makanan laut seperti cumi-cumi pun bisa jadi opsi, Bela. Saat makan cumi, kelebihan yang paling kontras ketimbang ikan adalah kamu tak perlu repot memilah duri yang menempel pada daging ikan. Teksturnya yang kenyal, mudah digigit, dan rasa yang juara, juga menjadi alasan kenapa cumi banyak disukai.
Kali ini Popbela ingin memberikan resep cumi bakar Manado yang lezat sebagai menu favorit untuk aneka perayaan. Simak resep lengkapnya di bawah ini, ya!
Bahan utama
Bahan dasar:
- 1 kg gram cumi segar, ukuran sedang
- 3 sdm air asam jawa
- 1 sdt garam
- 3 sdm minyak untuk menumis
- 5 lembar daun jeruk
- 200 ml santan murni dari 1/4 butir kelapa
- 25 lembar daun kemangi
Bumbu manado
- 5 siung bawang putih
- 12 butir bawang merah
- 9 buah cabai merah
- 5 butir kemiri
- 3 cm kunyit, kupas kulitnya
- 2 cm jahe, kupas kulitnya
- 1 sdt terasi, bakar sampai beraroma harum
- 1 sdt garam
- Minyak secukupnya sebagai pelumas saat proses penghalusan
Langkah pembuatan
- Pertama, kupas kulit cumi dan buang kantong tintanya. Kemudian bersihkan hingga tak ada noda yang tersisa
- Lumuri seluruh bagian badan cumi dengan air dan garam hingga rata
- Siapkan bahan bumbu Manado dan minyak, kemudian haluskan dengan food processor sampai merata
- Langkah selanjutnya, panaskan wajan dengan minyak goreng, kemudian tumis bumbu sampai setengah layu. Tuang daun jeruk kemudian tumis lagi hingga harum dan matang.
- Tambah dengan santan, masak hingga kuah mengental. Letakkan cumi, masak hingga cumi berubah warna.
- Masukkan daun kemangi, masak hingga kadar air dalam bumbu berkurang.
- Terakhir, kerat cumi dengan tusuk sate dan bakar di atas bara api sampai berwarna kecokelatan. Angkat dan hidangkan.
Selamat mencoba, Bela!