Puasa sudah memasuki pertengahan nih, wah nggak terasa ya Bela? Pasti ada banyak dari Bela yang sudah melakukan persiapan buat hari Lebaran nanti. Tak hanya hampers, jelas menyambut hari kemenangan pun sering diwarnai dengan ‘printilan-printilan’ yang tak kalah istimewa dong. Wajar, kamu ada yang sudah mulai membayangkan atau bahkan cicil-cicilnya dari sekarang.
Pastikan Bela sudah punya lima fashion item ini ya. Karena semua item ini nggak boleh absen untuk dipakai di hari Lebaran nanti. Biar penampilan Bela on point! Cek yuk!
1. Baju sudah pasti nggak boleh skip
Penampilan on point tentunya dimulai dari bajunya dulu. Bela bebas memilih nih mau pakai baju gamis, tunik atau mungkin kaftan. Bisa disesuaikan aja dengan tempat Bela mau pergi bersilaturahmi.
Jangan sampai terkesan berlebihan. Baiknya stay simple karena tujuan utamanya ‘kan mau bertemu sanak saudara. Eh, atau mau ketemu keluarga si dia? Harus tampil maksimal nih, tapi jangan berlebihan ya!
2. Hijab yang simple tapi tetap stylish
Sekarang makin banyak yang menjadikan hijab sebagai salah satu fashion item. Baiknya jika baju yang Bela pilih sudah cukup mencolok, coba deh pilih hijab yang simple sehingga penampilan Bela tetap tertutup tapi sederhana.
Kalau mau looks yang agak mewah, coba style hijab menggunakan pashmina silk. Jenis kain silk yang berkilau memberi kesan mewah namun tetap sederhana dengan baju pilihan Bela.
3. Aksesoris yang menarik namun nggak mencolok
Buat Bela yang nggak berhijab, bisa banget nih memanfaatkan aksesoris untuk mempercantik penampilan agar memberi kesan elegan namun tetap simple.
Aksesoris yang bisa dipakai untuk mempercantik looks Lebaran Bela bisa berupa kalung atau gelang, bisa juga anting. Anting juga sekarang bisa dipakai bagi Bela yang berhijab lho. Untuk yang berhijab, nggak ada salahnya lho memperindah hijab dengan jepit rambut. Bikin penampilan lebaran makin elegan dan anggun deh!
4. Alas kaki yang nyaman buat keliling seharian
Yang namanya Lebaran, pasti mengharuskan Bela untuk banyak bepergian berkeliling ke rumah sanak saudara. Biasanya kalau salah pilih alas kaki, kaki bisa pegal bahkan sampai besok-besoknya. Makanya, jangan asal pilih alas kaki.
Pastikan alas kaki pilihan Bela punya teknologi yang bikin kaki nyaman berlama-lama pakai sandal atau sepatu. Seperti produk alas kaki dari ALDO. Produk alas kaki dari ALDO memiliki teknologi Pillow Walk™ ini empuk sehingga mampu memberikan kenyamanan dari senja hingga fajar, tanpa mengorbankan gaya.
ALDO hadir dengan koleksi khusus Lebaran nih. Nuansa metalik yang mewah dari mawar, perak, dan biru, dengan permata mungil menambah sentuhan kecanggihan, sementara warna zamrud dan perunggu berbicara dengan palet bersahaja dari gurun Timur Tengah yang hangat.
Koleksi ini diciptakan untuk meningkatkan faktor glam pada momen spesial Lebaran kali ini, dengan gaya setinggi langit yang menakjubkan serta sandal bertali yang elegan. Cocok buat Bela yang mau tampil elegan namun tetap simple.
5. Tas yang muat banyak tapi tetap lucu
Jangan lupa sebagai pelengkap penampilan untuk Lebaran kali ini, pastikan tas yang Bela punya bikin looks Bela makin oke. Biasanya sih tas cukup diperlukan untuk sekadar menyimpan lipstick atau cushion buat touch up. Nah, Tas koleksi dari ALDO yang bling-bling satu ini, siap memaksimalkan penampilan Bela.
Tas bling-bling bertabur kristal dari ALDO ini bisa Bela beli di offline store maupun online store lewat aplikasi Zalora. Ada promo Ramadan Buy 2 get 20% off untuk pembelian offline dan cashback spesial Ramadan up to Rp600.000 lho lewat aplikasi Zalora! Langsung cek di sini Bela!
Jadi, sudah beli item yang mana aja nih Bela? (WEB)