Turban yang merupakan aksesoris di kepala sudah dikenakan sejak zaman dahulu oleh para wanita. Aksesoris ini menjadi salah satu favorit wanita yang berasal dari Afrika Utara, Asia Selatan, Asia Tenggara dan wilayah Afrika lainnya. Di tahun 1950an, namanya kembali naik ketika pemain film dan penyanyi di Hollywood kembali mempopulerkan tren turban. Saat ini turban tidak hanya dipakai sebagai aksesoris kepala pada wanita tetapi tren turban juga diikuti oleh beberapa hijabers sebagai penghias hijab.
Penyanyi Indonesia yang saat ini berhijab memiliki style yang selalu up to date dan enak dipandang. Dewi Sandra salah satu hijabers Indonesia yang beberapa kali terlihat mengenakan turban sebagai pilihan dalam menunjang penampilannya dalam menggunakan hijab. Masih tetap tertutup, Dewi Sandra suka memainkan beberapa warna kain untuk membuat gaya hijab dalam kesehariannya. Selain warna, Dewi Sandra juga suka menggunakan motif agar penampilannya berbeda.
Melly Goeslaw, penyanyi yang dikenal mempunyai style yang nyentrik dan out of the box. Style hijab yang ia kenakan sehari hari juga berbeda dengan style yang dipakai pada saat ia pentas. Saat pentas, gaya out of the box dan nyentrik masih menjadi keunikan dari Melly Goeslaw. Melly tidak takut untuk berbeda dan mencoba style lain yang kebanyakan dari kita takut untuk mencoba. Mencampurkan warna terang dengan motif abstrak tidak menjadi masalah baginya dan itulah keunggulan dari seorang Melly. Ia juga suka menggunakan turban dalam keseharian ataupun saat pentas. Mengenakan turban dan di mix and match dengan aksesoris lain seperti kain ataupun boneka yang dilekatkan pada turban yang dipakai.
Dina Tokio
Blogger asal Inggris ini menjadi salah satu hijab blogger yang sukses di mancanegara. Selain mempunyai clothing line sendiri Dina juga aktif pada akun sosialnya. Salah satu akun sosialnya juga memuat tutorial hijab yang sering ia praktekkan dan banyak diminati oleh banyak fansnya. Salah satu tren yang beberapa kali ia tampilkan dalam blog maupun social medianya adalah tren turban. Turban menjadi salah satu aksesoris kepala favoritnya. Kreativitas dalam mix and match tren turban banyak dibantu dengan beberapa pendukung seperti scarf bermotif dan pashmina.
Yuna
Yunalis Mat Zara’ai atau yang biasa dikenal dengan Yuna adalah seorang penyanyi yang berasal dari Malaysia. Talenta Yuna dalam bermusik sudah dibuktikan dengan berbagai penghargaan yang berasal dari berbagai pihak. Stylenya hijabnya juga unik. Yuna sering menggunakan turban sebagai aksesoris rambutnya. Warna dan corak yang unik sering ia gunakan untuk menghias turbannya.