Adu Gaya Outfit Emily in Paris vs Gossip Girls, Banyak Miripnya!

Emily Cooper vs Blair Waldorf

Emily in Paris jadi salah satu serial paling dibicarakan pada pekan ini. Nggak hanya cerita yang seru dan latar belakang Paris yang indah, namun Emily Cooper sebagai tokoh utama juga punya gaya yang keren dan modis banget.

Punya selera fashion yang oke membuat para penonton jadi teringat dengan salah satu serial yang nggak kalah fashionable, yaitu Gossip Girl. Blair Waldorf sebagai peran utama, serial yang tayang di tahun 2007 hingga 2012 ini ternyata punya kemiripan outfit dengan Emily in Paris lho! Penasaran? Scrolling down sekarang juga.

1. Gaya ikonik keduanya menggunakan strapless gown, Emily Cooper dengan gaun hitam dan Blair Waldorf dengan gaun merah.

2. Emily Cooper menggunakan plaid coat dan coat Blair Waldorf yang didominasi oleh warna orange. Colorful!

2. Pada sebuah scene, Emily Cooper dan Blair Waldorf kompak memasangkan floral dress dengan belt hitam.

  • Share Artikel

TOPIC