Tren hypebeast sudah cukup lama menjamur di kalangan anak muda. Hypebeast sendiri merupakan tren berpakaian streetwear dengan brand ternama yang harganya selangit. Buat mereka yang mengikuti tren ini, uang tentunya nggak jadi masalah, yang terpenting bisa mengoleksi fashion item terbaru yang lagi hype.
Mulai dari aksesori fashion sampai sepatu yang limited edition, para hypebeast hobi menunjukkan kebanggaannya dengan mengenakan logo brand favorit mereka. Nah, apa aja sih fashion item yang biasanya dipakai para pengikut tren hypebeast? Intip, yuk!
1. Khas dengan gayanya yang kasual, fanny packs atau waist bag selalu jadi andalan sebagai tas sehari-hari.
2. Koleksi berbagai macam sneakers sudah pasti ada di lemari. Pastikan kamu punya at least satu sneakers warna netral yang bisa dikombinasikan dengan fashion item apapun.
3. Sempat jadi celana favorit tahun 90-an, baggy pants kini nge-trend untuk street style tahun ini.
4. Tracksuit atau sweatsuit satu warna yang nyaman juga keren! Pasangkan dengan sneakers sebagai penyempurna OOTD.
5. Puffer jacket jadi favorit jaket untuk bergaya streetwear. Bahannya yang tebal akan membuatmu nyaman memakainya saat cuaca dingin.
6. Nggak jarang ditemui pakai celana dengan potongan wide atau straight.
7. Nggak ketinggalan, oversized shirt dan hoodies yang bikin tampilan makin stylish. Coba deh!