Parade Kilas Balik Kemewahan Khas Chanel di Haute Couture Fall 2024

Batu permata menjadi detail utama

Tanpa seorang direktur kreatif yang tampil memberikan hormat di akhir acara, Chanel buktikan jika presentasi koleksi haute couture untuk Fall/Winter 2024 tetap bisa meriah seperti tahun-tahun sebelumnya. Pada momen istimewa kali ini, Chanel menampilkan tweed set sampai berbagai macam model gaun malam dengan sentuhan detail menarik yang mengingatkan pada ciri khas kemewahan klasik Chanel era Karl Lagerfeld di tahun 90-an yang senang menambahkan aksen batu permata sebagai bros. 

Tidak hanya itu saja, pengaruh desain dari Virginie Viard (mantan direktur kreatif) juga hadir mendominasi koleksi Chanel Haute Couture Fall/Winter 2024 yang dirancang oleh tim desain Chanel tanpa dirinya untuk pertama kali. Dipresentasikan secara teatrikal di Palais Garnier, Paris, intip 7 detail menarik dari koleksi pakaian terbaru Chanel Haute Couture Fall/Winter 2024.

1. Musim gugur tahun ini semakin dramatis ketika Chanel merilis sejumlah jubah (cape) berpotongan lebar. Dilengkapi dengan kerah, jubah hitam yang ditutupi bulu-bulu layaknya burung gagak ini sukses curi perhatian sebab mempunyai sedikit sentuhan warna emas.

2. Salah satu detail mewah yang terdapat pada beberapa koleksi tweed set ikonik Chanel adalah kehadiran taburan batu permata warna-warni di bagian area kancing, pergelangan tangan dan dada.

3. Seakan mewakili sisi feminin seorang perempuan muda, Chanel memanfaatkan kumpulan pita berukuran mini warna emas sebagai aksen tambahan pada coat midi dress hitam.

  • Share Artikel

TOPIC