Miley Cyrus siap comeback ke dunia musik lewat album terbaru berjudul “Something Beautiful”. Album baru Miley Cyrus ini dikabarkan akan dirilis pada 30 Mei mendatang dengan 13 single original yang diproduseri oleh sang penyanyi dan Shawn Everett.
Melalui album “Something Beautiful”, Miley Cyrus merefleksikan kembali gaya musik yang diadaptasi dari album The Wall milik Pink Floyd serta film horror surealis “Mandy” (2018). Bikin penggemar tidak sabar mendengar lagu terbaru dari sang musisi, sebelum rilis, mari bernostalgia dengan gaya glamor Y2K yang pernah dikenakan Miley Cyrus saat menjadi Hannah Montana di atas panggung berikut ini. Bukti jadi idola remaja pada masanya.
1. Lengkap dengan stud belt warna silver, Miley Cyrus tampil di Good Morning America 2007 dalam balutan atasan tanktop bertabur manik-manik biru yang dikombinasikan bersama skinny jeans putih.
2. Pakai mini vest dan celana denim, Miley Cyrus memadu-padankan bersama inner tanktop putih dan aksesori dasi bertabur manik-manik mengkilap sewaktu melaksanakan konser "Best of Both Worlds".
3. Masih di konser yang sama, kali ini Miley Cyrus mengenakan OOTD serba warna hitam yang mengandalkan atasan lengan panjang motif garis-garis, legging sebatas lutut dan sepatu boots senada.
4. Beri kesan glamor pop era 60-an, Miley Cyrus mengenakan setelan serba warna pink yang bold dengan knee boots putih serta perhiasan minimalis.
5. Padu-padan dress dengan celana panjang denim yang lagi viral di kalangan anak muda sekarang sudah pernah dikenakan Miley Cyrus saat manggung di tahun 2006 silam.
6. Lebih simpel, setelan bernuansa hitam dan putih menjadi pilihan Miley Cyrus sewaktu dirinya bertransformasi sebagai Hannah Montana di konser Radio Disney 2006.
7. Syuting untuk salah satu adegan “Hannah Montana The Movie”, Miley Cyrus terlihat feminin dengan gaun mini ruffle berdetail pita dibalut jaket crop top motif bunga-bunga yang manis.