Warna cat dinding yang kita pilih untuk rumah bukan hanya bermanfaat untuk estetika ruangan. Tapi, pemilihan warna yang tepat, bisa memengaruhi kondisi psikologis kita. Misalnya, menjadi lebih tenang, bersemangat, atau meningkatkan produktivitas.
Namun, berdasarkan ilmu Feng Shui, warna cat juga bisa mendatangkan hoki, lho. Bahkan, setiap shio memiliki warna catnya masing-masing yang bisa mendatangkan keberuntungan dan rezeki.
Jadi, apa saja warna-warna cat dinding pembawa rezeki yang cocok berdasarkan shio? Simak selengkapnya berikut ini.
Shio Tikus: biru, emas dan hijau
Bagi kamu yang memiliki Shio Tikus, ada tiga warna hoki yang bisa kamu pilih. Yakni, biru, emas dan hijau. Jika kamu ingin menggunakannya, kamu bisa memilih salah satu dari tiga warna tersebut, atau mengombinasikannya secara bersamaan.
Selain warna, Feng Shui rumah lainnya yang mendatangkan keberuntungan untuk Shio Tikus adalah arah rumah yang sebaiknya menghadap ke barat, barat laut dan barat daya. Hoki kamu akan bertambah lagi jika kamu meletakan bunga lily di dalamnya.
Shio Kerbau: putih, kuning dan hijau
Warna hoki untuk Shio Kerbau, yakni putih, kuning dan hijau. Perpaduan tiga warna ini bisa kamu terapkan dalam satu ruangan sekaligus atau pilih salah satu yang menjadi favorit kamu.
Selain itu, ilmu Feng Shui lain yang akan memberikan keuntungan untuk Shio Kerbau adalah arah rumah yang menghadap utara atau selatan. Serta, nomor rumah yang mengandung unsur angka 1 atau 4.
Shio Macan: biru, abu-abu dan oranye
Bagi pemilik Shio Macan, warna biru, abu-abu dan oranye akan menjadi warna keberuntungan mereka. Namun, hati-hati dalam memadupadankannya, ya. Sebab warna ini akan bisa berubah menjadi sial jika kamu memadukannya dengan hitam.
Hitam menjadi pantangan bagi Shio Macan. Sebab, menurut ilmu Feng Shui, warna ini bisa mendatangkan kesialan. Jika kamu berencana mengubah cat rumah, usahakan mengerjakannya pada hari Minggu karena merupakan hari baik bagi Shio Macan.
Shio Kelinci: merah, pink, ungu dan biru
Keberuntungan dan rezeki yang berlimpah akan datang bagi pemilik Shio Kelinci jika mengecat rumah dengan warna merah, merah muda, ungu dan biru. Bukan hanya pada rumah, warna keberuntungan ini juga dapat kamu gunakan pada pakaian atau aksesori.
Agar lebih menarik, warna-warna ini bisa kamu padupadankan dengan warna silver. Selain itu, hokimu akan bertambah jika memilih nomor rumah yang memiliki unsur angka 3, 4 dan 6.
Shio Naga: emas, silver dan putih
Shio Naga menyukai segala hal yang mewah. Maka tak heran, jika warna keberuntungannya pun meliputi emas, silver dan putih. Warna-warna yang bisa menghadirkan kesan mewah pada ruangan.
Keberuntungan lainnya untuk Shio Naga adalah jika memilih rumah dengan arah timur, utara dan selatan. Tak lupa, untuk nomor rumahnya, pilih yang memiliki unsur angka 1, 6 dan 7.
Shio Ular: hitam, merah dan kuning
Warna keberuntungan bagi Shio Ular adalah hitam, merah dan kuning. Warna-warna ini dipercaya tidak hanya mendatangkan keberuntungan, tapi juga kesehatan bagi penghuni rumah.
Saat akan membangun atau membeli rumah, pertimbangkan untuk mencari rumah dengan arah timur, barat dan barat daya. Dengan menerapkannya, dipercaya hokimu akan datang bertubi-tubi dari arah yang tak disangka-sangka.
Shio Kuda: kuning dan hijau
Warna dengan unsur alam, yakni hijau yang melambangkan tanaman dan kuning yang melambangkan matahari, menjadi warna keberuntungan bagi Shio Kuda. Warna-warna ini akan mendatangkan rezeki yang berlimpah jika kamu menerapkannya.
Keberuntungan juga akan datang jika si pemilik Shio Kuda memilih atau membangun rumah dengan menghadap timur, barat, atau selatan. Serta, pilih nomor rumah yang mengandung unsur angka 2, 3 dan 7.
Shio Kambing: cokelat, merah dan ungu
Selanjutnya, keberuntungan akan berpihak pada Shio Kambing jika mereka memilih warna cokelat, merah dan ungu sebagai warna cat dinding rumah. Tak hanya dinding, warna ini bisa mendatangkan keberuntungan juga jika kamu menggunakannya pada pakaian atau aksesori.
Hari terbaik untuk mengecat ulang rumah bagi Shio Kambing adalah Sabtu. Jangan sampai kamu mengecat rumah dengan warna merah muda karena bisa mendatangkan kesialan.
Shio Monyet: biru, putih dan emas
Bagi pemilik Shio Monyet, putih, biru dan emas merupakan warna keberuntungan mereka. Pada dasarnya, Shio Monyet menyukai hal-hal sederhana. Maka dari itu, warna-warna tersebut sangat cocok untuk mereka.
Selain warna, hal lain yang dapat mendatangkan keberuntungan adalah memilih rumah yang menghadap utara, barat daya, atau barat. Serta, pilih nomor rumah yang memiliki unsur angka 4 dan 9.
Shio Ayam: emas, kuning dan cokelat
Warna-warna yang menangkan, namun membuat semangat, seperti cokelat, emas dan kuning menjadi warna keberuntungan bagi Shio Ayam. Jangan pernah memadupadankan warna ini dengan warna ungu karena bisa mendatangkan kesialan.
Lalu, keberuntungan juga akan datang kepada Shio Ayam apabila kamu memilih rumah yang menghadap ke arah selatan atau barat laut.
Shio Anjing: hijau, merah dan ungu
Bagi pemilik Shio Anjing, warna kuning tidak cocok untuk mereka. Sebab, dapat mendatangkan kesialan. Namun, jika kamu memilih warna hijau, merah dan ungu, kamu akan mendapatkan keberuntungan yang tak disangka-sangka.
Selain itu, jika memungkinkan, pilih nomor rumah dengan unsur angka 3, 4 dan 9. Sebab, angka tersebut merupakan angka keberuntungan untuk Shio Anjing.
Shio Babi: kuning, abu-abu, cokelat dan emas
Untuk pemilik Shio Babi, jangan pernah mengecat warna rumah dengan warna merah. Karena dapat mendatangkan nasib buruk. Sebaliknya, jika ingin keberuntungan datang, pilih warna kuning, abu-abu, cokelat dan emas.
Keberuntungan juga akan datang padamu jika kamu memilih rumah yang menghadap timur atau barat daya.
Itulah tadi warna cat dinding rumah yang mendatangkan hoki dan rezeki berdasarkan shio. Apakah warna keberuntungan ini sama dengan warna favoritmu?