Selain media sosial, blog menjadi media lain untuk berekspresi sebagai bentuk aktualisasi diri. Melalui blog, kita bebas menulis dan mengunggah apa saja sesuai dengan yang kita inginkan tanpa adanya batasan. Kita bisa mengunggah foto, video, atau bahkan sekadar tulisan.
Masih bingung bagaimana cara memulai blog-mu sendiri? Jika kamu masih kesulitan bagaimana cara membuat blog di Wordpress bagi pemula, kamu perlu melihat langkah-langkah berikut ini.
Langkah 1: Langkah pertama jika kamu ingin membuat blog di Wordpress bagi pemula adalah buka situ Wordpress.com kemudian klik Get Started untuk membuat blog kamu sendiri
Langkah 2: Daftarkan diri kamu dengan mengisi data diri berikut ini. Namun, jika kamu memiliki akun Google, langsung saja klik Continue With Google. Dengan mengklik pilihan tersebut, kamu tidak perlu lagi mengisi data diri
Langkah 3: Pilih jenis blog yang akan kamu buat. Apakah blog biasa, blog untuk bisnis, profesional atau untuk toko online. Setiap jenis blog memiliki spesifikasi berbeda, jangan sampai kamu salah memilihnya. Jika kamu hanya ingin membuat blog biasa, klik Blog pada pilihan berikut ini
Langkah 4: Setelah jenis blog dipilih, lanjut dengan memilih tema atau topik apa yang akan kamu bahas dalam blogmu. Kamu hanya diperbolehkan memilih satu topik untuk blogmu ini
Langkah 5: Buat nama blogmu. Supaya blogmu mudah diingat oleh pembacamu, pilih nama blog yang singkat namun catchy dan unik. Jangan terlalu panjang karena akan menyulitkanmu
Langkah 6: Jika sudah, pilih alamat blog kamu. Kamu bisa memilih beragam nama dan domain yang harganya disesuaikan dengan kemampuanmu. Namun, jika kamu masih ingin memanfaatkan blog gratis, tetap ada di dalam pilihan tersebut
Langkah 7: Lanjut ke pilihan rencana pembayaran untuk blog kamu selama satu tahun. Kalau kamu merasa blog dengan domain gratis masih cukup, kamu bisa mengklik Start With a Free Site
Langkah 8: Voila! Blog pribadimu di Wordpress sudah jadi dan siap kamu isi dengan berbagai ide serta foto-fotomu. Unggah konten secara konsisten supaya banyak yang datang untuk membaca blog kamu ya!
Tidak sulit bukan cara membuat blog pribadi di Wordpress bagi pemula? Kamu bisa memulai kariermu sebagai blogger dengan mengikuti langkah mudah di atas. Jika kamu konsisten dalam menulisnya, bukan tidak mungkin kamu akan meraup banyak keuntungan dari blog kamu ini. Selamat mencoba!