Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

10 Korban Edit Foto 'Hilangin Orang yang di Belakang', Hasilnya Ngakak

Malah malu kalau mau dipamerin

Muhammad Bimo Aprilianto

Kamu mungkin pernah menyesali sebuah foto yang seharusnya bagus, malah dirusak dengan sesuatu atau seseorang di belakang kamu. Andai orang atau benda itu dihilangkan, pasti hasilnya estetik.

Tentunya hal ini bisa diwujudkan dengan cara diedit. Namun, banyak orang yang penginnya instan dan lebih memilih minta dieditin. Hasilnya malah dikerjain! Simak deretan potret kocaknya, yuk.

1. Ini, sih, nggak dihilangkan. Cuma dipindah dari belakang ke depan. Tapi, yang penting di belakangnya sudah nggak ada orang lagi, kan?

Instagram.com/dc_desain

2. Beneran hilang! Sampai ada pengumuman orang hilang segala, tuh, di tembok belakang

Instagram.com/dc_desain

3. Kok, senang banget, sih, bikin hilang orang yang ada di sekitar fotonya. Kan, kalau begitu jadi banyak orang hilang

Twitter.com/rassaaaaa

4. Sudah, ya. Tadi cuma minta dihilangkan motornya saja, kan? Ini dia hasilnya

Twitter.com/xgyulhan

5. Benar, sih, temannya sudah pulang. Tapi, kok, yang diedit malah foto temannya, ya? Foto yang request apa kabar, nih?

Twitter.com/patungalimar

6. Buset, hilangnya bukan karena editan. Tapi, malah karena dimakan rusa, tuh

Twitter.com/patungalimar

7. Hasilnya jadi seperti foto bareng Marion Jola, sih. Tapi, teman laki-lakinya tetap ikutan mejeng, ya

Twitter.com/patungalimar

8. Karena cuma mukanya doang yang ngeselin, jadi yang dihilangkan wajahnya saja, ya. Cukup, kan?

Instagram.com/avpaintingg

9. Kelihatannya, sih, temannya yang pakai jaket sudah hilang, ya? Tapi, lihat, deh, di kalender itu ada siapa

Twitter.com/patungalimar

10. Ini, sih, nggak perlu diedit. Kan, di belakang dia nggak ada siapa-siapa. Coba pindah posisi duduk dulu, hayo

Instagram.com/dc_desain

Itu dia deretan korban edit foto minta hilangin orang yang ada di belakang dan hasilnya kocak abis. Kalau nggak mau jadi korban, mending belajar edit foto sendiri, deh.

Disclaimer: artikel ini sudah pernah tayang di laman IDNTimes.com dengan judul "10 Korban Edit Foto 'Hilangin Orang yang di Belakang', Hasilnya Kocak!"

IDN Channels

Latest from Inspiration