Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

7 Karakter Khas Orang yang Lahir di Bulan Maret, Apakah Kamu?

Kamu yang lahir di bulan Maret pasti menemukan kecocokan!

Mariana Politton

"Finally, it's your month!" Kamu yang berulang-tahun di bulan Maret ini pasti merasakan kebahagiaan tersendiri. Memang keseharianmu di bulan Maret tidak jauh berbeda dari bulan-bulan sebelumnya, namun pertambahan umur membuatnya terasa spesial, bukan?

Untuk itu, syukurilah bulan ini dan nikmati kebahagiaanmu menjadi dirimu apa adanya. Jangan lupa ambil momen untuk mencoba mengenal dirimu. Tahukah kamu? Setidaknya ada 7 karakter orang yang cenderung dimiliki orang yang lahir di bulan Maret. Penasaran?

1. Berhati emas

catholiccem.com

Berbicara mengenai karakter, tahukah kamu? Sikap dan perbuatan sebenarnya merupakan cerminan dari apa yang tersimpan dalam hatimu. Untuk itu, proses menganalisa karakter sebaiknya dimulai dengan mengoreksi kondisi hatimu, bukan?

Beruntunglah, orang-orang yang lahir di bulan Maret nyatanya cenderung memiliki hati yang dominan pada kebaikan. Hal tersebut ditandai dengan sikap yang mudah bersimpati, empati dan dermawan. 

Eits, tapi ingat! Aplikasikan kebaikan hatimu pada dirimu juga, ya! 

2. Optimis

Pexels.com/Matthias Cooper

Ketika seseorang cenderung memiliki kondisi hati yang positif, apa yang keluar dari pembendaharaan tersebut akan secara otomatis bersifat positif. Termasuk pikiran dan sikap yang terus mengarah pada segala kemungkinan-kemungkinan yang penuh harapan.

Nah, itulah kecenderungan karakter orang-orang yang lahir di bulan Maret. Biasanya, mereka mengupayakan diri untuk melihat dan menghargai peluang keberhasilkan. Secara bersamaan, mereka pun menularkan energi positif kepada sekitarnya.

3. Berdedikasi tinggi

Freepik.com/Wayhomestudio

Apa yang kamu pikirkan ketika mengenal seseorang yang selalu berusaha fokus pada setiap peluang keberhasilan, sekecil apapun? Tentu, kamu akan menganggap bahwa orang tersebut pasti terbiasa bekerja keras dan tidak mudah menyerah, bukan?

Nah, kedua contoh sikap tersebut merupakan cerminan dari orang-orang yang lahir di bulan Maret. Sebagai bentuk menghargai potensi dan harapan, mereka akan sangat fokus dalam mengerjakan sesuatu. Tentu, dedikasi tersebut membuat mereka bekerja dengan sangat baik.

4. Berpendirian teguh

Pexels.com/Mellamed

Semua orang di dunia ini memiliki pengalaman hidup yang berbeda satu sama lain, yang mana masalah merupakan bagian dari kehidupan. Namun, sadarkah kamu? Problematika kehidupan membuat setiap orang unik dengan proses pembentukan karakter yang terjadi.

Setidaknya, itulah yang mungkin dipikirkan oleh sebagian besar orang-orang yang lahir di bulan Maret. Pasalnya, mereka memiliki pendirian untuk terus berupaya menjadi seseorang yang lebih baik. Dan sungguh, siapa yang bisa menghentikan pendirian tersebut?

5. Mudah beradaptasi

https://www.pexels.com/@cottonbro

Kamu telah mengenal bahwa orang-orang yang lahir di bulan Maret cenderung memiliki sisi positif yang optimis dan berpendirian teguh. Dengan kata lain, mereka dapat dikatakan mampu mengadaptasikan diri dengan kondisi yang tidak memberi kenyamanan.

Dan memang benar, Bela! Kebanyakan orang yang lahir di bulan Maret terkenal mampu memahami situasi yang dialaminya, menjaga emosi dalam berbagai hal yang terjadi, kemudian mengondisikan diri untuk tampil baik dalam aktivitas sehari-hari.

6. Diam-diam romantis

kdramaclub.com

Bisa dibilang, orang-orang yang lahir di bulan maret memang dapat dikatakan cukup positif. Sehingga kamu pun berpikir, "Menyenangkan juga ya, kalau kamu berjodoh dengan seorang yang lahir di bulan Maret." Tahuka kamu? Harapanmu ada benarnya juga, lho!

Pasalnya, orang yang lahir di bulan Maret memiliki sisi romantis yang spesial. Mulai dari menunjukkannya melalui pemberian hadiah hingga kata-kata yang menyenangkan jiwa. Sifat ini berlaku untuk mereka yang cenderung pendiam, lho! Menggemaskan, ya!

7. Intuisi yang tinggi

ceoworld.biz

Kamu mungkin berpikir bahwa kebaikan seseorang yang lahir di bulan Maret membuatnya berpotensi naif dan mudah untuk dibohongi. Eits, jangan salah! Kebaikan dan kemurahan hati yang dimiliki untungnya dibarengi dengan intuisi yang cukup tinggi.

Artinya, orang-orang yang lahir di bulan Maret memiliki daya tangkap dan kepekaan yang tinggi. Sehingga mereka pun memahami dan menilai sesuatu dengan cepat dan akurat. Entah seseorang membutuhkan pertolongan, atau justru memanfaatkan mereka.

Membaca karakter orang yang lahir di bulan Maret, apakah membuat kamu yang berulang tahun di bulan ini, tersipu-sipu, nih?

IDN Channels

Latest from Inspiration