Hanya untuk 20+, 7 Film Romantis Ini Punya Banyak Adegan Erotis!

Menjadi sensasi tersendiri

Hanya untuk 20+, 7 Film Romantis Ini Punya Banyak Adegan Erotis!

Nggak semua film bisa ditonton untuk segala usia, sebagian pasti memiliki target penonton yang sesuai dengan cerita yang disajikan. Bagi penonton yang berusia dewasa, tentu akan lebih menarik jika mengangkat kisah yang lebih berat dengan bumbu erotisme.

Seperti halnya tujuh film romantis ini, yang memiliki sejumlah adegan syur. Tentunya tidak layak ditonton buat mereka yang di bawah usia 20 tahun. Meski demikian, film-film ini bukan hanya mengandalkan adegan vulgar untuk menarik penontonnya, tetapi juga memiliki cerita yang menarik plus akting dari aktor dan aktris yang terbaik.

Penasaran apa saja film romantis yang banyak adegan erotis? simak di sini

1. The Reader - 2008

Hanya untuk 20+, 7 Film Romantis Ini Punya Banyak Adegan Erotis!

Disutradarai oleh Stephen Daldry, dan diperankan oleh Kate Winslet dan David Kross. Menceritakan seorang anak muda yang bernama Michael tertarik terhadap wanita pekerja kondektur trem bernama Hanna yang usianya jauh lebih tua darinya. Michael dan Hanna banyak menghabiskan waktu berdua di apartemen Hanna, karena Hanna menuntut Michael untuk membacakannya sebuah novel sebelum berduanya berhubungan badan.

Sampai akhirnya Hanna hilang begitu saja dari kehidupan Michael, dan ketika Michael dewasa, ia menemukan terdakwa wanita karena dituduh membiarkan 300 wanita Yahudi meninggal di sebuah gereja, yang ternyata Hanna. Michael pun membantu Hanna yang ketika itu sudah tua untuk bisa bebas yang ternyata di luar dugaaan.

2. American Pie - 1999

Disutradarai oleh Paul Weitz dan Chris Weitz, film ikonik ini diperankan Jason Biggs, Seann William Scott, hingga aktris tenar era 90-an akhir, Tara Reid. Film remaja yang menceritakan sebuah perjanjian untuk bisa berhubungan badan sebelum mereka lulus SMA. Empat sahabat itupun mencoba berkenalan dengan teman wanita masing-masing dan untuk bisa berhubungan badan pertama kalinya.

Bisa dikatakan film remaja ini banyak sekali adegan erotisnya, nggak kebayangkan anak SMA di Indonesia memiliki perjanjian seperti anak SMA di Amerika?

3. Original Sin - 2001

Disutradarai oleh Michael Cristofer, film ini diperankan Angelina Jolie dan Antonio Banderas. Menceritakan Luis Antonio Vargas seorang Amerika Latin yang memiliki berpenghasilan tinggi dari membuka sebuah ladang kopi. Karena kebutuhan finansialnya terpenuhi, ia menyadari belum memiliki wanita untuk mendampingi hidupnya. Ia pun mengirimi surat kepada seorang wanita yang pada akhirnya keduanya bertemu. Di situlah keduanya menjalin hubungan lebih intim dan pada akhirnya terjadi sesuatu yang mencurigakan.

4. The Dreamers - 2003

Disutradari oleh Bernardo Bertolucci, film ini diperankan dengan chemistry yang hampir sempurna oleh Eva Green, Michael Pitt, dan Louis Garrel. Menceritakan Isabelle yang menyukai dua orang pria dengan libido sama-sama tinggi.

Bagi yang mengetahui bagaimana keseksian Eva Green, pasti sudah menonton film yang penuh adegan erotis ini.

5. Blue Valentine - 2010

Disutradarai oleh Derek Cianfrance serta diperankan Ryan Gosling dan Michelle Williams. Menceritakan sepasang suami istri yang sudah sering cekcok karena janji-janji palsu dan perilaku buruk dari Dean. Sosok Dean ingin terus mesra dan sering mengajak istrinya untuk berhubungan badan, tetapi istrinya, Cindi sudah tidak antusias lagi.

Memiliki jalan cerita non-linier, kamu diajak mengikuti bagaimana Dean dan Cindi mulai menjalin hubungan sampai akhirnya keduanya memutuskan menikah.

6. Don Jon - 2013

Selain turut menjadi aktor di film ini, Joseph Gordon-Levitt juga bertindak sebagai sutradara. Turut diperankan oleh Scarlett Johansson dan Julianne Moore, film ini menceritakan tentang tokoh Jon Martello, yang merupakan sosok Don Juan masa kini.

Meskipun ia memiliki kehidupan seksual yang aktif dengan wanita yang ditemuinya di klub malam, ia gemar menonton video porno di Internet dan menjadikannya sebagai pelampiasan seksual. Lalu ia berhubungan dengan Barbara, dan Jon terciduk keasyikan menonton video porno oleh Barbara yang membuat hubungan keduanya sirna.

Sangat sayang tidak menonton film ini karena diperankan sangat profesional oleh Scarlett Johansson dan Julianne Moore.

7. Call Me by Your Name - 2017

Disutradarai oleh Luca Guadagnino, yang diperankan sangat apik oleh Armie Hammer dan Timothée Chalamet. Menceritakan Oliver yang bertamu ke rumah dosennya untuk tinggal bersama selama musim panas. Anak dosen tersebut yang bernama Elio, mulai memperhatikan Oliver. Elio dan Oliver banyak menghabiskan waktu bersama dan pada akhirnya mengungkapkan rasa masing-masing.

Walaupun film ini bertema cinta romantis antar sesama jenis, bagi kaum perempuan pasti tidak akan bosan dengan adegan vulgar yang dihadirkan oleh dua aktor ganteng Armie Hammer dan Timothée Chalamet.

Itulah 7 film romantis yang banyak adegan erotis. Apakah ada rekomendasi lain, Bela?

 

Disclaimer: Artikel ini telah terbit di laman IDNTimes.com dengan judul "Hanya Untuk 20+, 7 Film Romantis Ini Punya Banyak Adegan Erotis!"

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved